Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

wizkyiAvatar border
TS
wizkyi
Kenapa Netero Sendirian Melawan Meruem?


Salah satu arc paling menarik di anime Hunter x Hunter adalah Chimera Ant. Karena salah satu karakter terkuat di anime ini, Isaac Netero harus mati di tangan sang Raja Semut alias Meruem.

Netero harus berjuang mati-matian melawan Meruem sebelum akhirnya mengaktifkan Miniature Rose (Minichua Rozu) yang ada di dalam tubuhnya. Bahkan Meruem masih sempat hidup setelah terkena ledakan dari teknik ini walaupun pada akhirnya mati karena menghirup gas beracun.



Kepergian Netero tentu membuat dunia di Hunter x Hunter terkejut. Setelah kematian Netero, seluruh anggota Asosiasi Hunter pun berkumpul untuk berkabung sekaligus mencari penerusnya sebagai ketua asosiasi.

Dari insiden tersebut, terlintas sebuah pertanyaan di kepala ane kenapa Netero harus berhadapan sendiri dengan Meruem. Netero emang karakter terkuat, tapi Meruem sendiri bisa membuatnya sangat kewalahan dalam pertarungan.

Dua kaki dan satu tangan harus dikorbankan oleh Netero sebelum mengaktifkan teknik andalan walaupun hal tersebut harus dibayar dengan nyawanya sendiri. Dari deretan kejadian sebelum kematian Netero, ane coba buat beberapa alasan kenapa Netero harus berhadapan satu lawan satu dengan sang Raja Semut yakni Meruem.

1. Salah Prediksi



Asosiasi Hunter sebenernya udah sadar bakal ada ancaman dari Semut Chimera ini. Karena sekelompok Hunter Satwa bernama Ponzu, Balda dan Pekuba dibunuh oleh Zazan. Sebelum meninggal, Ponzu mengeluarkan lebah untuk memberitahu Kite soal ancaman yang sangat berbahaya dari spesies satu ini.

Kite yang menerima info tersebut pun menyuruh Podungo dan Stick untuk melaporkan insiden ini kepada Asosiasi Hunter. Menanggapi laporan dari Kite, Asosiasi Hunter langsung mengirimkan tiga orang saja yaitu sang ketua Netero dan dua anak buahnya bernama Knov dan Morel.

Kenapa Netero langsung turun tangan bersama anak buahnya? Menurut ane sih awalnya Netero berpikir kalo Pasukan Semut itu punya jumlah yang banyak dan cukup pintar untuk membunuh manusia, apalagi seorang Hunter bersertifikasi.

Selain itu, Netero mungkin hanya berpikir kalau ini hanyalah misi pemusnahan sang Ratu Semut saja sebelum sang Raja lahir. Oleh sebab itu Netero hanya membawa dua anak buahnya yang punya kemampuan sangat bagus untuk pertarungan area.



Dengan kemampuan yang dimiliki olehnya beserta Morel dan Knov, Netero memang bisa menghabisi para Pasukan Semut itu. Bahkan Netero secara cepat bisa sampai ke tempat Ratu Semut berada.

Tetapi Netero nampaknya salah memprediksi atau bahkan meremehkan hasil reproduksi Sang Ratu Semut. Sebelum tiba di sarang Ratu Semut, sebenernya sudah terlahir Meruem beserta tiga penjaganya yang punya kekuatan setara dengan Hunter peringkat S.

2. Ngga Mau Nambah Beban



Asosiasi Hunter mengkategorikan misi pemusnahan Pasukan Semut di peringkat B saja. Oleh sebab itu, masuk akal jika mereka hanya mengirimkan sedikit orang walaupun salah satunya adalah Netero.

Beruntung sebenarnya Asosiasi Hunter sedikit mengirimkan orang untuk menghadapi Pasukan Semut. Karena seandainya mereka mengirimkan Hunter kelas atas, itu akan membuang-buang waktu sekaligus nyawa para Hunter tersebut.

Seperti yang diketahui, tiga penjaga itu saja punya kekuatan yang luar biasa jika dibandingkan dengan seorang Hunter berperingkat S. Hanya orang-orang yang punya kemampuan unik seperti Gon, Killua dan Netero yang bisa menyamai kekuatan para penjaga sang Raja Semut.



Netero hanya memanggil satu rekannya sekaligus kakek Killua, Zeno untuk mengantarnya ke istana yang ditinggali oleh Sang Raja Semut. Zeno juga berperan untuk 'buka jalan' bagi Netero yang memang mengincar Meruem.

Sebelum pergi, Zeno juga mengantarkan Meruem dan Netero untuk pergi menjauh dari istana agar bisa bertarung secara bebas. Meruem ngga ingin langsung bertarung di istana karena ada Komugi yang sedang disembuhkan oleh salah satu penjaganya, Neferpiou setelah terkena serangan area dari Zeno.

3. Konspirasi Pariston



Terakhir adalah alasan yang berbau konspirasi yang melibatkan Wakil Ketua Asosiasi Hunter, Pariston. Bagaimana maksudnya?

Setiap Hunter di seluruh dunia diberikan misi oleh Asosiasi Hunter. Nah, staf yang memberikan misi ini diatur langsung oleh Pariston. Ia bisa mengatur peringkat misi dan siapa saja yang terlibat dalam misi untuk para Hunter.

Lalu kenapa Netero tidak mempermasalahkan hal tersebut? Yang pertama, ada teori kalau Netero sebenernya sudah tahu niat asli Pariston yang berambisi menjadi ketua Asosiasi Hunter. Netero sengaja turun langsung menghadapi Meruem dan tidak berpikir panjang untuk mengaktifkan kekuatan andalan yang harus dibayar dengan nyawanya.



Karena Netero percaya dengan para Zodiak di Asosiasi Hunter bahwa mereka dianggap bisa mengantisipasi pergerakan Pariston setelah kematiannya.

Yaa apapun alasannya, kematian Netero di Hunter x Hunter cukup membekas bagi para penontonnya termasuk ane. Meskipun begitu, harus diakui kalau pertarungan Netero vs Meruem merupakan salah satu yang terbaik di anime sejauh ini.

Mungkin segitu dulu yang bisa ane bahas soal ini, seandainya banyak kurangnya mohon maaf. Yuk diskusikan opini kalian tentang trit ini.

Ciao~
fachri15
arsenalkufc
screamo37
screamo37 dan 6 lainnya memberi reputasi
7
4.1K
25
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan