dalledalmintoAvatar border
TS
dalledalminto
Tusuk Sate Bisa Membunuhmu, Lakukan Hal Ini Sebelum Dibuang!



Hai Gansist!
Siapa yang suka jajan?

Jajanan sekarang ini sudah beraneka ragam. Orang-orang beradu kreatif agar jajanan mereka lalu dan diminati pembeli. Jajanan yang tergolong murah tapi rasanya tidak murahan, sebab meskipun pangsa pasar tujuannya adalah anak-anak tetapi orang dewasa pun ada yang suka jajanan.

Bila aku sebut bakso tusuk pasti banyak yang suka mulai dari bocah hingga orang yang sudah tua tidak pakai bangka.



Kebanyakan jajanan yang laku dipasaran seringnya menggunakan tusuk sate saat memakannya. Sebut saja, bakso tusuk, penthol, cilok, sempol telor, sosis bakar dan lain-lain. Semua makanan tersebut disajikan dengan menggunakan tusuk sate.

Padahal tusuk sate tersebut bila dibuang sembarang bisa mencelakai orang lain lho, Gansist. Barangkali kita tidak sadar akan bahaya tusuk sate tersebut bila kena kaki dan bisa mengakibatkan tetanus.



Orang yang beresiko terkena tusuk sate ini tidak lain adalah petugas kebersihan seperti saya ini. Kalau tidak berhati-hati kaki bisa kena tusuk, meskipun sudah memakai sepatu boot.

Bagi Gansist sebaiknya sekarang lebih berhati-hati dalam membuang tusuk sate, ya. Kasihan bapak/ibu tukang sapu di jalan bila harus cedera karena kena tusuk sate ini yang efeknya bisa fatal.

Konten Sensitif


Sebelum membuang tusuk sate bekas jajanan kita, alangkah lebih baik bila tusuk sate tersebut kita tumpulkan terlebih dahulu. Caranya bagian yang runcing kita tekankan ke tembok atau jalan aspal agar tidak runcing dan dengan cara tersebut bisa meminimalisir melukai tukang kebersihan.

Atau mungkin dengan cara lain, yakni sebelum membuang tusuk-tusuk sate tersebut dikumpulkan lalu dimasukkan ke dalam botol air mineral agar lebih aman. Gansist bila jajan pasti rombongan kan, nah cara ini cukup relatif lebih aman daripada dibuang secara langsung bahkan sembarangan.

Pun dengan cara yang satu ini, yakni dengan memisahkan plastik bekas jajanan kita saat membuangnya. Plastik bekas saus atau sambel bisa langsung dibuang ke tong sampah, sedang tusuk satenya kita tancapkan ke pot tanaman yang ada di sekitar kita saat nongkrong. Tentunya banyak sekali tanaman hias yang terletak di beberapa sudut taman.

Nah, itu tadi cara membuang tusuk sate agar tidak membahayakan orang lain. Perbuatan terbilang kecil tetapi efeknya sangat luar biasa bagi para petugas kebersihan selama bekerja.

Sedekah tidak hanya berupa uang ataupun harta tetapi perbuatan kecil yang bermanfaat bagi orang lain lebih berharga dari apapun.

Sekian thread dari aku. Sampai jumpa lagi. Matur nuwun.
emoticon-terimakasihemoticon-terimakasih

Referensi:;dari sini
Ilustrasi: google.com

ulermaboq
bararadeyeuh
screamo37
screamo37 dan 35 lainnya memberi reputasi
36
7.5K
155
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan