Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

PaPi.GaGaAvatar border
TS
PaPi.GaGa
3 Cara membuat password yang kuat agar gak dihack!
Di era yang serba digital ini, mudah sekali bagi hacker untuk membobol aku dan data pribadi agan akibat kombinasi password yang lemah. 

Nah, biar akun agan gak mudah di hack, mari ketahui cara membuat password yang kuat

1. Buat password yang panjang

Langkah utama yang dapat agan lakukan guna membuat password yang kuat adalah dengan menyiapkan kombinasi kata sandi yang panjang. 

Mungkin dulu agan direkomendasikan untuk membuat password yang mencapai 8 karakter. Namun seiring berkembangnya jaman, kemampuan peretas pun juga berkembang. Maka dari itu, sekarang para ahli merekomendasikan agan untuk membuat kombinasi password yang panjangnya mencapai 13-20 karakter. 

2. Gunakan kombinasi password yang kreatif

Selain poin di atas, cara lain yang bisa agan lakukan untuk menghindari hacker adalah dengan menciptakan kombinasi kata sandi yang kreatif.

Jangan lagi menggunakan nama orang yang disayang, hewan peliharaan, tanggal lahir, apalagi kata "admin" "Qwerty" ataupun "123456". Pasalnya, kata sandi seperti itu akan mudah tertebak oleh peretas karena mereka dapat mudah menemukan informasi pribadi agan di jejaring media sosial.

Agan dapat menggunakan kombinasi simbol, huruf besar, dan huruf kecil dalam membuat kata sandi. Cara lainnya agan bisa coba jadikan suatu kalimat dari lirik lagu favorit agan dan ubahlah menjadi sebuah akronim. Contohnya liriknya "Twas the night before christmas and all through the house" menjadi "TtnbCaatth."

3. Jangan menggunakan kata sandi yang sama pada beberapa akun

Guna membuat kata sandi yang kuat, agan perlu membuat password yang berbeda-beda pada tiap akun. Jangan samakan kata sandi di semua media sosial agan.

Memang kalau menggunakan kata sandi yang sama di tiap akun akan memudahkan agan dalam mengingat password, namun kebiasaan seperti ini akan memudahkan para hacker untuk meretas semua akun yang agan miliki.

Kalau agan mudah lupa, mendingan agan catat password tiap akun di selembar kertas atau buku. Tapi ingat jangan menulisnya di word atau spreadsheet karena terdapat peluang hacker untuk mencuri data tersebut juga.

Ketahui 2 cara lainnya melalui artikel ini.
TissueM4gic
ghafiyyan
anton2019827
anton2019827 dan 5 lainnya memberi reputasi
6
1.8K
19
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan