Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

cintadineAvatar border
TS
cintadine
The Exorcist, Film Horor Jadul yang Sangat Menyeramkan Sekaligus Paling Kontroversial


Jika kita membicarakan tentang film horor barat ada banyak pilihan film horor terbaik dari berbagai sub genre termasuk horor slasher dan horor supranatural. Di era sekarang ada film horor terkenal seperti The Conjuring dan Insidous yang sangat populer dan beberapa tahun yang lalu pernah menuai kesuksesan. Dua film The Conjuring garapan James Wann dipuji karena memberikan kengerian dalam ceritanya. Namun kesuksesan The Conjuring tidaklah disertai kontroversi yang berlebih walaupun ceritanya diangkat dari kisah yang (katanya) nyata.

Ada film horor klasik yang sukses jauh sebelum era The Conjuring, yaitu The Exorcist, film horor rilisan tahun 1973 yang kini dianggap sebagai salah satu film horor terbaik sepanjang masa. Bukan hanya itu, The Excorcist juga merupakan salah satu film horor paling kontroversial karena dianggap terlalu seram sampai-sampai harus berurusan dengan keagamaan.


Tentang Film The Exorcist

Konten Sensitif


Film yang disutradarai oleh William Fredkin ini diangkat dari novel berjudul sama karya William Peter Blatty. Dirilis pada Desember 1973 dan berkisah tentang pengusiran arwah jahat dari gadis kecil berusia 12 tahun. Film ini menuturkan tiga skenario berbeda yang saling bertemu menjadi satu keutuhan cerita.

Kisah bertumpu pada tiga cabang yaitu pastor bernama Lankester Merrin, kemudian ada pastor yang bernama Damien Karras yang mulai meragukan kepercayaan kepada tuhan karena cobaan hidupnya yang semakin berat. Kemudian satu lagi berfokus pada gadis berusia 12 tahun bernama Regan Macniel yang mulai mengalami gejala aneh pada dirinya dan lingkungan di sekitarnya.

Ibunnya Regan adalah seorang aktris muda bernama Chris Macneil berpendapat kalau prilaku aneh Regan adalah karena trauma perceraiannya dengan mantan suaminya. Chris membawa Regan ke dokter dan anehnya di sana dokter tidak menemukan suatu yang salah dari diri Regan. Seiring berjalannya waktu, prilaku Regan mulai berubah dan wajahnya jadi pucat mengerikan. Bahkan suaranya bisa berubah menjadi laki-laki dan munculah fenomena poltergeist sering terjadi di kamar Regan dan terjadi sesuatu yang sangat mengerikan.

Dokter yang semakin bingung menyarankan Chris untuk memanggil pastor agar dilakukan pengusiran setan. Dipanggilah Pastor Karras yang kemudian Pastor Karras meminta bantuan gereja dan ditugaskan Pastor Merrin yang lebih senior. Di sinilah ketegangan semakin menjadi-jadi.

The Exorcist yang Kontroversial


Sebenarnya The Exorcist bukanlah film horor yang banyak jumpscare layaknya film-film horror zaman sekarang, namun film ini lebih menekankan atmosfer yang begitu mencekam dan menyeramkan sehingga para penonton akan merasakan kengerian saat menontonnya melalui nuansa dan visual yang disajikan. Termasuk penataan sinematografi yang dibuat sedemikian rupa. Karena saking naturalnya cerita dalam film ini, begitu membuat penonton pada masa itu ketakutan dan menjadi kontroversial. Mungkin kalau sekarang banyak yang bilang jika hal tersebut hanyalah gimmick. Tapi kalau dilihat lagi, film ini memang begitu menyeramkan untuk ukuran film horror.



The Exorcist, pemutarannya sempat dilarang beberapa negara karena takurnya akan berdampak buruk pada psikologis para penontonnya. Dikabarkan bahwa saat pemutarannya pada 1973, beberapa penonton berteriak seperti kerasukan. Yang lainnya mengalami pingsan dan ada yang muntah-muntah. Di Inggris film ini boleh beredar namun dengan sejumlah pembatasan dan pemotongan beberapa adegan.

Sementara itu, sutradara terkenal, Martin Scorsese menyebut kalau The Exorcist adalah salah satu film yang paling menakutkan sepanjang masa.


Nah, gan gimana. Tertarik buat nonton film jadul ini? emoticon-Big Grin

Quote:
Diubah oleh cintadine 08-02-2022 14:56
prabas
HeAVen_DoG
HeAVen_DoG dan prabas memberi reputasi
2
3.6K
18
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan