si.matamalaikatAvatar border
TS
si.matamalaikat
Boeing X-37B OTV Kembali Pulang ke Bumi, Setelah Bertugas 908 Hari di Luar Angkasa
Quote:


Ada kabar menarik terkait salah satu wahana luar angkasa yang dioperasikan oleh US Space Force, wahana yang dimaksud adalah Boeing X-37B OTV (Orbital Test Vehicle). Baru-baru ini, wahana yang dimaksud telah kembali mendarat ke bumi dengan selamat, tepatnya di Fasilitas Pendaratan Shuttle Pusat Antariksa Kennedy NASA pada 12 November 2022; pada pukul 05:22 pagi.

Menurut artikel joint-forces.com, X-37B secara keseluruhan telah menempuh jarak lebih dari 1,3 miliar mil dan menghabiskan total 3.774 hari di luar angkasa. Sebelumnya pesawat yang sama menghabiskan 780 hari di orbit bumi. Bisa dibilang misi keenam yang dilakukan kali ini berhasil memecahkan rekor sebelumnya.

Dan juga selama misi keenam kali ini, pesawat bisa membawa modul layanan dengan menambah jumlah muatan yang dapat dibawa. Modul dipisahkan dari pesawat sebelum de-orbiting, memastikan pendaratan yang aman dan sukses. Jenderal Chance Saltzman, Kepala Operasi Luar Angkasa menambahkan jika fokus pafa misi keenam adalah kolaborasi untuk eksplorasi ruang angkasa dan memperluas akses murah ke luar angkasa untuk mitra Amerika, di dalam dan di luar Departemen Angkatan Udara (DAF).

Dalam misi keenam juga dikakukan eksperimen energi matahari yang dirancang oleh Naval Research Lab, serta eksperimen satelit yang dirancang dan dibangun oleh Akademi Angkatan Udara bekerja sama dengan Laboratorium Penelitian Angkatan Udara. Satelit yang dimaksud adalah FalconSat-8 yang berhasil diluncurkan pada Oktober 2021, dan masih mengorbit sampai saat ini.

Misi keenam juga dimanfaatkan NASA untuk mengevaluasi efek dari paparan luar angkasa dalam jangka panjang. Eksperimen ini merupakan penelitian yang digunakan untuk misi antarplanet di masa depan dan pendirian pangkalan permanen di luar angkasa.

NASA juga mengkonfirmasi melakukan eksperimen Materials Exposure and Technology Innovation in Space (METIS-2) dalam misi keenam kali ini, yang bertujuan mengevaluasi efek paparan ruang angkasa pada berbagai bahan, untuk memvalidasi dan meningkatkan ketepatan model lingkungan luar angkasa.

Quote:


Sebagai tambahan, pesawat tak berawak ini diluncurkan menggunakan roket United Launch Alliance Atlas V dari Cape Canaveral Space Force Station pada Mei 2020. Sekilas tentang X-37B, peswwat tak berawak ini memiliki desain menyerupai salah satu pesawat luar angkasa NASA yang terkenal, tetapi dengan ukuran jauh lebih kecil. X-37B memiliki panjang 8,8 meter dan tinggi 2,9 m; dengan lebar sayap 4,6 m. Untuk ruang kargonya punya panjang 2,1 m dan lebar 1,2 m. Saat diluncurkan, beratnya mencapai 4.990 kilogram.

Pesawat ruang angkasa X-37B bertenaga surya dan diluncurkan secara vertikal,\ dengan bantuan roket, saat misinya selesai pesawat bisa meluncur kembali ke Bumi untuk mendarat di landasan pacu. Pesawat ruang angkasa mungil ini dirancang untuk beroperasi pada ketinggian mulai dari 177 hingga 805 km.

Program untuk merancang X-37B sendiri diprakarsai oleh NASA pada 1999, waktu itu mereka ingin membuat dua jenis pesawat ruang angkasa yakni Approach and Landing Test Vehicle (ALTV) dan Orbital Vehicle. Pada tahun 2004, NASA kemudian menyerahkan konsep mereka kepada Defense Advanced Research Projects Agency (DARPA), dan waktu itu masih menjadi program rahasia. Mereka kemudian berhasil menyelesaikan program ALTV, sementara Orbital Vehicle yang didesain NASA gagal dibuat.

Quote:


Akan tetapi, Orbital Vehicle yang gagal dibuat itu kemudian dikembangkan menjadi pesawat tak berawak yang waktu itu diberi kode X-37B. Program X-37B terus berlanjut hingga sekarang dan dijalankan oleh Air Force's Rapid Capabilities Office, misi pesawat tak berawak ini biiasanya fokus pada misi untuk kendali penerbangan orbit.

Untuk pesawat tak berawak X-37B dibuat oleh divisi Phantom Works dari Boeing, total ada dua X-37B yang berhasil dibuat; sementara penerbangan pertama X-37B pertama dilakukan pada April 2010. Di mana masing-masing pesawat tak berawak tersebut telah menerbangkan dua misi. Saat ini Boeing X-37B bertugas bersama 3rd Space Experimentation Squadron, yang bemarkas di Schriever Air Force Base di Colorado.


-----------------




Referensi Tulisan: Space.com& joint-forces.com
Sumber Foto: Boeing
azhuramasda
nowbitool
mynameisant
mynameisant dan 9 lainnya memberi reputasi
10
2.9K
20
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan