habibtaekAvatar border
TS
habibtaek
Gibran Rakabuming Tantang Megawati Laporkan Dugaan Kecurangan Pemilu


Mulai berani, Gibran Tantang Megawati Laporkan Dugaan Kecurangan Pemilu

JAKARTA--Gibran Rakabuming Raka mulai merasa di atas angin setelah sejumlah survei menunjukkan elektabilitasnya meningkat.

Terlebih Wali Kota Solo itu sudah sah menjadi calon Presiden mendampingi Prabowo Subianto.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menghelat rapat pleno penetapan calon presiden dan wakil presiden pada Senin (13/11/2023).

Hasilnya, pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, serta Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming dinyatakan sebagai pasangan calon presiden dan wakil presiden secara resmi lewat Keputusan KPU RI Nomor 1632 Tahun 2023.

"Telah dinyatakan memenuhi syarat sebagai pasangan calon presiden dan wakil presiden untuk Pemilu Serentak 2024," kata Koordinator Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu KPU RI Idham Holik dalam jumpa pers di kantor KPU.

KPU RI dijadwalkan akan mengadakan pengundian nomor urut untuk capres-cawapres tersebut pada Selasa (14/11/2023).

Sebelumnya, KPU menyebut bahwa tiga bakal capres-cawapres itu telah memenuhi syarat (MS) dalam hal syarat administrasi pencalonan yang diajukan pada 19-25 Oktober 2023.

Keterpenuhan syarat ini juga berlaku untuk bakal cawapres pendamping Prabowo Subianto, Gibran Rakabuming Raka, yang bisa mendaftar pilpres lewat putusan Mahkamah Konstitusi yang kontroversial.

"Sudah memenuhi syarat dan tinggal menunggu ditetapkan oleh KPU menjadi pasangan calon tetap dan sehari kemudian mengikuti pengundian nomor urut capres cawapres," kata Idham.

Idham menjelaskan, KPU memedomani Peraturan KPU Nomor 23 Tahun 2023 untuk melakukan verifikasi administrasi terhadap para bakal calon.

Di dalam aturan yang baru diundangkan 3 November itu, KPU merevisi batas usia minimum bakal capres-cawapres agar sesuai dengan amar Putusan Mahkamah Konstitusi (MK) Nomor 90/PUU-XXI/2023. Revisi itu dilakukan terhadap Pasal 13 ayat (1) huruf q.

Dari bunyi semula "... berusia paling rendah 40 (empat puluh) tahun", KPU merevisinya sesuai amar putusan MK sehingga berbunyi "... berusia paling rendah 40 (empat puluh) tahun atau pernah/sedang menduduki jabatan yang dipilih melalui pemilu termasuk pemilihan kepala daerah".

Meski menjadi polemik, putusan MK itu tetap final dan mengikat sejak dibacakan pada 16 Oktober lalu.

Berkat lahirnya putusan yang terbukti melibatkan pelanggaran etika berat oleh eks Ketua MK Anwar Usman, Gibran yang notabene keponakan Anwar dapat melaju pada Pilpres 2024 dalam usia 36 tahun berbekal status Wali Kota Solo yang baru disandangnya tiga tahun.

Tantang Megawati

Di Solo, Gibran menantang Ketua Umum Megawati Soekarnoputri untuk membuktikan dugaan kecurangan yang akan terjadi pada proses pemilihan umum kali ini.

Sebelumnya Megawati mengungkapkan dugaan itu melalui akun Youtube PDI Perjuangan yang diunggah 12 November 2023. Megawati berharap agar kecurangan ini tidak dibiarkan.

"Rakyat jangan diintimidasi seperti dulu lagi jangan biarkan kecurangan pemilu yang akhir ini terlihat sudah mulai akan terjadi lagi," kata Megawati.

"Apa yang terjadi di Mahkamah Konstitusi akhir-akhir ini telah menyadarkan kita semua bahwa berbagai manipulasi hukum kembali terjadi.

Itu semua akibat praktik kekuasaan yang telah mengabaikan kebenaran hakiki, politik atas dasar nurani," terangnya.

Gibran pun mempersilakan Megawati untuk melaporkan jika memang ada kecurangan ke instansi yang berwenang menangani perkara kecurangan dalam Pemilu, termasuk Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

"Ya dilaporkan aja ke Bawaslu kalau misalkan ada kecurangan atau apa pun itu lah," kata Gibran saat ditemui Tribun Solo di kantornya, Senin (13/11/2023)

Gibran meminta agar Megawati membuktikan bagaimana kecurangan yang terjadi. Putra sulung Presiden Jokowi itu juga mempersilakan untuk melaporkan.

"Ya dibuktikan saja kalau ada kecurangan-kecurangan. Dibuktikan dan dilaporkan saja," tuturnya.

https://wartakota.tribunnews.com/amp...emilu?page=all

Hati hati mas Gibran, ibu Mega itu juga orangtuamu, jangan terlena dgn kehebatan kekuasaan dan kekayaan yang anda punya.
beeSide
bukan.bomat
viniest
viniest dan 5 lainnya memberi reputasi
4
1.4K
105
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan