Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

Sobat.GurunAvatar border
TS
Sobat.Gurun
Respons AHY soal Prabowo yang Tak Sebut Namanya di Pidato
Respons AHY soal Prabowo yang Tak Sebut Namanya di Pidato
CNN Indonesia | Sabtu, 13/04/2019 17:46 WIB







Surabaya, CNN Indonesia -- Komandan Komando Satuan Bersama Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) diketahui tak menghadiri acara pidato kebangsaan calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto, di Surabaya, Jumat (12/4) kemarin.

AHY mengatakan ketidakhadirannya itu bukan karena tak diundang, namun lantaran ia bersama istri Annisa Pohan baru saja tiba dari Singapura, usai menjenguk ibunya, Ani Yudhoyono.
Lihat juga: AHY Sebut Pemilu 2019 Tak Untungkan Demokrat, Incar 2024

"Saya bersama istri ke Singapura untuk jenguk Ibu Ani yang saya juga selalu berharap bisa memberikan semangat kepada beliau," kata AHY, usai menyampaikan pidato kebangsaan di DBL Arena, Surabaya, Sabtu (13/4).

Tak hanya itu, nama AHY diketahui juga tak tertera atau dibacakan Prabowo, sebagai orang-orang yang disebut akan membantunya di pemerintahan jika terpilih kelak.


AHY mengaku ia masih ingin fokus melakukan kerja pemenangan untuk Demokrat jelang 17 April mendatang, ketimbang berspekulasi tentang jabatan dan kursi menteri.

"Lebih baik tidak berbicara dulu tentang menteri deh, karena pemilunya belum dilakukan, yang menang juga belum tahu. Jika kita berbicara tentang menteri saya pikir tidak terlalu elok lah," kata dia.

Menurut dia, masyarakat juga tak ingin melihat para tokoh politiknya melakukan praktik-praktik pragmatis, apalagi sampai bagi-bagi jatah menteri, sebelum waktunya.
Lebih baik, kata dia, calon pemimpin lebih fokus kepada program dan kebijakan yang lebih mengedepankan rakyat.

"Masyarakat juga ingin melihat para elite hanya berbicara atau berdiskusi secara pragmatis, bagi-bagi jatah menteri dan sebagainya. Rakyat ingin mendengar program, kebijakan apa yang dilakukan untuk mereka," kata dia.
Lihat juga: Prabowo Kenalkan 68 Tokoh yang Akan Membantu di Pemerintahan

Kendati demikian, AHY menegaskan tak mau memperpanjang polemik. Dia juga mengaku menghargai Prabowo. Dalam beberapa kali kesempatan, kata AHY, capres 02 itu juga sempat mengenalkan ia sebagi calon bagian dari kabinetnya.

Artinya, kata AHY, Prabowo telah menilai putra sulung Presiden ke 6 RI Susilo Bambang Yudhoyono itu sebagai sosok yang memiliki kapasitas dan kepantasan untuk bisa berkontribusi luas kepada masyarakat dan negara.

"Di beberapa kesempatan saya diminta boleh Pak Prabowo juga diharapkan oleh rakyat untuk menjadi bagian dari pemerintahan mendatang, termasuk salah satunya dalam kabinet, saya mensyukuri kalau ada yang mengharapkan seperti itu," ujarnya.


https://www.cnnindonesia.com/nasiona...anya-di-pidato


Kesian si AHAY.... Belon Kapok juga dan ambil "pelajaran" dari Peristiwa Kenak tikung Sandiego pakek "Kardus"... emoticon-Ngakakemoticon-Ngakak emoticon-Ngakak
Diubah oleh Sobat.Gurun 13-04-2019 12:11
4
3.1K
43
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
ndoromudaAvatar border
ndoromuda
#8
Ana dari awal emang ga respek sama yudhoyono muda satu ini, terlalu bernafsu ingin jadi orang penting di negeri ini sama seperti partainya yang selalu berasa diperebutkan padahal ga mutu
0
Tutup