Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

Sambelterasi052Avatar border
TS
Sambelterasi052
Uniknya Skor 1-3 menjadi 3-3, Dua Raksasa Eropa ini Ternyata Beda Nasib di EURO 2020
Foto ilustrasi Spanyol dan Prancis beda nasib | 9sportpro.com


Hai para Kasgembol (Kaskuser Gemar Bola) dimana saja, semoga kabar kita semua dalam keadaan sehat. Ingat, sayangi nyawa anda dai Covid-19 dengan cara mengikuti protokol kesehatan sebagai mana mestinya.

Saya yakin, para Kasgembol pastinya nonton pertandingan tadi malam dan dini hari tadi, dimana ada dua raksasa sepakbola Eropa bertanding diantaranya laga pertama Spanyol vs Kroasia dan Prancis vs Swiss.

Sebenarnya pertandingan kedua partai ini sangat seru ditonton, penuh dengan ketengangan, ada rasa kecemasan diantara kedua pendukung dan paling serunya adalah kejar-kejaran gol.

Jika diamati secara seksama dua partai ini memiliki keunikan yang sama hingga akhir babak kedua.


1. Prancis dan Spanyol sama-sama kebobolan pertama

Foto: sport.okzone.com


Tak bisa dipungkiri, jika lawan kedua raksasa sepakbola bola Eropa ini juga memiliki kekuatan superior. Meskipun ada perbedaan sedikit, dimana Prancis kebobolan karena serangan Swiss sedangkan Spanyol kebobolan karena bunuh diri.


2. Spanyol dan Prancis sama-sama unggul 3-1 dari lawannya

Foto: sport.detik.com


Setelah ketinggalan satu kosong dari lawannya, Prancis dan Spanyol langsung tancap gas dengan membalikkan keadaan dari ketinggalan gol menjadi unggul selisih dua gol.


3. Prancis dan Spanyol tidak sanggup bertahan diatas 80 menit terakhir

Foto: solopos.com


Keseruan pertandingan kedua partai ini ada di 10 menit terakhir babak kedua, dimana kedua raksasa sepakbola bola Eropa ini harus kocar-kacir menahan gempuran lawannya, alhasil lawan pun berhasil menyarangkan dua gol untuk menyamakan skor menjadi 3-3.

4. Gol ketiga tercipta di menit 90

Foto: lamhotsitumorang.my.id


Gol lost time adalah gol yang paling menyakitkan bagi Prancis dan Spanyol, dimana kemenangan harus buyar di detik-detik akhir pertandingan babak kedua, dimana Spanyol kebobolan oleh pemain Kroasia Mario Pasalic pada menit 90+2' dan Prancis kebobolan oleh pemain Swiss Gavranovic pada menit 90.

Padahal para pemain, official dan penggemar kedua raksasa ini sudah mau selebrasi kemenangan, namun hasil berkata lain yang mengharuskan perpanjangan waktu pertandingan dan waktu ketegangan antar kedua tim.


5. Nasib Spanyol lebih mujur dibandingkan Prancis
Foto: 9sportpro.com


Meskipun euforia Spanyol sempat tertunda karena harus melanjutkan perpanjangan waktu, namun sepertinya dewi fortuna masih bersama mereka. Pada perpanjangan waktu Spanyol berhasil menyarangkan dua gol ke gawang Kroasia lewat Alvaro Morata pada menit ke 100' dan Mikel Oyarzabal pada menit 103' dan skor pun berakhir 5-3. Hasil ini cukup mengantarkan Spanyol ke babak 8 besar kejuaran EURO 2020 dan kan bertemu dengan Swiss.

Sedangkan Prancis harus pulang kampung dari kejuaraan EURO 2020, setelah tumbang melawan Swiss lewat adu Pinalti 5-4
0
497
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
limo23Avatar border
limo23
#2
Gilasih swiss, gak disangka banget yak bisa begini akhirnya
0
Tutup