sulhadiAvatar border
TS
sulhadi
KASKUS tidak Menarik untuk Generasi "Z" dan Alpha
Gen Z dimulai pada tahun 1997, Statistics Canada mengatakan tahun 1993, sedangkan yayasan Resolution mengatakan tahun 2000. Kaum ini masih muda dan tidak pernah mengenal kehidupan tanpa teknologi.” Gen Z adalah generasi yang tumbuh di dunia yang serba digital dan canggih.

Generasi Alpha atau yang dikenal sebagai ‘anak-anak milenium’ adalah generasi muda saat ini. Generasi Alpha adalah orang yang lahir pada tahun 2011 hingga 2025. Mengingat generasi ini masih berada di usia anak-anak, maka karakteristik umumnya masih belum terlihat jelas.

Adakan KASKUS menjadi daya tarik untuk mereka, atau kaskus hanya dihuni oleh sebagaian kaum Millenial yang lahir pada 1977-1994. Dan masih menikmati hingar bingar dan BOOMnya KASKUS pada masa jaya. Mungkin pada saat itu belum banyak pesaing KASKUS, dan tidak sedikit kaum milenial yang cuma ke warnet untuk buka KASKUS, read the lounge, FJB atau BB17+ hehehe.

Yaaaap, dan tergerus oleh pesbuk, instagram, path, toko onlen dan lainnya. Mungkin member KASKUS yang militan pun beralih, generasi milenial mungkin terpecah dan tersepona dengan aplikasi sosial media lain yang lebih segar dengan tampilan yang lebih modern dan kekinian, dan tentunya ga pake maentenis seperti KASKUS yang ketika jaya dimana pegawainya sering maintenis alias dalam perbaikan.

Forum Lapak FJB yang melegenda pun tergerus oleh toko onlen yang bermunculan, dengan kemudahan dan keamanan bagi seller dan buyer, dan di kelola dengan begitu apik, kerja sama yang baik dan fasilitas mumpuni dari toko onlen membuat toko onlen lebih OKEY, yah ketimbang KASKUS yang saya rasa terlambat dalam mengakomodir keinginan seller dan buyer. KASPAY mun akhirnya terlambat berkembang, peluang ini keburu diambil oleh toko onlen lain, begitu pula dengan pilihan Ekspedisi, kurir atau apalah itu yes KASKUS terlambat.

Lalu apa yang menarik dari KASKUS yang sekarang ini, banyak perubahan dan terobosan yang di lakukan bikin ini dan itu, tapi sayang newsnya yang berada pada Home Page berasa copasan dari web lain. 

Reputasi Cendol bukan lagi menjadi kebanggaan, karena sekarang member dengan mudahnya saling berbagi cendol tanpa harus ISO 2000 heheheheee.

Semoga KASKUS dapat kembali ke TOP 1, terimakasih. Jika ada salah kata mohon dimaafkan.
Diubah oleh sulhadi 27-01-2023 06:43
vB0t
zharki
zharki dan vB0t memberi reputasi
2
1.3K
18
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan