febi12283Avatar border
TS
febi12283
Terungkap Sudah Mengapa Bangunan Peninggalan Belanda Bisa Awet Dan Tahan lama
Hai kaskuser…..

Hubungan historis Indonesia dengan belanda memang tidak dapat di pisahkan sejarahnya,di awali ketertarikan belanda dengan sumber daya alam Indonesia seperti rempah-rempah yang sangat mahal pada zaman nya pada saat itu membuat belanda mencengkramkan kakinya di tanah air hingga ratusan tahun lamanya,di perkirakan belanda menjadi koloni di nusantara 200-350 tahun,bukan waktu yang sebentar untuk menjajah sebuah Negara sebesar Indonesia.

Karena lamanya waktu masa kolonialisme belanda di Indonesia,sehingga terjadilah yang namanya pertukaran budaya seperti masuknya beberapa bahasa belanda ke dalam bahasa Indonesia,jenis makanan,cara berpakaian hingga bentuk bangunan dan peninggalan-peninggalan bangunan belanda yang masih bisa kita temui hingga saat ini.

Kokohnya dan awetnya bangunan peninggalan belanda membuat banyak yang bertanya-tanya perihal bagaimana cara belanda waktu itu membuat sebuah bangunan hingga awet dan tahan lama hingga ratusan tahun lamanya.

Bahkan tidak jarang rasa penasaran tersebut akhirnya di susupi oleh mitos seperti menggunakan tumbal dan kepala manusia agar bangunannya awet yang belakangan ini ternyata hanyalah sebuah cerita yang beredar di masyarakat saja alias bukan cerita yang valid.

Ternyata rahasia awet dan kokohnya bangunan belanda bisa kamu tiru dan pelajari bre.

1.Menggunakan semen Khusus berkualitas terbaik
Rahasia pertama terletak pada kualitas semenya itu sendiri,orang-orang belanda pada masa itu menggunakan semen merah dan gamping yang di campur menjadi satu,batu bata merah yang di giling halus sampai menjadi serbuk,terus di olah dengan batu kapur sebagai bahan perekat bangunan.

Cara ini terbukti ampuh membuat bangunan menjadi awet dan mereka gunakan untuk membangun bangunan-bangunan lainya seperti rumah sakit,perkantoran,sekolah dan rumah-rumah pribadi orang belanda saat itu.

2.Menggunakan batu yang bagus dan khusus
para arsitek belanda menggunakan batu yang khusus dan uniknya,orang belanda menggunakan batu yang bersih saat akan membuat beton karena takut berdampak pada kualitas beton nya nanti,mereka mencampurkan beberapa material seperti semen bikinan sendiri hingga melekat dengan sempurna.

3.Menggunakan bahan import berkualitas tinggi
Para arsitek belanda sadar bahwa kualitas produk berdampak terhadap keawetan bangunan itu sendiri maka tidak heran jika bahan bangunan yang di gunakan merupakan produk import terbaik yang di datangkan langsung dari belanda.

4.Tidak memotong anggaran
Meski praktek korupsi cukup lazim terjadi di tubuh pemerintahan zaman colonial belanda saat itu,namun untuk hal-hal yang bersifat penggunaan jangka lama,orang belanda saat itu cukup keras dan disiplin dari sisi anggaran,kualitas dan tekhnik pembangunan.

Anggaran untuk mendirikan sebuah bangunan benar-benar di catat arus masuk dan keluar sehingga tidak terjadi permainan dana yang akhirnya mengurangi kualitas dan umur dari bangunan tersebut.
 

Semua yang di lakukan belanda zaman dulu seperti mendirikan bangunan yang awet,mendirikan pemerintahan serta bagaimana belanda dapat menguasai Indonesia secara perlahan dalam jangka waktu yang lama bisa kita tiru dan kita aplikasikan ke Negara kita.

Yang terpenting adalah sifat kejujuran dan rasa belajar yang tinggi serta meningkatkan SDM yang mumpuni sehingga dapat menjadikan Negara Indonesia menjadi Negara yang makmur dan hebat ke depanya.





                                                 Bangunan Peninggalan Belanda Via Google



                                                     Hotel peninggalan Belanda Via Google



                                     Bangunan peninggalan Belanda menjadi kantor pos Via google



                                 Bangunan BekasPabrik Gula Peninggalan Belanda Via Google



Gambar:Google
Referensi: https://today.line.me/id/v2/article/OVGDLV


anton2019827
nagakocak
jazzcoustic
jazzcoustic dan 5 lainnya memberi reputasi
6
2.5K
33
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan