Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

EligiadesiAvatar border
TS
Eligiadesi
KERUPUK BASAH BUKAN PEMPEK !! KHAS KALIMANTAN BARAT
Hello agan dan sista...
Semangat pagi .. dihari ini...

Nah gan, saat ini aku sedang mengunjungi kota Putussibau, ibu kota Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat tak lengkap rasanya jika tidak mencicipi kerupuk basah, kuliner khas daerah tersebut. Penganan berbahan dasar ikan ini sangat mudah ditemui di setiap sudut kota Putussibau. Kabupaten ini merupakan salah satu penghasil ikan air tawar terbesar di Kalimantan Barat nih gan.

Meski namanya kerupuk, sekilas penganan ini terlihat seperti pempek khas Palembang. Yang membedakan adalah kerupuk basah atau dalam bahasa setempat disebut 'temet' ini dibentuk lonjong memanjang dengan panjang berkisar 15 hingga 25 sentimeter dengan diameter sekitar 3-4 sentimeter. Ada dua varian rasa unggulan dari kerupuk basah ini, yaitu ikan toman dan ikan belida. nah agan dan sista mau yang varian rasa apa ni?? hahaa



Untuk menikmatinya, biasanya warung yang menyediakan kerupuk basah ini akan menyuguhkan dua jenis sambal cabe sesuai dengan selera masing-masing. kalau aku sih yang gak terlalu pedas pastinya yah... kalau pedas aku bisa mewek seketika.. huhuuu
Penganan yang diolah dengan campuran sedikit tepung ini dikukus terlebih dahulu dan paling enak dinikmati selagi masih panas. Rasa kenyal, pedas manis dan aroma ikan berpadu ketika mulut mulai mengunyah.


Harga yang ditawarkan pun cukup terjangkau. Untuk satu batang atau seporsi kerupuk basah berkisar Rp 10.000 hingga Rp 15.000 tergantung rasa dan ukuran. Meski berasal dari wilayah Kapuas Hulu, penganan ini juga bisa ditemui di sejumlah kabupaten lain seperti Sintang, Sekadau, Sanggau, termasuk Kota Pontianak yang posisinya persis berada di sepanjang aliran Sungai Kapuas. Penasaran dengan rasanya? Jangan lewatkan untuk mencicipi kuliner satu ini ketika Anda berkunjung ke daerah yang dikenal dengan sebutan 'Jantung Kalimantan'.


Selain dimakan di tempat, penganan ini juga bisa dijadikan sebagai oleh-oleh untuk dibawa pulang. Penjual biasanya akan menyiapkan kemasan dan melumuri kerupuk basah ini dengan tepung sesuai dengan durasi perjalanan yang akan kita tempuh untuk pulang, sehingga oleh-oleh ini masih bisa dinikmati saat tiba di rumah dengan dikukus terlebih dahulu. Didaerah kapuas hulu memiliki sejuta kekayaan flora dan juga faunanya dimana para wisatawan sering datang untuk mengunjungi. Kemudian kerupuk basah ini yang akan menjadi oleh-oleh atau buah tangan yang dibawa mereka untuk kembali ke daerah mereka.

Kerupuk basah yang bahan utama pembuatannya ialah daging ikan yang sudah digiling yang dimana kita tahu, daging ikan banyak mengandung gizi. Ikan yang digunakan seperti ikan tenggiri, toman, dan belida. Rasa kenyal pada kerupuk basah pasti akan menggoyangkan lidah serta dipadu dengan kuatnya aroma ikan saat memakannya. juga dipadu dengan bumbu kacang yang sedikit pedas. Kerupuk basah akan lebih nikmat juga dinikmati saat panas. Meski berasal dari kapuas hulu, kerupuk basah ini sudah sangat sering ditemui di daerah lain seperti sintang, sekadau, sanggau, termasuk kota besar yaitu pontianak.

Happy tummy ......


AdelineNordica
tata604
tata604 dan AdelineNordica memberi reputasi
2
5K
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan