Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

OdlevaAvatar border
TS
Odleva
Inikah Motor Matic 150cc Yang Dinanti Nanti Biker Indonesia?


Mungkin disini masih banyak yang belum tahu soal keberadaan motor matic bernama Kymco Racing S150 ini. Wajar saja, motor tersebut hanya diproduksi untuk pasa Taiwan saja, dan untuk varian Racing S150 ini beberapa waktu baru saja mengalami update edisi model 2020.


Sesuai dengan namanya yakni Kymco Racing S150, secara bentuk dan konsep motor matic ini sangat kental dengan nuansa sporty dan agresif. Bisa kalian lihat dibeberapa lekukan bodi termasuk tampang depannya cukup terlihat sangar bagi seekor motor matic 150cc.

Lampu dual headlight tersebut sudah menggunakan fitur LED, tidak hanya itu saja ternyata Kymco juga menambahkan teknologi lampu DRL yang bentuknya seperti jambang dibagian sisi kanan dan kiri bawah.


Tapi bagian yang paling terlihat racy adalah buritan belakangnya, motor matic ini menggunakan desain buritan yang tajam. Pakai dua buah stoplamp LED serta desainnya dibuat memisah ala-ala stoplamp bigskutik.

Dimensi skutik ini cukup gambot, selayaknya motor Taiwan pada umumnya yang menggunakan ukuran ban mungil serta bodi bongsor, namun Kymco Racing S150 ini lebih terlihat presisi dan tidak kaku.

Lampu sein belakang dibikin memisah, dan jika dilihat lampu sein tersebut sudah menggunakan lampu LED juga. 


Tapi kamu akan sangat tertarik jika melihat area speedometernya, karena si pengendara akan dimanjakan dengan tampilan cluster yang super canggih futuristik dan modern. Layar speedometernya sudah full TFT color. Ada tiga bagian dari tampilan layar speedometer ini, sisi kanan dan kiri serta satunya lagi ada di tengah.

Soal mesin, motor ini menggunakan mesin 149cc single silinder berpendingin udara, mesin tersebut dapat memproduksi tenaga sebesar 13.8PS pada 7500rpm dengan bobot bodi hanya 128kg, serta memiliki kapasitas tangki 5 liter.

Kymco Racing S150 punya ukuran ban depan 110/70-12 sedangkan belakang memiliki ukuran 120/70-12.


Menurut kalian, apakah motor matic ini cocok masuk Indonesia? Kalau dilihat bentuknya memang cukup menarik dan bisa jadi pesaing Aerox nih.

Referensi : warungasep.net(2/5/2020).

nona212
tien212700
emineminna
emineminna dan 13 lainnya memberi reputasi
14
2.4K
15
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
dokterdAvatar border
dokterd
#10
om ane punya 2 motor kymco. lumayan susah buat perawatan kalau tinggal di desa atau kota kecil.
0
Tutup