Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

santoso.shanAvatar border
TS
santoso.shan
Sandal kesehatan yang bagus (Birkenstock, Dr Kong, MyFeet)
Sharing pengalaman pakai sandal kesehatan (MyFeet, Dr Kong, Birkenstock)

Ayo yang pernah dan masih pakai sandal2 diatas boleh sharing pengalaman nya.

Birkenstock bisa dibilang termasuk yang pertama dikenal sebagai sandal kesehatan. Sandal buatan Jerman ini dikenal awet dan sudah digunakan oleh banyak orang.
Ane sendiri pernah pakai dan bagus, hanya saja sedikit keras bagi ane waktu periode awal pakainya. Setelah beberapa waktu, kulit sandal menjadi lebih lembut dan mengikuti kontur kaki. Di Indonesia sendiri baru officially buka toko beberapa tahun terakhir.

Selanjutnya Dr Kong hadir melalui jaringan gerai Ace Hardware. Menjadi yang pertama hadir dengan pemeriksaan tekanan kaki dengan tampilan gelas bening. Jadi kita bisa melihat langsung.

Kemudian muncul MyFeet, di mana di setiap gerai ada pemeriksaan tekanan kaki yang dihubungkan dengan TV, menampilkan tekanan kaki dalam warna warni berbeda mulai biru, hijau, kuning, merah. Biru tekanan paling kurang, merah tekanan paling besar.
Idealnya, seluruh tapak kaki berwarna hijau.

Sandal kesehatan ini harganya tidak bisa dibilang murah, mulai ratusan ribu rupiah sampai tembus 1 juta rupiah.

Apakah manfaat nya memang nyata?
Dalam berbagai artikel online, yang paling banyak dibahas adalah orang2 dengan kaki flat atau rata. Kalau menurut ane tidak sebatas itu, karena yang lebih perlu diperhatikan adalah titik tekanan kaki di sisi mana. Jadi bisa penting bagi semua orang. Karena kita tumbuh di jaman modern, kaki terbiasa manja dengan berbagai alas kaki dan model. Kalau diinget jaman dulu, main2 masa kecil lepas sandal injak pasir masih kuat2 aja 😄


Sandal Birkenstock

Sandal Dr Kong

Sandal MyFeet

Di atas tampilan dari 3 merk diatas, mirip2 kan 🙂

Mau pilih mana? Kalau saran saya cobain saja satu2 yang cocok mana. Karena kontur kaki tiap orang beda2.

Saya sendiri pakai sandal MyFeet.
So far dipakai nyaman buat kaki.
Awal pakai memang ada rasa yang berbeda di kaki. Kalau mbak SPGnya bilang lebih pegel.
Somehow dipakai buat jalan nyaman2 saja, buat pinggang dan punggung lebih nyaman.
Saya sendiri juga pakai inshole sepatu MyFeet, jadi rada ngepas sih sepatu Skecher nya. Tapi kerasa nie di pinggang lebih enak, sama buat jalan nyaman.


Inshole sepatu MyFeet.

Saya sendiri dari tampilan monitor tekanan di kounter MyFeet paling besar di tumit. Somehow memakai produk mereka nyaman bagi kaki saya.

Apakah produk2 ini bekerja bagi semua orang? Saya tidak tahu, tapi bagi agan2 yang kerasa sering pegel di pinggang, punggu, betis maupun tumit, boleh mempertimbangkan beli.
Dicoba2 dulu saja di toko, kerasa kok bedanya.
Daripada nanti keluar uang banyak beli obat ini itu, bolak balik ke massage atau refleksi, atau malah ke dokter, kalau ternyata dengan pakai sandal ini membantu tentu lebih baik.

Mbak SPGnya bilang bisa merubah kontur kaki membaik ke arah normal. Saya belum tahu ya.
Cuma dengan pakai produk semacam ini, membantu meratakan beban tubuh di kaki tidak hanya di bagian tertentu sehingga terasa lebih nyaman jalan dan ga gampang cape.

Saran saya kalau mau beli uang terbatas, pilih sandal kalau anda lebih banyak pakai sandal. Beli inshole kalau anda lebih banyak pakai sepatu dalam seminggu.
Jangan lihat penampilan inshole cuma segitu tapi harganya mahal, ya begitulah sementara ini belum ada yang buat lebih murah produsennya. Tapi saya rasa lebih penting memelihara kesehatan kaki dan postur tubuh.

Kalau model2 nya memang ga fancy2 banget tetapi lebih classic, jadi masuk2 saja.

Semoga bermanfaat. Welcome comment, pertanyaan, dan sharing nya.

Terima kasih.
Diubah oleh santoso.shan 11-01-2020 15:43
0
22K
9
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
santoso.shanAvatar border
TS
santoso.shan
#4
Kalau dipikir2 sandal seperti ini bisa membantu orang dengan berat badan berlebih atau overweight. Karena beban di telapak kaki lebih besar. Kebayang kan kalau tekanan hanya di satu dua titik, tentu bisa timbul masalah tambahan terkait postur tubuh dan sakit di telapak kaki sendiri.
0
Tutup