Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

JurnalisBatmanAvatar border
TS
JurnalisBatman
Sepakat Panglima TNI, RI-Singapura Kembangkan Kerja Sama Pertahanan

Hubungan Indonesia dengan Singapura sudah sejak lama akrab. Singapura dan Indonesia merupakan negara tentangga yang masuk dalam negara ASEAN.

Bahkan jaraknya dari Ibu Kota Jakarta tidak jauh. Ya sesama tentang pastinya harus menjalin hubungan yang kuat. Sehingga menghasilkan keuntungan bagi dua negara.

Negara kita ini diciptakan Tuhan dengan berbagai suku, budaya, dan memiliki luas wilayah yang luas.

Namun persaudaraan masyarakat Indonesia tetap satu karena menganut Bhineka Tunggal Ika dengan tujuan NKRI harga mati.

Terbaru Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa menyatakan hubungan kerja sama Singapura dan Indonesia perlu dikembangkan khususnya di bidang pertahan negara.

Sangat tepat pak Panglima, kerja sama ini tentu akan menghasilkan keuntungan bagi dua negara yang bertetanggaan.

Jempol pak Panglima, semoga hubungan kerja sama ini di bidang pertanahan terus berjalan.

Dikutip dari media online Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa mengatakan, Indonesia dan Singapura perlu terus mengembangkan kerja sama bilateral di bidang pertahanan dan keamanan.

Kerja sama dapat dilakukan melalui berbagai program mulai dari pendidikan hingga latihan gabungan.

Mengenai kegiatan latihan gabungan, Andika mempersilakan Singapura turut bergabung dan berpartisipasi dalam latihan Garuda Shield yang secara rutin digelar TNI.

Sebagai negara di Asia Tenggara, Indonesia, dan Singapura telah banyak memberikan pencapaian di berbagai bidang melalui kerja sama bilateral.

Dalam bidang pertahanan dan keamanan nasional, lanjutnya, Indonesia dan Singapura telah melakukan berbagai kerja sama melalui program-program pendidikan dan latihan.

Andika berharap kerja sama bilateral yang telah berjalan cukup lama dan sangat kuat tersebut dapat terus berkembang, terutama dalam hal pengembangan kemampuan personel.

Singapura, menurut dia, juga berencana turut berpartisipasi dalam latihan Garuda Shield yang akan digelar tahun ini.

Kerja sama di bidang pertahanan dan keamanan dibahas saat Andika menerima kunjungan Kepala Staf Angkatan Darat Singapura Brigjen David Neo.

Kunjungan tersebut merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Kasad Singapura di Indonesia.

Pertemuan keduanya membahas banyak potensi kerja sama antara Indonesia dan Singapura.

Kunjungan tersebut merupakan kunjungan internasional pertama bagi David Neosejak dia dilantik sebagai Kasad Singapura beberapa waktu lalu.

Indonesia menjadi negara pertama yang dikunjungi karena dinilai memiliki kedekatan erat sebagai negara anggota ASEAN. 



Sumber: Republika.co.id
Diubah oleh JurnalisBatman 07-06-2022 23:11
rubah007
emineminna
nabrak.lawang
nabrak.lawang dan 3 lainnya memberi reputasi
4
2.2K
17
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan