Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

cendolpaitAvatar border
TS
cendolpait
Pelapor Bos Kaskus Andrew Darwis ke Polda Bawa Bukti Tambahan


Jakarta, CNN Indonesia -- Pelapor kasus pemalsuan dokumen yang diduga dilakukan oleh pendiri Kaskus, Andrew Darwis, Titi Sumawijaya kembali mendatangi Polda Metro Jaya, Kamis (3/10). Kedatangan Titi bersama kuasa hukumnya guna melengkapi bukti tambahan.

Bersama kuasa hukumnya, Jack Boyd, Titi datang membawa bukti mutasi rekening untuk diserahkan ke pihak Krimsus Polda Metro Jaya. Bukti mutasi rekening tersebut disebut berkaitan dengan kasus pemalsuan sertifikat yang diadukan Titi.

"Selaku pelapor datang untuk melengkapi bukti-bukti, salah satunya ada bukti mutasi rekening," tutur Jack di Polda Metro Jaya.


Titi melaporkan Andrew ke Polda Metro Jaya pada 13 Mei 2019. Laporan tersebut bermula ketika Titi ingin meminjam uang sebesar Rp15 miliar kepada Andrew lewat perantara David Wira yang disebutnya sebagai kaki tangan Andrew.


Titi kemudian memberikan jaminan berupa sebuah gedung di Jalan Panglima Polim, Jakarta Selatan.

Namun menurut laporan Titi, sertifikat gedung tersebut itu dibalik nama menjadi atas nama Susanto pada awal Desember 2018. Tak lama setelah itu, sertifikat tersebut kembali dibalik nama menjadi Andrew, sebelum akhirnya diagunkan ke Bank UOB oleh Andrew.

Atas dugaan tersebut pihak Titi melaporkan Andrew dengan jeratan Pasal 263 Ayat 2 KUHP, dan atau Pasal 378 KUHP dan atau Pasal 3, 4, 5 UU No. 8 Tahun 2010 tentang Tindak Pidana Pemalsuan.

Menanggapi pelaporan tersebut, Andrew sudah membantah terlibat dalam kasus penipuan yang dilaporkan Titi. Kuasa hukum Andrew, Abraham Sridjaja mengatakan kliennya bahkan tidak mengenal Titi sebelum mendengar laporan polisi tersebut.
Lihat juga: Cara Kaskus 'Sundul Gan' Lawan Hoaks di Tahun Politik
"Klien kami baru mengetahui nama tersebut sejak adanya laporan polisi dan orang tersebut tidak pernah meminjam uang kepada klien kami," kata Abraham dalam keterangan yang diterima CNNIndonesia.com, Selasa (17/9).

Meski begitu, dikatakan Abraham, Andrew mengenal sosok David Wira sejak pertengahan tahun 2018. Namun, Andrew membantah informasi bahwa David merupakan tangan kanannya.

Abraham juga mengatakan kliennya juga tak mengetahui perihal pinjam meminjam yang dilakukan oleh Titi. Termasuk soal sertifikat gedung yang dijadikan sebagai jaminan dalam proses pinjam meminjam itu.

(fey/ain)



tau kan siapa yang penipu dan pengecut

sumber : https://m.cnnindonesia.com/nasional/...aign=cmssocmed
Diubah oleh cendolpait 04-10-2019 00:59
kakekane.cell
irma.kawai
irma.kawai dan kakekane.cell memberi reputasi
2
4.4K
66
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
pasti2periodeAvatar border
pasti2periode
#1
bingung sih
rada ga masuk ke akal sehat saya

katanya andrew ga kenal si siti
tapi sitinya mau pinjam duit sampai 15M sama andrew

anehnya siti kan mau minjam 15M, kok ga lgsg ketemu andrew? malah lewat perantara?

klo gitu mending lu lgsg ke bank aja kali
jauh lebih aman

jadi skrg adalah
andrew + susanto bohong siti?
atau siti + susanto bohongi andrew?
atau siti di bohongi susanto dengan bawa bawa andrew?
jadi teringat papa minta saham emoticon-Ngacir Tubrukan

au ah bingung

emoticon-linux2
Diubah oleh pasti2periode 04-10-2019 01:00
greedaon
jazzcoustic
galuhsuda
galuhsuda dan 4 lainnya memberi reputasi
5
Tutup