harrywjyyAvatar border
TS
harrywjyy
5 Tipe Orang Saat Merayakan Tahun Baru, Kalian Tipe Yang Mana Nih Gan?

Sumber Gambar

Tahun baru sebentar lagi akan datang. Tahun 2023 sudah di depan mata. Ada banyak hal menarik yang terjadi di 2022 tapi kita harus segera move on ke tahun berikutnya. Biasanya orang mengadakan semacam acara untuk menyambut tahun baru.

Tapi setiap orang memiliki cara yang berbeda-beda dalam menyambut tahun yang akan datang, Bisa merayakan dengan teman, keluarga dan kerabat. Bisa juga merayakannya sendiri, atau bahkan tidak merayakannya sama sekali.

Nah berikut ini TS akan jelaskan tipe-tipe orang ketika tahun baru. Kamu termasuk yang mana nih?emoticon-Ngacir



1. Si FOMO

Orang tipe ini adalah orang yang tidak mau ketinggalan. Karena tahun baru sedang jadi trending di sosial media, orang tipe ini akan selalu mengupdate kegiatannya selama merayakan tahun baru. Orang ini ingin selalu eksis pokoknya.

Walau pun sebenarnya, dia hanya di rumah tanpa melakukan apa-apa. Yang penting gak ketinggalan tren.

2. Si Mager

Orang tipe ini menganggap kalau tahun baru sama saja seperti malam-malam biasa. Jadi tak ada yang istimewa, baginya tahun baru hanyalah ganti kalender. Apa yang harus dispesialkan? Orang tipe ini lebih suka tidur daripada jalan-jalan.

Uniknya, mau sekeras apapun suara kembang api di luar, orang ini terus tidur tanpa terusik sampai pagi.

3. Si Tukang Makan

Wah yang tipe ini TS punya pengalaman. Orang dengan tipe ini akan keliling selama malam tahun baru, ia akan mampir ke satu rumah ke rumah lainnya. Sudah pasti kalau ada acara bakar-bakar, dia akan ikut makan. Kalau sudah puas, dia akan cari rumah lain.

Ini mantep sih, malam tahun baru auto kenyang makan enak gan! Wkwk.

4. Si Quality Time

Orang tipe ini tidak terlalu suka beramai-ramai atau berkumpul dengan teman. Ia lebih suka membeli makanan, kemudian menyantapnya bersama keluarga sambil menonton TV atau film. Baginya, libur tahun baru adalah momen yang tepat untuk kumpul dengan keluarga.

Jadi dia lebih suka menikmati momen bersama istri dan anak-anaknya, atau keluarganya yang lain.

5. Si Nongkrong

Yang ini kebalikan dengan nomor 4, orang tipe ini akan bepergian bersama teman selama malam tahun baru. Bisa di kafe, atau bahkan berlibur ke vila seperti di puncak dan semacamnya. Momen ini juga jadi momen yang pas bagi mereka yang sedang mencari doi, karena bisa saja mereka bertemu orang baru di saat berkumpul dengan teman seperti ini.

Karena berdasarkan pengalaman TS, biasanya teman-teman TS membawa orang baru. Bisa teman, sepupu dan sebagainya. Jadi nanti ada aja tuh yang cinlok, wkwk ya begitulah anak muda.


Sumber Gambar

Nah, itulah tipe-tipe orang ketika merayakan malam tahun baru. Kalau TS sih lebih suka evaluasi, mengingat kembali pencapaian apa yang telah kita capai di tahun ini. Apa kekurangan yang harus kita perbaiki. Dan yang penting, kita harus punya resolusi untuk tahun depan.

Gimana gan? Kalau kalian tipe yang mana nih?
emoticon-Bingung (S)

Ditulis oleh Harry Wijaya
Tulisan dan Narasi Pribadi


emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan
darkwilliam00gg
vivie13
afwan88
afwan88 dan 18 lainnya memberi reputasi
19
4.6K
142
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan