Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

hvzalfAvatar border
TS
hvzalf 
Inilah Bukit Sakura, Miniatur Negara Jepang Yang Berada di Lampung!


pict

Jika bicara soal bunga sakura maka pikiran kita langsung tertuju ke sebuah negara yang berada di kawasan Asia yakni Jepang. Negeri matahari terbit itu memang sangat terkenal dengan bunga sakuranya bahkan sudah menjadi ikon dari negara tersebut. Apakah GanSis memiliki impian untuk berkunjung ke Jepang dan melihat indahnya bunga sakura secara langsung? Kalau ane sih pasti pengen banget! Namun, karena belum ada rezeki buat pergi ke sana, maka ane punya solusinya yakni berkunjung ke bukit sakura yang berada di provinsi Lampung.

Bukit Sakura merupakan salah satu objek wisata yang berada di Kota Bandar Lampung. Di tempat ini, menyuguhkan sebuah pemandangan yang indah dan nampak ditumbuhi dengan pohon Sakura, dan berbagai ornamen bangunan lainnya bernuansa Jepang. Dinamakan bukit sakura karena letaknya yang tinggi dan berada tepat di gang sakura.



pict

Objek wisata satu ini memang benar-beenar menawarkan sebuah keindahan dari pohon Sakura. Tidak hanya itu, terdapat juga bangunan bernuansa Jepang serta sudah dilengkapi dengan huruf kanjinya. Bisa dibilang bukit sakura ini merupakan minatur negeri Jepang sebab di dalamnya dibuat mirip sekali seperti di Jepang.

Spoiler for Bukit Sakura:


Tempat wisata bukit sakura menawarkan spot foto yang sangat menarik sekali dan tentu sudah pasti instagramable banget. Dan bukit sakura bisa menjadi destinasi wisata sekaligus ranah edukasi bagi anak-anak. Di sini bisa dikenalkan tentang bentuk dan rupa bunga sakura. Juga terdapat huruf-huruf kanji sebagai dari aksara Jepang itu sendiri. Tak hanya itu saja, kita juga bisa melihat kostum tradisional orang Jepang.



Karena bukit sakura ini sangat menarik sekali untuk dijadikan tempat wisata serta terdapat spot foto yang begitu indah maka sudah sepatutnya kita mengabadikan momen tersebut. Meski berada di tempat ketinggian, dengan menggunakan kecepatan sinyal internet dari Smartfren Unlimited MAXIbisa menemani kita untuk terus berselancar di media sosial sekaligus mengupload foto atau videonya. Jadi, Smartfren Unlimited MAXI sangat membantu sekali dalam masalah sinyal internet.

Jika ingin berkunjung ke bukit sakura, destinasi wisata ini berada di Jalan Batu Kalam, Langkapura, Bandar Lampung. Untuk tiket masuknya pun cukup terjangkau hanya sekitar 10 ribu rupiah untuk setiap orang.

Sumber :

Opini pribadi
prariga
Richy211
lintangayudy
lintangayudy dan 3 lainnya memberi reputasi
4
1.7K
12
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan