Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ibreiAvatar border
TS
ibrei
Benarkah Cowok Bad Boy Lebih Memikat Kaum Hawa?
Quote:


kenapa bad boy lebih menarik bagi kaum hawa?

kebanyakan dari manusia pasti berharap untuk memiliki pasangan, proses pencocokan melalui masa pacaran dan melalui berbagai kegiatan bersama adalah hal yang ingin beberapa orang rasakan.

Demikian juga dengan para kaum hawa, tapi benarkah jika mereka lebih memilih para badboy sebagai pasangan mereka?

ga disangka sangka nih gan sist ternyata sudah pernah ada penelitian tentang hal ini loh!! yaitu di Scientific American, Semantics Scholar dan BMC, dan hasilnya adalah benar.

sebelum kita bahas apa aja yang membuat para perempuan lebih memilih bad boy, yuk kita kenali terlebih dahulu apa itu bad boy?

Quote:


Bad boy adalah pria yang mempunyai sifat dan perilaku yang cenderung “nakal” atau negatif. Pria dengan tipe ini umumnya memiliki karakteristik seperti percaya diri, berani, keras kepala, misterius, dan sulit untuk dipahami. loh kalo cowok bandel kenapa lebih disukai?Nah ayo kita bahas

1. Menarik perhatian
biasanya para bad boy adalah manusia percaya diri dan suka berbuat sesuka hati, karena itulah mereka sangat menarik perhatian. Manusia dikenal ketika dia tampak menonjol lebih banyak dari orang lain, dan hal itulah yang biasanya menjadi pesona bagi diri mereka nih.

karena manusia juga menyukai hal hal yang tertangkap di mata mereka. jadi kalo kalian pengen terlihat Dimata doi kalian coba untuk lebih menonjol aja.

2. Merasa diberi perlindungan
cowok bad boy terlihat lebih memiliki kekuatan untuk melindungi pasangan mereka, jadi mereka lebih terlihat menarik. beberapa perempuan pasti merasa ingin dilindungi oleh pasangan mereka, saat mereka merasa sedih atau tersakiti, dan cowok badboy terlihat memiliki kemampuan untuk membuat mereka merasa aman.

jadi perempuan lebih memilih untuk berpasangan dengan cowok yang kuat nih.

Quote:


3. Hidup semau mereka
Sifat kepribadian yang cuek dan tidak memiliki aturan yang berlaku membuat cowok bad boy terlihat sangat menarik.

Bad boy seakan-akan punya aturan sendiri dan hidup dengan kebebasan bersikap. Sikap yang seolah-olah mengikuti apa yang dimau membuat mereka terlihat yakin dengan yang dijalani.

4. Apa adanya
nice guy diibaratkan berjalan pada garis dan norma yang berlaku, maka bad boy bisa out of the track. Bukan berarti mereka gemar menyalahi norma lho ya, mereka cenderung tidak menyukai hal-hal mainstream, yang mungkin membuat mereka sulit keluar dari zona nyamannya.

Bad boy lebih senang menjadi pribadi yang apa adanya sesuai dengan kepribadian mereka, artinya mereka lebih jujur ke diri sendiri. dengan begitu mereka tidak tampak manipulatif dan itulah yang membuat mereka tampak mengesankan.

Quote:


nah itu beberapa alasan yang mungkin dapat menjelaskan judul kita diatas nih. Namun bagi kalian yang berniat coba coba untuk jadi bad boy demi gebetan, hmm sebaiknya coba untuk lebih jujur kepada diri sendiri dan jadi diri sendiri aja yah.

yah walaupun banyak yang pasti bilang kalo cewek lebih suka yang bad boy asalkan ganteng, dan tajir, tapi banyak juga cewek yang memandang cowok dari seberapa baik, bertanggungjawab, dan memiliki kemampuan memimpin keluarga yang baik.

okey gansis gimana pendapat kalian?


_________________________


Sumber gambar 1, 2 , 3, 4
ditulis berdasarkan analisis pribadi

emoticon-Blue Guy Cendol (L)

_____________
Diubah oleh ibrei 24-12-2022 01:24
dieq41
indrastrid
izeginting1954
izeginting1954 dan 8 lainnya memberi reputasi
9
1.9K
47
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan