Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

qoni77Avatar border
TS
qoni77
Ikan Asin Cabe Ijo, Nendang Rasanya!




masak makanan sendiri


Pagi Gansist, punya rencana masak apa pagi ini? Semoga pagi ini kalian tetap diberikan kesehatan, sehingga bisa merasakan makanan yang enak, ya! Aamiin Aamiin Aamiin. Hingga kita bisa selalu bersyukur akan nikmat makan. Berhubung ini adalah waktu pagi yang awal, Ane mau memberikan resep buat Gansist nih. Yaitu Oseng Ikan Asin Cabe Ijo ala @qoni77.



Sebenarnya makanan apa saja bisa enak, asal kita doyan ya Gansist. Seperti Oseng Ikan Asin Cabe Ijo ini. Ane terinspirasi dari mertua Ane, yang mana beberapa hari lalu memang sengaja Ane mengunjungi mereka. Nah kebetulan mertua Ane masak Oseng Ikan Asin Cabe Ijo, tapi nggak pakai ikan asin, tapi rasanya ikan asin. Gimana dong?



Rasanya tidak perlu berlama-lama ya Gansist. Ane akan langsung ajalah. Capcus untuk resep Ikan Asin Cabe Ijonya.


Bahan-bahan Membuat Oseng Ikan Asin Cabe Ijo:



1. Lima ikan asin yang ada dagingnya

Kalau di sini harganya 2 ribuan Gansist. Belinya di akang sayur yang saban hari lewat depan rumah.


2. Cabe ijo dua ons

Cabe ijo di sini atau di akang sayur langganan itu dibungkus dalam wadah plastik ya Gansist. Di mana satu bungkusnya harganya Rp1.000. Maka ketika Ane membeli 2 bungkus itu, Alhamdulillah seharga Rp2.000. Cukup murah bagi orang yang malas untuk menanam cabelah, hehehe.


3. Cabe rawit pedas 3 buah dan cabe keriting satu buah

4. Bawang merah 3 siung saja

5. Bawang putih 3 siung sama

6. Tempe satu papan


Kalau di sini harga tempe yang dibungkus daun jati kayak gini Gansist adalah 2 ribu rupiah. Gansist bisa lihat di dalam foto yaemoticon-Smilie.

7. Bumbu pelengkap


Adalah bumbu pelengkap: garam, gula, dan penyedap rasa.



Langkah-langkah Sebelum Memasak Oseng Ikan Asin Cabe Ijo:




1. Rendam ikan asin dengan air panas ya Gansist di dalam wadah.



Konon fungsinya adalah untuk membersihkan sisa-sisa garam ataupun mungkin saja pengawet yang digunakan untuk mengawetkan ikan asin tersebut. Dan ini tentu saja fungsi lainnya adalah untuk mengurangi kadar asin pada ikan asin itu sendiri.

2. Rendam juga cabe ijo yang telah diiris sesuai selera


Kalau Ane potong-potong seperti itu. Alias tidak menyerang dan Gansist bisa lihat di gambar juga. Kenapa Ane rendam? Karena ini adalah saran dari mertua Aneemoticon-Smilie. Di mana rasanya nanti ketika dimakan akan mengurangi getar. Apa ya bahasa Indonesianya? Rasa getar itu seperti rasa yang nggak nyaman ketika kita memakan, bisa karena bau cabe ijo yang menyengat atau rasanya yang kadang-kadang di lidah itu kurang nyaman.


3. Potong dadu tempe dan tiriskan

Kalau Gansist ingin rasa tempenya juga tidak getar, maka Gansist bisa merendamnya bersama cabe ijo atau nanti dioseng dulu dengan minyak setelah bumbu masuk ya Gansist. Karena ini tentu saja untuk menghilangkan rasa getar pada tempe.



4. Potong semua cabe, bawang merah, dan bawang putih lalu tiriskan


Eh Gansist juga bisa menambahkan daun salam sebagai pelengkap ya. Bisa diletakkan di samping cabe-cabe tersebut.



5. Cuci bahan-bahan nomor 1-3 agar steril. Sedang untuk nomor 4, sebelum diiris pastikan Gansist sudah mencucinya terlebih dahulu.



Cara Memasak Oseng Ikan Asin Cabe Ijo:


1. Panaskan minyak goreng tiga sendok makan atau sesuai selera

2. Masukkan ikan asin yang telah dicuci dan goreng. Setelahnya tiriskan.

3. Masukkan irisan cabe dan bawang ke dalam minyak.

4. Masukkan tempe yang telah dipotong dadu

5. Masukkan irisan cabe hijau

6. Tambahkan bumbu pelengkap


Kalau suka, Gansist juga bisa menambahkan kecap. Selebihnya tambahkan air seperempat gelas, jika suka, kecilkan api dan masak sampai matang.


7. Masukkan ikan asin yang tadi ditiriskan jika suka, kalau tidak ya tidak mengapa. Karena rasa dalam Oseng Ikan Asin Cabe Ijo sudah ada rasa ikan asinnya dongemoticon-Smilie.


8. Sesi incip-incip

Usahakan lidah Gansist suka pada makanan yang Gansist masak, jadi tidak mubadzir, hehe.

9. Oseng Ikan Asin Cabe Ijo siap dihidangkan.

Selamat Mencoba!



Nah mudah banget kan Gansist masak Oseng Ikan Asin Cabe Ijo ala@qoni77? Gansist bisa segera memasak pagi ini atau mungkin besok, atau besoknya lagi. Pokoknya terserah Gansist saja dech. Pokoknya yang penting Gansist selalu sehat dan bisa menikmati makanan secara nikmat. Hingga terjadilah nikmatnya hidup. Oke, Selamat Pagi, selamat hari Jumat, dan selamat selalu.



See u next thread yaw, Gansist! Ditulis+difoto secara original dan otodidak oleh @qoni77



pengennyusu
iskrim
gustiarny
gustiarny dan 7 lainnya memberi reputasi
8
2.4K
30
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan