Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

amekachiAvatar border
TS
amekachi
Senioritas Ada di Berbagai Bidang Kehidupan, 8 Macam Tipe Anak Lama Menurut TS!


Sumber Ilustrasi Gambar Judul
Seseorang bekerja untuk mencari nafkah atau memang hanya menyalurkan hobinya sebagai tambahan yang cukup menghasilkan dalam kehidupan zaman sekarang itu memang perlu dan penting, apapun cara kita usahakan untuk menambah pundi pundi rupiah dalam kantongnya apalagi jika ada sesuatu hobi kita yang biasa kita tekuni ternyata sekarang bisa memiliki nilai yang berharga semacam pandai bermain sepakbola, bulu tangkis, melukis, menias wajah, menulis maupun yang lain.

Namun dalam rangka mengikuti kegiatan semacam itu, mungkin contohnya sekarang adalah hobi menulis atau bercerita kita disalurkan di media sosial tentu akhirnya mendapatkan kendala sendiri dari orang lama yang tentu mereka lebih mengerti seluk beluk cara menulis dan bagaimana agar tulisan kita bisa berhasil dinyatakan sebagai tulisan yang memenuhi syarat disana.

Mungkin sebenarnya kejadian semacam ini sangat mirip dengan keadaan orang di sebuah perusahaan, tentu dirinya akan mendapatkan beberapa macam tipe anak lama yang berbeda beda, begini penilaian dari pengalaman TS tentang mereka,




Beberapa tipe anak lama:


1). Membantu dan mengajarkan anak baru secara mendetail hingga terlihat karismatik bagi anak baru

2). Bersikap ogah ogahan namun tetap membantu, biasanya orang seperti ini tetap terlihat ramah di mata anak baru

3). Ada semacam ketakutan dalam diri mereka bahwa anak baru itu akan menjadi ancaman baginya dikemudian hari

4). Merasa paling senior pun takkan mau memberikan sedikit masukan tentang bagaimana cara bekerja/berkarya yang benar

5). Tampak sibuk dengan rutinitas dirinya hingga seperti tidak mengacuhkan anak baru

6). Ada yang meminta bantuan namun malah hanya memberikan support (mungkin karena keahliannya hanya sedikit diatas anak baru)

7). Tipe pengkritik, bahkan orang itu akan mengkritik padahal dirinya tahu yang didepannya adalah anak baru

8). Tipe anak lama pengadu, ini yang paling mengerikan dan berbahaya karena sepertinya dia bersikap baik dengan anak baru namun jika ada kesempatan menggunakan berbagai cara untuk membuat anak baru terpojokkan.




Itu adalah 8 tipe anak lama yang TS ambil menurut penilaian sendiri dari pengalaman dahulu bekerja di perusahaan maupun rutinitas lain yang sekarang dijalani termasuk dalam hal bertetangga di sebuah komplek perumahan lho Gansist, tipikal beberapa tetangga senior atau orang lama itu hampir ada di semua bidang, dari yang berjiwa pemimpin yang suka mengatur dan memberikan contoh baik bagi yang lain sampai orang lama yang tengil.

Sedangkan dengan melihat tipe semacam itu sih saya lebih memilih menghindar terhadap sikap orang yang saya tidak sukai dan mendekati yang dianggap baik untuk saya, itu akan susah terjadi apabila bekerja di sebuah perusahaan karena tiap hari bertemu dengan orang orang yang mungkin sikapnya tidak sesuai dengan selera kita.



Pernahkan Agan dan Sista dimari mempunyai pengalaman menjadi anak baru dan mempunyai rekan sejawat anak lama dengan 8 tipe diatas, atau mungkin ada tambahan lain yang tidak tercantum?

"narasi dan opini sendiri"


Tulisan Sendiri:

@amekachi

Sumber Tulisan:

Pengalaman Pribadi

Sumber Gambar:

https://palembang.tribunnews.com/amp...4-paling-ampuh
bocilural
bukhorigan
scorpiolama
scorpiolama dan 18 lainnya memberi reputasi
19
2.4K
75
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan