Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

si.matamalaikatAvatar border
TS
si.matamalaikat
Profil Bushmaster - Battle Proven di Afghanistan, Bakal Dkirim Australia ke Ukraina
Quote:


Kilas balik pada September 2021 lalu, si mana Australia akan memberikan hibah 15 unit kendaraan taktis (rantis) Bushmaster untuk kebutuhan Indonesia, kesepakatan itu dilakikan saat Menteri Pertahanan Australia Peter Dutton dan Menteri Pertahanan Indonesia Prabowo Subianto dalam pertemuan di Jakarta pada hari Kamis (09/09/2021). Pada pertemuan waktu itu juga ditandatangani perpanjangan kerja sama pertahanan atau Defense Cooperation Arrangement antar kedua negara.

Mengutip artikel Army Recognition, Australia dikabarakan bakal bersedia mengirim rantis Bushmaster ke Ukraina. Meskipun sampai saat ini belum diketahui secara pasti berapa unit yang akan didonasikan ke Ukraina, jika Australia berencana mendonasikan Bushmaster; pesawat angkut C-17 Globemaster yang mereka miliki bisa membawa 4 unit rantis ini. Bicara soal Bushmaster, rantis ini merupakan kendaraan jenis "Mine Resistant Ambush Protected (MRAP)" buatan perusahaan Thales Australia.

Bushmaster mulai memasuki layanan Angkatan Udara dan Angkatan Darat Australia pada tahun 2004, kendaraan ini mampu melindungi personel dari ancaman ledakan bom, IED (Improvised Explosive Device) dan serangan proyektil senjata api. Mengutip artikel indomiliter.comBushmaster punya lapisan baja dari bahan baja super keras buatan perusahaan Bisalloy yang bermarkas di Illawara, Australia. Baja buatan Bisalloy diolah dengan metode desulfurisasi dan vacuum degassing untuk menghilangkan kandungan sulfur, hidrogen, oksigen, dan nitrogen untuk mendapatkan molekul bisalloy. Dengan begitu Bushmaster mampu menahan terjangan proyektil kaliber 7.62 mm, begitu pun lapisan kacanya juga mampu menahan terjangan proyektil 7.62 mm.


Quote:



Dengan bodi monokok Bushmaster dibentuk menyatu dari atas sampai ke bawah. Bagian bawah bodi membentuk sudut tajam (V-hull). Bentuk V pada bagian bawah chassis tersebut berfungsi untuk memantulkan efek ledakan ranjau ke arah samping, sehingga energi ledakan ranjau tidak sampai menembus ke dek atas; dengan begitu maka risiko cedera pada personel bisa dikurangi.

Salah satu teknolologi yang diadopsi oleh Bushmaster adalah CTIS (Centra Tire Inflation System), dengan teknologi tersebut pengemudi bisa menambah atau mengurangi tekanan angin pada tiap ban hanya dengan menekan tombol.CTIS sendiri berfungsi untuk memaksimalkan laju kendaraan pada setiap medan. Misal kendaraan terjebak di medan lumpur, secara otomatis tekanan angin dapat dikurangi untuk menambah traksi pada permukaan dan mengurangi tekanan keseluruhan pada roda.

Kompartemen pasukan Bushmaster dilengkapi dengan delapan kursi berdesain ergonomis, di bagian atas kompartemen kru dilengkapi dengan tiga palka atap dengan pegangan pengunci untuk memberikan perlindungan terhadap penyergapan dan bisa diguanakan untuk opsi pelarian alternatif. Selain diangkut C-17 Globemaster, Bushmaster juga bisa diangkut dengan pesawat Hercules C-130. Bushmaster dilengkapi sistem perlindungan nubika (nuklir, biologi, kimia) serta winch hidrolik 10 ton.

Diketahui sampai saat ini ada 946 unit Bushmaster yang beroperasi di Angkatan Darat Australia. Meski selama penugasan di Irak dan Afghanistan, 100 unit Bushmaster terkena ledakan "Improvised Explosive Devices" (IED). Namun, dari 100 unit itu tidak ada korban jiwa dari kru atau penumpang akibat ledakan IED.

Pada 28 Oktober 2016 Australia telah menandatangani kesepakatan untuk memperluas kerjasama industri pertahanan. Salah satu implementasinya adalah pembangunan kendaraan lapis baja, dan kendaraan lapis baja tersebut akan dikembangkan dari basis Bushmaster. PT Pindad kemudian mulai mengembangkan varian lokal Bushmaster yang diberi nama "Sanca". Sempat tampil pada ajang Indo Defence 2016, namun saat ini tidak diketahui bagaiamana kelanjutan program rantis MRAP lokal tersebut. FYI dalam jumlah terbatas Sat Gultor 81 Kopassus juga memiliki rantis Bushmaster ini.


Quote:





Referensi Tulisan: Army Recognition& indomiliter.com
Sumber Foto: sudah tertera

muli.tsm.import
dieq41
papa_kumis
papa_kumis dan 23 lainnya memberi reputasi
24
9.8K
56
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan