amekachiAvatar border
TS
amekachi
7 Negara Populasi Pedesaan Terbesar di Dunia, RI Nomor 4! Tapi Berasnya masih Impor?















7 Negara dengan Populasi Pedesaan Terbesar di Dunia, Indonesia Nomor 4! Tapi Berasnya Masih Impor?

Wilayah pedesaan beserta penduduknya yang bermukim adalah salah satu yang terpenting dalam sebuah negara ya gansist, apalagi jika mengingat sebuah negara tersebut bertumpu pada atau dikenal akan sebagai negara agraris macam Indonesia ini. Namun sayangnya justru banyak kebutuhan tentang makanan ataupun segala sesuatu yang dihasilkan dari pertanian dan perkebunan malah impor dari luar negeri, sangat disayangkan sekali.

Padahal menurut penelitian yang terungkap dari Insider Monkey menunjukkan bahwa negara di lintang khatulistiwa ini masuk di empat besar negara di dunia dengan jumlah penduduk pedesaan terbanyak dengan 115.892.393 jiwa atau mewakili sekitar 42% dari jumlah penduduk secara keseluruhan.


Quote:





Adanya populasi pedesaan yang besar di Indonesia bisa dikaitkan dengan beberapa faktor. Salah satunya adalah keberadaan lahan atau wilayah yang kurang cocok untuk dijadikan tempat tinggal di perkotaan. Sebagian wilayah di Indonesia terdiri dari hutan, pegunungan, atau daerah yang sulit dijangkau. Oleh karena itu, penduduk di wilayah-wilayah ini cenderung memilih untuk tinggal di pedesaan.

Selain itu, tingkat kesuburan tanah yang tinggi juga menjadi faktor penting dalam penentuan populasi pedesaan di Indonesia. Terdapat sejumlah wilayah di Indonesia yang memiliki tingkat kesuburan tanah yang baik, seperti dataran rendah yang subur. Hal ini membuat masyarakat lebih cenderung untuk bermukim di pedesaan dan beraktivitas di sektor pertanian.


Quote:





Itulah 7 negara dengan populasi penduduk di pedesaan terbesar di dunia, Indonesia ada diperingkat 4 besar namun masih banyak barang hasil pertanian yang impor. Mudah-mudahan keuntungan dengan banyaknya warga desa di Indonesia ini bisa dimaksimalkan oleh pemerintah, tentang bagaimana caranya agar bisa meningkatkan berbagai produk pertanian di negeri ini. Dengan 115 juta jiwa penduduk di desa melalui pemberdayaan manusia, harusnya mah ekspor beras, bukan impor!emoticon-Big Grin

Mengambil keterangan dari sumber media CNBC Indonesiamenerangkan jika impor beras yang dilakukan oleh Indonesia di tahun 2023 adalah yang terbesar dalam 5 tahun terakhir, seperti diungkapkan oleh Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS Pudji Ismartini dalam konferensi pers di kantornya, Jakarta, Senin 15 Januari 2024.

Meskipun perkembangan perkotaan terus berlangsung di Indonesia, namun penting untuk tidak melupakan potensi dan keberadaan penduduk di pedesaan. Pemerintah perlu memberikan perhatian khusus kepada daerah-daerah pedesaan dalam upaya meningkatkan kualitas hidup dan pemberdayaan masyarakat di wilayah tersebut.

Dengan memperhatikan potensi dan kebutuhan penduduk pedesaan, Indonesia dapat mencapai kesetimbangan antara perkembangan perkotaan dan pedesaan. Selain itu, pemenuhan infrastruktur dan pelayanan publik yang memadai juga perlu diperhatikan agar penduduk pedesaan dapat merasakan kemajuan yang merata dengan wilayah perkotaan.

Indonesia sebagai negara dengan populasi pedesaan terbesar di dunia menunjukkan kekayaan dan keberagaman sumber daya manusia yang dimiliki. Dengan memanfaatkan potensi pedesaan dengan baik, Indonesia dapat mencapai pembangunan yang berkelanjutan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara menyeluruh.


Sumber Tulisan dan Gambar:

1

2
krukov
juzapelmanis577
anangherman
anangherman dan 9 lainnya memberi reputasi
10
1.3K
58
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan