Muh.IrwansahAvatar border
TS
Muh.Irwansah
Anime-Anime Balas Dendam Paling Seru Dan Barbar

Hay para wibu dan otaku, kali ini saya akan membahas rekomendasi anime-anime balas dendam barbar dan paling seru.Tanpa banyak basa basi, yuk simak list berikut ini !!

1. Hakata Tonkotsu Ramens


Berlatar tempat sebuah di kota bernama Hakata, yang sebagian kecil populasinya merupakan pembunuh bayaran. Sebenarnya cerita anime ini tidak berfokus cuma satu orang saja, kadang menceritankan pelaku, korban dan pihak kepolisian. Tapi inti permasalahnya ada di seorang cowo yang bernama Lin Xianming, pembunuh bayaran profesional yang mempunyai dendam kepada bajingan yang telah membunuh adik perempuanya. Genre : Action, Mistery.  Winter 2018.

2. Vinland Saga


Bercerita tentang Thorfin, ia merupakan anak dari saang pejuang Viking terkenal Thors yamg melarikan diri dari tempat asalnya. Namun, suatu hari ayahnya terbunuh dalam perang oleh pemimpin tentara bayaran, Askeladd. Sejak saat itu ia bertekad untuk membalaskan dendam kematian ayahnya. Thorfin yang awalnya hidup di desa yang jauh dari peperangan kini harus masuk ke dunia kelam yang selama ini di sembuyikan oleh ayahnya. Genre : Action, Adventure, Drama.  Summer 2019.

3. Dororo


Gara- gara jadi tumbal pesugihan yang dilakukan oleh ayahnya sendiri, seorang cowo bernama Hykkimaru yang lahir tanpa mata, kaki, tangan, muka bahkan sampai kulitnya pun, yang lebih parahnya lagi ayahnya membuang dirinya kesungai. Walaupun begitu, Hykkimaru masih hidup karena diselamatkan oleh dukun yang bernama Dr.Homan. kemudian merawatnya dan mengajarkannya cara melawan iblis. Setelah remaja, Hykkimaru memulai perjalannya membunuh para iblis yang telah merenggut anggota tubuhnya. Genre : Action, Demons, Samurai.  Winter 2019.

4. Jigoku Shoujo


Ai Enna merupakan seorang gadis neraka yang memberikan jasa balas dendam, namun untuk menggukan jasa tersebut manusia harus menggunakan pembayaran yang setimpal yakni kutukan, saat mereka mati, jiwa meraka akan ditarik ke dalam neraka. Setiap episodenya akan diperlihatkan orang-orang yang memakai jasa tersebut untuk balas dendam dan latar belakan AI Enna bisa menjadi gadis neraka. Genre : Horor, Mistery. Fall 2005.

5. Goblin Slayer


Berfokus menceritakan seorang cowo berarmord yang di julukan goblin slayer, ia merupakan seorang petualang yang secara khusus yang menjalani misi- misi yang berhubungan dengan goblin saja. Rasa benci yang mendalam kepada makhul tersebut, gara-gara kampung halamanya dan keluarganya yang di bantai habis-habisan. Didasari rasa dendam ia mempunyai tujuan untuk membasmi ras goblin tersebut. Genre : Action, Adventure, Fantasy. Fall 2018.

6. Berserk


Berlatarkan tempat di sebuah dunia fantasy era abad pertengahan, Guts seorang cowo yang dikenal sebagai pendekar pedang  hitam dan salah satu orang terkuat di dunia. Berusaha melarikan diri bersama kekasihnya dari kejaran pasukan iblis. Ditambah ambisinya untuk balas dendam pada pria yang telah memberinya cap sebagai persembahan bagi iblis. Hanya berbekal kekuatan, kemampuan dan pedangnya, Guts harus berjuang melawan takdir yang suram. Genre : Action, Adventure, Fantasy, Demons, Drama.  Summer 2016.

7. Kuroshitsuji


Dendam ke semua orang yang telah berkomplot demi membunuh kedua orang tuanya, Seorang bocah bernama ciel menjalin kontrak dengan iblis bermama sebastian. Ia meminta agar  dibantu mengetahui siapa dalang dibalik kematian orang tuanya. ketika dendamnya sudah terbalaskan jiwa ciel akan dimakan oleh sebastian namun akar permasalahanya tidak semudah itu, bahkan kasus ini merambat ke keluarga kerajaan. Genre : Action, Mistery, Demons. Fall 2008.

Nah itu lah list anime - anime balas dendam paling seru. Selamat menonto !!!!!!!.........


n.h3
diaz420
emineminna
emineminna dan 2 lainnya memberi reputasi
3
4.4K
14
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan