Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

salembayAvatar border
TS
salembay
Disney Hadir di Setiap DNA Manusia?

foto: Tribun Travel - Tribunnews.com

Akhh bray kembali lagi sama ane salembay sang penulis receh. Ane lagi meresah banget tentang industri film yang kini dikuasai disney. Film terlalis tahun ini kebanyakan dari disney. Meski ane mengetahui popularitas joker mampu menyaingi tapi tidak sehebat perusahaan yang berlogo mickey mouse itu. Beberapa film keren seperti captain marvel, avengers endgame, dan frozen menjadi daya pikat utama. Ane sendiri mengakui bahwa disney telah tumbuh dan berkembang bersama semua orang.



foto: Kompas Internasional


Disney menjadi raja dalam industri hiburan dan sulit dikalahkan. Menurut ane tahun 2019 adalah masa keemasan disney. Mereka banyak melakukan terobosan baru. Membuat film terlaris sepanjang masa, mengakuisisi 20 century fox perusahaan dengan banyak film kreatif, dan terakhir meluncurkan layanan streaming disney plus.

Nih menarik banget soal disney plus karena akan melahirkan tv series terbaik yang wajib jadi tontonan. Penggarapanya pun gak main-main paling terbaru mereka buat cerita sempalan dari dunia star wars judulnya the mandalorian yang sukses secara kualitas dan finansial. Keren bangetkan meski sayangnya disney plus belum bisa dinikmati di indonesia.



foto: highlandfling.helixcharter.net


Terobosan itu berlanjut ketika kita melihat rencana disney di tahun 2020. Beragam hiburan berkualitas sudah dipersiapkan dengan matang khusus penggemar disney. Berbagai film menarik diantaranya mulan live action, black widow, dan the eternals. Film animasinya juga ada bray bekerja sama dengan pixar yaitu film soul, onward, dan raya and the last dragon. Disney menjadi pusat hiburan banyak orang, bahkan sampai kita lupa bahwa pembuat film tidak hanya disney.



Disney sudah seperti DNA yang membuat kita secara naluri menyukainya. Akankah disney akan terus berada di puncak bersama keceriaan yang penuh imajinasi. Well, ane berharap perusahaan lain mampu berpikir cerdas karena disney sulit terkalahkan. Perusahaan mana yang sanggup membuat film yang sama, namun di film kedua mendapat untung lebih banyak. Ambil contoh aladdin, beauty and the beast, dan the lion king. Fakta lainya ternyata disney masih akan terus membuat film yang sama dengan menjual nostalgia. 


Polling
0 suara
Apakah anda menyukai film disney?
Diubah oleh salembay 25-12-2019 05:05
dhinyzfrn
keenan09
bnoorraini
bnoorraini dan 7 lainnya memberi reputasi
8
5.6K
77
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
salembayAvatar border
TS
salembay
#34
Quote:


Kalau mau tau sejarahnya tinggal baca aja di wikipedia gan, kenapa 2019 karena menurut ane itu pencapaian terbesar disney. Bikin thread harus simple dan ngena pada sasaran. Targetnya fans disney jadi gak harus diceritakan sejarahnya toh mereka sudah tau. emoticon-Cool
0
Tutup