Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

novikikirizkiaAvatar border
TS
novikikirizkia
Selain Melezatkan Makanan, Bumbu Dapur Ini Mampu Menunda Kepikunan. Wajib Coba!


Bumbu dapur berperan penting dalam menyedapkan masakan yang akan memanjakan lidah saat menikmatinya. Di Indonesia, kaya akan rempah yang dijadikan bumbu dapur untuk menambah cita rasa masakan.

Namun, selain untuk menambah cita rasa masakan, ternyata bumbu dapur yang satu ini sejak dahulu dipercaya sebagai obat herbal alami berbagai macam penyakit.



Bumbu dapur ini memiliki manfaat yang cukup besar bagi kesehatan, termasuk kesehatan otak. Bahkan sebagian orang mempercayai dapat menunda kepikunan.

Jadi, bumbu dapur apa, sih?

Jawabannya adalah bawang putih, Guys.

Jadi bawang putih memiliki banyak manfaat, diantaranya dapat menurunkan tekanan darah, mengusir kolesterol jahat, menjaga kesehatan tulang, hingga mengatasi flu. Hebatnya lagi, manfaat ini dapat diperoleh, baik melalui konsumsi bawang putih segar, bubuk, ekstrak, ataupun yang berbentuk minyak.



Lalu, seberapa efektifkah khasiat bawang putih bagi otak? Terutama dalam menunda kepikunan?

Seperti yang kita ketahui, semakin bertambahnya usia, maka kemampuan kerja otak semakin menurun.otak yang berfungsi membantu manusia dalam hal belajar, mengingat, merencanakan, dan beberapa fungsi kognitif lainnya perlahan akan semakin menurun.

Hal ini umum terjadi di kalangan masyarakat. Orang yang sudah lanjut usia akan mengalami penurunan fungsi otak atau pikun. Dalam istilah kedokteran disebut dengan Alzheimer.

Gejala pikun atau Alzheimertidak menunjukkan gejala secara fisik, sehingga cukup sulit untuk mengetahui hal tersebut.Hal.ini tentu sangat menganggu yang bersangkutan juga orang disekitarnya. Karena pikun ini, mereka akan kesulitan untuk mengingat sesuatu. Tak jarang kita temui, satu pertanyaan yang sama akan diulang beberapa kali dalam satu waktu yang berdekatan. Bagi penderita, mereka kemungkinan merasa belum menanyakan hal tersebut.



Bawang putih memiliki kandungan antioksidan yang kuat, antioksidan ini mampu mendukung mekanisme perlindungan tubuh terhadap kerusakan oksidatif pada otak akibat radikal bebas. Sehingga, bawang putih dapat berperan dalam melindungi fungsi otak manusia, bahkan mampu meningkatkan kemampuan memori dan fungsi kognitifnya dalam waktu yang cukup panjang.

Oleh sebab itu, mengkonsumsi bawang putih secara rutin dapat meminimalkan gangguan fungsi kognitif. Namun, konsumsilah dengan takaran yang tidak berlebihan. Karena bisa saja karena mengkonsumsi terlalu banyak, justru akan menimbulkan efek samping lainnya yang justru dapat membahayakan kesehatan tubuh.



Setelah mengetahui manfaat bawang putih bagi kesehatan, terutama untuk menunda kepikunan atau Alzheimer, tidak ada salahnya untuk mengkonsumsi secara rutin dengan takaran yang seimbang. Sangat sayang untuk dilewatkan, bukan? Apalagi bawang putih sangat mudah untuk didapatkan.

Bawang putih dapat di konsumsi secara mentah ataupun dimasak terlebih dahulu. Jika tidak suka dengan bau yang menyengat dan rasa pedas dan getir dari bawang putih yang mentah, maka di iris-iris lalu ditaburkan di atas masakan juga bisa di coba. Bisa juga menyantapnya ala Korea dengan cara membungkusnya di dalam sayuran bersama potongan daging dan kimchi. Sedap, sekaligus sehat!


Sumber : https://m.klikdokter.com/info-sehat/...-menunda-pikun
Gambar : Google
Diubah oleh novikikirizkia 02-01-2021 09:03
fitrijunita
lenitan
farinamany
farinamany dan 4 lainnya memberi reputasi
5
1.2K
70
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
fitrijunitaAvatar border
fitrijunita
#4
Paling suka ama bawang putih, bikin makanan terasa lebih gurih emoticon-Peluk
lenitan
novikikirizkia
novikikirizkia dan lenitan memberi reputasi
2
Tutup