Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

nasapocAvatar border
TS
nasapoc
Ingin Memotret Urban Decay Photography? Yuk Simak Tipsnya!


Bangunan-bangunan tua yang tampak berhantu dari luar, ternyata punya penggemarnya sendiri, loh. Kalau orang lain merasa ngeri saat melihat bangunan-bangunan tersebut, beda lagi dengan para penyuka urban decay photography. Mereka menganggap bangunan tersebut adalah harta karun. Bahkan, para penyuka urban decay photography bisa menghabiskan waktu dari pagi sampai malam mengeksplorasi bangunan tua tanpa kenal lelah sampai akhirnya berhasil menemukan objek fotografi yang menakjubkan.

Urban decay photography adalah teknik memotret bangunan yang sudah tidak berpenghuni selama beberapa tahun lamanya. Apakah kamu salah satu penyuka teknik fotografi yang satu ini?

Yuk simak tips dan trik urban decay photography berikut ini dan buatlah foto yang spektakuler!



Membawa Atribut Keselamatan



Beberapa orang beranggapan bahwa foto urban decay termasuk ilegal, karena kamu akan masuk ke sebuah bangunan tanpa perizinan. Selain itu, bangunan yang sudah tua sangat rawan roboh sehingga sangat berbahaya, bisa saja ada reruntuhan yang melukaimu ketika datang ke sana untuk memotret. Maka dari itu kamu perlu menyiapkan beberapa atribut keselamatan, seperti helm, senter, sepatu dan jaket yang tebal, serta masker. Dan yang tidak kalah penting, jangan lupa meminta izin ke penjaga untuk masuk ke dalam banguan pilihanmu, ya.


Jangan Naik Tangga!



Meskipun kamu memang gemar mengeksplorasi bangunan tua, tapi jangan coba-coba naik tangga, ya. Kamu tidak tahu sudah berapa lama bangunan tersebut ditinggal oleh penghuninya, bisa 10 tahun, 20 tahun, atau bahkan 30 tahun lamanya. Meski tangga terlihat kokoh tapi sangat rawan ambruk, terutama tangga yang terbuat dari besi. Kalau dari tampilan luarnya saja sudah terlihat berkarat kamu harus menghindar. Sebaiknya cari tempat lain yang lebih aman supaya pengalaman memotret urban decay pun lebih nyaman.


Gunakan Tripod Kamera



Keadaan ruangan yang gelap gulita membuatmu mau tidak mau menyalakan flash kamera saat membidik objek. Kami menyarankan kamu untuk menggunakan tripod agar ketika memotret hasil gambarnya tidak goyang alias ngeblur. Tripod adalah alat yang digunakan untuk membuat body kamera bisa berdiri tegak. Penggunaan tripod sangat membantu fotografer saat mengambil gambar dan mengurangi noise akibat guncangan pada kamera. Di artikel sebelumnya kami pernah memberikan rekomendasi tripod murah.


Salah Satu Pilihan Terbaik Adalah Lensa Telephoto

https://i2.wp.com/kreativv.com/wp-co...68%2C512&ssl=1

Lensa telephoto atau tele adalah jenis lensa dengan jarak fokus yang panjang sehingga memungkinkanmu untuk memotret dari jarak jauh. Kami merekomendasikan lensa ini untuk digunakan saat memotret foto urban decay. Lensa tele menawarkan hasil foto dengan detail dan tekstur objek yang bisa kamu dapatkan dengan mudah tanpa perlu mendekat ke objek foto, karena kamu tidak tahu apakah objek tersebut aman untuk didekati atau tidak.


Pergi Memotret di Pagi Hari



Beruntunglah kalau kamu salah satu kaum early bird. Apabila kamu datang pagi-pagi buta ke bangunan tua, kamu memiliki kesempatan untuk melihat pemandangan yang memukau. Ada cahaya matahari yang masuk dari celah-celah bangunan yang sangat bagus untuk fotografi. Segera siapkan kameramu supaya tidak kehilangan momen golden hour yang berharga ini.


Perhatikan Komposisi dan Pencahayaan



Komponen terpenting dalam sebuah fotografi adalah cahaya dan komposisi gambar. Setiap komposisi yang kamu gunakan akan memengaruhi hasil foto. Pertimbangkan apa saja objek yang masuk ke dalam frame, bagaimana bentuknya, dan apa warnanya. Apakah objeknya sengaja disusun dengan rapi atau sengaja dibiarkan berantakan dan masih banyak lagi yang harus dipertimbangkan. Jangan hanya sekali potret, cobalah untuk memotret dari banyak sudut pandang yang berbeda sampai kamu berhasil menemukan sisi yang bagus untuk ditonjolkan pada foto.



Nah itu dia beberapa tips dan trik urban decay photography. Semoga, tips dan trik di atas bisa membantumu saat memotret dan menemukan sudut foto terbaik. Jangan berhenti mengeksplorasi bangunan-bangunan tua di kotamu, siapa tahu kamu menemukan harta karun di sana.


Sumber : di sini
Moezeus
marikemana
NecroTorture
NecroTorture dan 5 lainnya memberi reputasi
6
2.7K
38
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan