Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

lingkarpolitikAvatar border
TS
lingkarpolitik
Jadi Pendaftar Pertama, KPU: Data Sipol PDIP Sudah 100%


PDIP menjadi pendaftar pertama dalam pendaftaran partai politik (parpol) calon peserta Pemilu 2024 di gedung KPU, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (1/8/2022). Ketua KPU Hasyim Asy'ari yakin data PDIP di akun sistem informasi partai politik (Sipol) sudah lengkap 100%.

Pernyataan itu disampaikan Hasyim saat memberikan sambutan dalam penerimaan pendaftaran PDIP di KPU.

Di hadapan pimpinan PDIP, Hasyim mengatakan, mulai hari ini, Senin (1/8/2022) hingga 14 Agustus mendatang, KPU melakukan kegiatan penerimaan pendaftaran partai politik sebagai calon peserta Pemilu 2024.

“Sebagaimana kita ketahui, dokumen persyaratan sudah ditentukan oleh Undang-Undang (UU) dan secara teknis sudah diatur dalam Peraturan KPU 4/2022 tentang pendaftaran partai politik, verifikasi dan penetapan partai politik peserta Pemilu 2024,” kata Hasyim Asy'ari.

Ia kembali mengingatkan, selain UU 7/2017 tentang Pemilu, ada juga putusan Mahkamah Konstitusi (MK) 5/2020 yang menentukan ada 3 kategori partai politik.

Kategori pertama, partai politik peserta Pemilu 2019 yang lolos presidential threshold (PT) atau ambang batas pencalonan presiden. Kategori kedua, partai politik peserta Pemilu 2019 yang tidak lolos PT dan kategori ketiga partai baru.

Terhadap 3 kategori partai politik ini, lanjut Hasyim, MK mengamanatkan ada beberapa perlakuan yang berbeda. Untuk partai politik kategori pertama yaitu peserta Pemilu 2019 yang lolos PT, perlakuannya mendaftar dan dilakukan verifikasi administrasi.

Untuk kategori dua dan tiga, perlakuannya adalah mendaftar, verifikasi administrasi dan dilanjutkan verifikasi faktual.

“Berdasarkan data yang ada, sebagaimana kita ketahui bersama, secara hukum maupun publik mengetahui bahwa PDI Perjuangan masuk kategori partai satu, yaitu peserta Pemilu 2019 yang lolos PT,” ujar Hasyim Asy'ari.

Sehingga perlakuan yang diberikan KPU adalah mendaftar dalam rangka untuk meng-update administrasi kepartaian, kepengurusan kantor dan keanggotaan. Kemudian nanti dilakukan verifikasi administrasi.

“Terima kasih pimpinan PDI Perjuangan yang telah hadir pada kesempatan pertama untuk melakukan pendaftaran partai politik. Kami nanti akan melakukan pemeriksaan yaitu untuk pendaftaran kategori satu, Cuma (dilihat) lengkap atau tidak lengkap itu aja. Apabila ada hal-hal yang kurang akan segera kami informasikan. Tapi kalau menurut data sipol sih kayaknya enggak, sudah 100% semua,” terang Hasyim Asy'ari.

“Tentu kami lakukan penelitian, cocok-cocokan (data) dan pada bagian akhir nanti diterbitkan berita acara. Bila sudah selesai akan kami informasikan pada pimpinan partai politik,” kata Hasyim Asy'ari.

Sementara itu, Ketua DPP PDIP Bidang Pemenangan Pemilu Bambang Wuryanto mengharapkan tidak ada kesalahan dalam berkas pendaftaran yang diserahkan ke KPU hari.

“Hari ini, PDI Perjuangan mendaftarkan untuk menjadi peserta pemilu. Kami berharap berkas bisa diterima dengan baik dan mudah-mudahan tidak ada kesalahan,” ungkap Bambang Wuryanto.

https://www.beritasatu.com/news/9585...-100/?view=all
0
614
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan