c4punk1950...Avatar border
TS
c4punk1950...
Apa Yang Dicari Dalam Kehidupan?




Hi sobat kaskus,

Hidup, merupakan berkah yang tak terhingga karena banyak embrio atau manusia yang tak sempat merasakan kehidupan akibat keguguran, atau mereka sengaja dimatikan oleh orang tuanya.

Jadi hidup saat ini yang kita rasakan harus kita syukuri dan kita renungkan, untuk yang banyak kuota mungkin bisa melihat video di bawah ini.



The Meaning of Life, setidaknya hal ini yang akan kita renungkan pada pembahasan kali ini.

Apa yang kita cari dalam kehidupan, karena waktu hidup itu sangat sebentar dari bayi hingga menjadi tua dibutuhkan waktu hanya sekitar 100 tahun. Sedangkan peradaban di bumi ini sudah ada berabad-abad yang lampau, dan semua manusia sudah silih berganti dengan berbagai macam populasi.

Sedangkan apa yang kita cari?

Harta, tahta dan seks semua hanya sementara sebelum akhirnya manusia menutup mata. Terlebih apa yang kita capai saat ini semuanya akan ditinggalkan dan digunakan oleh mereka keturunan kita yang masih hidup.

Sedangkan jasad kita hanya berteman sepi di liang kubur, apakah kita selalu saja menolak untuk membaca?

Bacalah tanda-tanda kehidupan yang betebaran dimuka bumi, setiap kita membaca dan terus membaca maka akan ada hal yang kita cari, akan ada tempat apakah kita akan kembali kepada sang pencipta dalam keadaan tak punya apa-apa?

Ini yang tidak pernah manusia sadari bahwa dimana ada kehidupan akan ada kematian, dan kita selalu berusaha membantah bahwa setelah kematian akan ada kehidupan kembali.



Manusia selalu berbantah tentang hidup setelah mati, dan yang menjadi pedoman biasanya sebelum adanya embrio seorang manusia juga berawal dari ketiadaan, maka kalau berakhir menjadi tiada itu bukankah hal yang logic?

Lantas apakah ketiadaan itu akan abadi? Apakah diantara ada dan tiada ada sesuatu hal yang hilang, karena konsep ketiadaan yang abadi akan lemah dimana dihadapkan pada konsep kehidupan yang abadi.

Pada dasarnya konsep penciptaan berawal dari tiada hingga menjadi ada, dan akan selalu ada walau hal yang diciptakan itu sudah rusak atau ketinggalan zaman, maka akan terjadi upgrade atau refurbish, menjadi lebih baik dari sebelumnya.



Bagaimana kalau yang diciptakan itu adalah manusia?

Jadi yang dicari oleh manusia dalam kehidupan adalah kebahagiaan uang hakiki, baik itu hidup saat ini maupun di kehidupan sesudah kematian.

Menarik bukan pembahasan ini, apa tanggapan @replykgpt

Terima kasih yang sudah membaca thread ini sampai akhir, bila ada kritik silahkan disampaikan dan semoga thread ini bermanfaat, tetap sehat dan merdeka. Ane c4punk pamit undur diri, See u next thread.

emoticon-I Love Indonesia



"Nikmati Membaca Dengan Santuy"


Tulisan : c4punk@2023
referensi : 1, 2
Pic : google

emoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star










mammendtz
tiyoz
ormarr
ormarr dan 10 lainnya memberi reputasi
11
1.8K
197
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan