Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

vaklentineAvatar border
TS
vaklentine
Siapa Tetangga Disindir Anies Baru Vaksinasi Corona 15%? Ini DATA Kemkes

Jakarta -

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut vaksinasi di provinsinya sudah mencapai 105 persen. Sambil membandingkan capaian vaksinasi, dia menyebut ada 'tetangga' yang baru 15 persen vaksinasi. Daerah mana yang disindir Anies?

"Di Jakarta ini tiap hari ini bisa memvaksin lebih 200 ribu orang per hari. Kenapa bisa? Kita punya 300 puskesmas lebih dan 300 puskesmas lebih itu pemanasan terus dalam setahun dengan sistem distribusi itu. Sehingga sekarang kalau ditanya Jakarta target vaksinasi kita sudah 105 persen tercapai itu terlampaui, sementara tetangga ada yang masih 15, ada yang 20 persen," tutur Anies dalam Kongres Nasional II KA KAMMI yang disiarkan secara virtual, Sabtu (28/8/2021).
Baca juga:
Anies Pamer Vaksinasi Corona Jakarta Tembus 105%: Tetangga Masih 15%

Sebagaimana diketahui, Provinsi DKI Jakarta bertetangga dengan sejumlah daerah. Di barat ada Provinsi Banten (Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang Selatan) dan di timur dan selatan ada Jawa Barat (Kabupaten Bekasi, Kota Bekasi, Kota Depok).

Untuk mengetahui persentase capaian vaksinasi, persentasenya dapat dilihat di situs vaksinasi COVID-19 nasional Kementerian Kesehatan, yakni vaksin.kemkes.go.id. Berikut adalah data vaksinasi per 28 Agustus 2021 pukul 12.00 WIB.

Pencapaian vaksinasi ke-1
1. DKI Jakarta: 116,9%
2. Jawa Barat: 24,2%
- Kabupaten Bekasi: 25,0%
- Kota Bekasi: 35,8%
- Kota Depok: 24,7%
3. Banten: 28,7%
- Kabupaten Tangerang: 23,5%
- Kota Tangerang Selatan: 48,3%


Pencapaian vaksinasi ke-2
1. DKI Jakarta: 67,02%
2. Jawa Barat: 13,00%
- Kabupaten Bekasi: 12,3%
- Kota Bekasi: 19,3%
- Kota Depok: 17,5%
3. Banten: 15,75%
- Kabupaten Tangerang: 12,1%
- Kota Tangerang Selatan: 27,8%


Untuk vaksinasi dosis pertama di Pulau Jawa, tidak ada lagi provinsi dengan capaian vaksinasi di angka belasan persen. Capaian Jawa Barat dengan 24,2% adalah capaian vaksinasi ke-1 terendah di Pulau Jawa.

Untuk vaksinasi dosis kedua, memang sejumlah tetangga Jakarta masih banyak yang memiliki capaian baru belasan persen. Misalnya, Provinsi Jawa Barat secara keseluruhan punya pencapaian vaksinasi dosis kedua sebesar 13,00 persen.


Provinsi luar Jawa terdekat dengan Jakarta adalah Lampung. pencapaian vaksinasi COVID-19 ke-1 di Lampung adalah 12,3 persen, vaksinasi ke-2 adalah 7,78 persen.

DKI Jakarta adalah provinsi dengan capaian vaksinasi COVID-19 dosis ke-1 tertinggi di Indonesia, mencapai 111,41 persen, disusul Bali dengan 91,94 persen, dan Kepulauan Riau dengan 72,72 persen.


Dengan urutan yang sama, DKI Jakarta juga menjadi provinsi dengan capaian vaksinasi COVID-19 dosis ke-2 tertinggi di Indonesia dengan 57,73 persen, disusul Bali 47,18 persen, dan Kepulauan Riau dengan 27,32 persen.

Jadi, siapakah daerah yang disindir Anies sebagai tetangga dengan vaksinasi 15-20 persen?


https://news.detik.com/berita/d-5700...ospopular_list

Yang belum vaksin, jangan lupa daftar pakai aplikasi JAKI atau website Dinkes DKI Jakarta. Mudah dan cepat.

emoticon-Recommended Seller
extreme78
essholl
essholl dan extreme78 memberi reputasi
0
2.2K
34
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan