Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

cintadineAvatar border
TS
cintadine
5 Hal Yang Dulu Ada Ketika Era HP Berbasis Java, Salah Satunya Internetan Mahal


Sekitar sepuluh atau dua belas tahun yang lalu, masih banyak orang menggunakan hp berbasis Java. Smartphone masih menjadi barang mahal apalagi ketika Android masih belum ada. Ketika para pengguna hp masih belum yang berjenis smartphone, hp berbasis Java termasuk yang paling bagus jenisnya walaupun masih feature phone, apalagi masih ada hp yang kelasnya ada di bawahnya.

Tahun berapa agan terakhir kali menggunakan hp berbasis Java? Berikut ini adalah beberapa hal yang akan mengingatkan kembali kita terhadap masa-masa di mana hp berbasis Java masih menjamur dan smartphone masih belum seperti sekarang.

1. Browsingan di Opera Mini


Salah satu kelebihan hp Java pada masa itu adalah bisa medownload aplikasi pihak ketiga walaupun tentunya masih sangat terbatas. Adapun salah satu aplikasi Java yang paling terkenal adalah Opera Mini yang dikenal dengan kecepatannya yang mumpuni dan juga banyak terinstal di beberapa merk hp seperti pada sejumlah hp Nokia. Adapun Opera Mini saat itu sering digunakan untuk membuka sosial media seperti Facebook dan Twitter.

2. Waptrick dan Gratisindo adalah "Playstore-nya"


Di hp berbasis Java dulu, situs untuk mendownload konten pada hp adalah situs gratisan seperti Waptrick dan Gratisindo yang menyediakan konten download seperti wallpeper, lagu, ringtone, game, sampai dengan video pendek seperti klip video lucu.

Yang paling laris adalah wallpaper dan game karena ukurannya yang cukup kecil.

3. Download Lagu Sangat Lambat

Karena kebanyakan hp Java adalah feature phone yang masih 2G, maka jaringannya pun hanyalah GPRS atau EDGE dan tentunya lambat dalam masalah download file yang ukurannya cukup besar. Lagu berformat MP3 di Waptrick berukuran 3MB saja bisa sampai lima atau sepuluh menit untuk bisa mendownloadnya. Ya kalau sekarang bisa satu detik juga beres. Makanya waktu itu tidak disarankan untuk mendownload lagu di hp karena selain lambat juga bikin kuota cepat habis.

4.Tarif Internet Mahal


Karena smartphone masih jarang dan internet masih tidak terlalu umum, maka dulu internet belum menjadi kebutuhan primer para pengguna hp. Dari itu para provider juga masih mahal dalam memberikan tarif internet. Untuk bisa internetan sampai 100 MB saja membutuhkan lebih dari sepuluh ribu rupiah. Untuk mengaktifkan internetnya juga harus melakukan setting GPRS tergantung operator apa uanh digunakan.

5. Main Game Java


Kelebihan lain yang paling disukai dari game berbasis Java kala itu tentu saja adalah bisa bermain game dan game tersebut bisa didownload dan jumlahnya banyak. Walaupun tersedia bajakannya, sebenarnya harga game Java yang resmi cukup mahal untuk ukuran game yang burik. Kebanyakan game Java yang terkenal saat itu adalah keluaran Gameloft seperti Assassin's Creed dan Prince of Persia.


Nah, gan hp apa yang dulu pernah agan punya di masa itu? emoticon-Big Grin

Quote:
Diubah oleh cintadine 20-02-2022 14:20
black.robo
black.robo memberi reputasi
1
3.1K
15
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan