si.matamalaikatAvatar border
TS
si.matamalaikat
Diguyur Hujan Lebat, Sarang Helikopter Serang AH-64 Apache Milik Yunani Kebanjiran
Quote:


Ketika beberapa wilayah di Indonesia masih mengalami kemarau panjang, di Yunani hujan sudah turun tapi dengan intensitas yang tinggi. Hal itu membuat beberapa daerah tergenang banjir. Hujan lebat mengguyur Yunani pada Rabu (06/09/2023), hujan itu mengakibatkan beberapa sungai meluap serta menyebabkan banjir bandang.

Selain merusak fasilitas sipil seperti jembatan, banjir juga menggenangi sarang helikopter serang AH-64 Apache. Melalui foto yang diposting @clashreport via X, selain menggenangi landasan pacu, banjir juga masuk ke dalam hanggar tempat menyimpan helikopter tersebut. Dan pangkalan yang terkena banjir adalah Stefanovikeio Air Base, pangkalan ini menerbangkan Apache dan helikopter UH-1. Keduanya dioperasikan oleh Penerbangan Angkatan Darat ke-1 Yunani.

Belum diketahui berapa kerugian yang diderita Angkatan Darat Yunani akibat banjir bandang tersebut, kini mereka masih melakukan pengecekan terhadap helikopter yang terdampak banjir. Sementara itu, media Yunani, yakni Militaire News, mengatakan bahwa helikopter yang terendam banjir untuk saat ini telah dipindahkan ke Larissa Air Base. Yang menjadi rumah bagi Sayap Tempur ke-110.

Quote:


Angkatan Darat Yunani mengoperasikan total 28 unit AH-64 Apache, terdiri dari 19 varian AH-64A+, 7 varian AH-64D serta 2 varian AH-64D Longbow. Negara tersebut mulai menerbangkan Apache sejak tahun 1992. Sementara itu dilihat dari video yang beredar, banjir hanya merendam bagian roda helikopter. Ketinggian banjir di Stefanovikeio Air Base juga tidak terlalu tinggi. Untuk varian AH-64A telah di upgrade oleh Elbit System dari Israel pada 2020 lalu dengan nilai kontrak US$34 juta.

Quote:


Bulgaria dan Turki yang berbatasan dengan Yunani juga diterjang cuaca ekstrim yang mengakibatkan hujan badai. Menurut Greek Reporter, 16 orang meninggal dunia akibat banjir bandang di Yunani. Sementara itu, lebih dari 2.850 orang telah mengungsi.

Menurut indomiliter.com, kerugian terhadap alutsista akibat banjir juga pernah dialami Israel. Pada pertengahan Januari 2020 lalu, banjir menerjang Pangkalan Angkatan Udara Hatzor di Israel. Akibatnya, delapan unit jet tempur F-16 Fighting Falcon yang tidak sempat diselamatkan terendam banjir. Perwira di pangkalan itu kemudian disalahkan karena gagal bereaksi cepat untuk mengantisipasi bahaya dari efek hujan lebat yang mengguyur.



---------------




Referensi Tulisan: Militaire News, indomiliter.com, Greek Reporter&
Sumber Foto: sudah tertera di atas
Diubah oleh si.matamalaikat 18-09-2023 04:03
black.robo
gonugraha76
gabener.edan
gabener.edan dan 11 lainnya memberi reputasi
12
968
26
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan