Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

darmawati040Avatar border
TS
darmawati040 
Menegangkan, Demi Selamatkan Sepeda Motor Dari Arus Banjir, Pria ini Nyaris Terseret!
Quote:


Hallo, selamat pagi, Gansist ...



Tak terasa sudah akhir pekan saja, ya. Waktu cepat selalu berlalu. Bahkan sebentar lagi akan memasuki bulan Maret. Padahal, rasanya baru kemarin pergantian tahun.

Bay the way,apa kabar semuanya? Bagaimana daerah kalian saat musim hujan seperti sekarang? Ane harap tidak terjadi sesuatu yang membuat sedih. Ya, seperti yang kita ketahui, setiap musim hujan selalu saja ada daerah di negeri tercinta kita ini yang dilanda banjir serta tanah longsor.

Nah, bicara soal banjir, sesuatu yang tidak diharapkan ini nyatanya tetap terjadi juga di Indonesia. Baru-baru ini viral di media sosial mengenai banjir yang melanda salah satu daerah di Indonesia. Dari komentar yang ada di berita tersebut, banjir itu terjadi di Brebes.

Namun, yang menjadi sorotan dan yang bikin viral bukan hanya banjirnya saja, melainkan upaya warga yang berusaha menyelamatkan kendaraan berupa tiga unit sepeda motor.


Sumber Gambar: Screnshootan Instagram

Terlihat salah satu pria berusaha menyelamatkan sepeda motor dengan cara menahannya menggunakan tali. Tali itu telah diikatkan ke kendaraan tersebut, sehingga bisa untuk ditarik saat terbawa arus. Sementara dua lainnya hanya mengikuti arus sungai sambil tetap mengendalikan kendaraan mereka.

Meski begitu, dikarena arus banjir yang sangat besar dan cepat, pria yang tadi menahan sepeda motornya dengan tali, terlihat kesulitan. Meski sekuat tenaga ia menahan motornya agar tidak terbawa arus banjir, tetapi kendaraan itu tak bisa bertahan di tempat dan membuat pemiliknya merasa kewalahan hingga nyaris terseret.


Sumber Gambar: Screnshootan Instagram

Duh, menegangkan sekali, Gansist. Mau dilepas, tapi sayang sepeda motornya. Harganya sudah pasti mahal, ditambah lagi sepeda motor itu masih terlihat baru. Jika dilepas, belum tentu bisa membelinya lagi, kan? So, semasih bisa dipertahankan, mengapa tidak? Mungkin begitulah pemikiran pria di atas.

Selain itu ia juga berutung ketika hampir terseret banjir, dua orang teman langsung gerak cepat untuk membantu.


Sumber Gambar: Screnshootan Instagram

Entah bagaimana endingnya, jika tali yang diikat ke sepeda motor itu tidak lepas, bisa jadi si kendaraan selamat. Hanya saja, perlu dibawa ke bengkel usai berendam di arus banjir. Nah, buat Gansist yang mungkin penasaran akn vidionya, kuy, langsung cek di bawah ini!

Quote:


Bisa gansist saksikan vidionya di atas. Sangat menegangkan, bukan? Beruntung tidak ikut terseret banjir. Kalau tidak, bukan hanya sepeda motornya yang ludes, melainkan nyawanya juga.

So, buat Gansist semuanya, hati-hati memarkir kendaraan di saat musim hujan. Apalagi jika rumah kalian ada di sekitar sungai. Jangan memarkirnya di tempat yang memungkinkan terjadinya arus banjir. Kalau sudah terseret, wasalam, deh.

Bagus jika bisa membelinya lagi. Namun, jika yang terbawa arus banjir saja belum lunas, bagaimana mungkin bisa beli yang baru? Okay, ngomong-ngomong, semoga tiga unit sepeda motor di atas selamat, ya. Ya, meski mungkin ada kerusakan usai terendam banjir, setidaknya masih lebih aman dibandingkan ludes tak terselamatkan.

Baiklah, itu saja thread dari ane pagi ini. Jangan lupa share, rate and cendolin, ya, Gansist. See you anymore emoticon-Kiss


Penulis: @darmawati040
Referensi: Di Sini
jungyeon96
andrerain5
tien212700
tien212700 dan 8 lainnya memberi reputasi
9
2.2K
36
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
fwandiyaAvatar border
fwandiya
#27
Itu ngap lomba tarik tambang, perasaan blom 17an
darmawati040
jungyeon96
jungyeon96 dan darmawati040 memberi reputasi
2
Tutup