Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

lonelylontongAvatar border
TS
lonelylontong
Fasilitas dan Layanan Gratis Yang Tersedia Di AWS (Amazon Web Services)
[#Seri_Belajar_AWS_3]


Setelah sekilas mempelajari konsep cloud computing di dua trit sebelumnya :
-[#Seri_Belajar_AWS_1]
-[#Seri_Belajar_AWS_2]

Maka di trit berikut ini, TS ingin mengenalkan beberapa fasilitas dan layanan gratis yang tersedia di Amazon Web Services.

Menurut TS ini cukup penting karena bagi kita yang cuma ingin belajar dan mengasah skill, mungkin akan terasa berat kalau sebelum ada hasil sudah harus bayar dulu.

Apalagi di tengah masa pandemi yang membuat dompet menipis.

Jadi jangan kuatir untuk agan-agan dan sista-sista yang ingin mengasah kemampuan dan membekali diri dengan pengetahuan di bidang Cloud Computing, karena AWS menyediakan layanan gratis yang bisa kita manfaatkan untuk belajar dan berlatih tanpa harus mengeluarkan banyak biaya, cukup biaya listrik dan internet.

Gbr hasil sreenshot laman AWS.amazon.com

Bisa dilihat ada beberapa bentuk layanan gratis, ada yang hanya gratis selama 1 tahun, ada yang gratis selama periode trial (terhitung sejak kita menggunakan layanan tersebut) dan ada yang gratis selamanya.

Pengguna bisa melihat layanan gratis apa saja yang ada, dengan mencentang pilihan kategori di laman Free tier AWS.amacon.com tersebut (Bisa kunjungi laman ini)

Misalnya di gambar di bawah ini, TS akan memilih dua kategori layanan yang bisa dikatakan harus kita pakai untuk membuat sebuah aplikasi, yaitu Database dan Computing atau prosesor-nya dan TS memilih layanan yang tersedia gratis untuk selamanya (tentu dengan batasan spesifikasi tertentu).

Gbr hasil screenshot dr laman AWS.amazon.com

Bisa dilihat untuk penyimpanan database bisa didapatkan secara gratis, demikian juga untuk keperluan komputing/pengolahan data.

Masih banyak kategori lain yang bisa coba dilihat, ada sangat banyak dan tentu saja sulit untuk menguasai semuanya.

Untungnya tidak perlu menjadi ahli di semua bidang, kita bisa fokus pada aplikasi tertentu misalnya aplikasi mobile, atau web service, dst. Kemudian berdasarkan pilihan itu, kita mempelajari layanan yang ada dan bagaimana menggunakannya.

---------------------

Nantinya dalam seri belajar AWS ini, TS akan memilih tutorial-tutorial yang menggunakan layanan yang gratis.

Layanan yang gratis pun sudah cukup untuk berbagai macam penggunaan, sehingga bagi agan-agan dan sista-sista yang ingin membuat sesuatu yang diharapkan bisa mendatangkan penghasilan, bisa dijalankan pada layanan AWS yang gratis dulu.

Sampai ketika ternyata membawa hasil dan membutuhkan spesifikasi yang lebih tinggi dari yang tersedia secara gratis, baru kita upgrade layanan yang kita pakai ke layanan berbayar.

Saat kita membuka-buka tutorial-tutorial yang tersedia secara gratis di AWS, nantinya kita juga bisa melihat, apakah untuk menyelesaikan tutorial itu perlu layanan yang berbayar atau tidak.

Bisa dilihat pada gambar di bawah :

Gbr hasil screenshot laman AWS.amazon.com

Di trit berikutnya TS berencana untuk menulis trit berdasarkan tutorial ini, karena seperti bisa dilihat pada gambar di atas, biaya yang dibutuhkan untuk menyelesaikan tutorial ini adalah Free alias gratis.

Btw, mungkin bahasan yang TS tulis ini tidak terlalu menarik, hanya saja TS berharap, moga-moga ada yang tertarik untuk mempelajari.

Kalau trit TS dirasa memusingkan, bisa deh langsung tancep ke tutorial-tutorial gratis lain yang ada di internet.

Cloud computingmerupakan salah satu komponen penting dalam Industri 4.0 dan pengembangan ke Industri 5.0.

Jangan enggan untuk belajar, sebisa mungkin jangan sampai negara kita ketinggalan dalam perkembangan teknologi.

Bagi diri kita sendiri pun, kalau kita bisa memiliki skill di bidang-bidang yang sedang berkembang ini, tentu akan membuka banyak peluang dan kesempatan. Tidak mudah itu sudah pasti, namanya mempelajari sesuatu yang baru pasti banyak hambatannya.

Namun tidak mudah bukan alasan untuk tidak melakukan sesuatu yang positif.

Salam......


Sumber referensi
1. https://aws.amazon.com/free/?all-fre...sort-order=asc
2. https://aws.amazon.com/getting-start...20&p=fullstack
Diubah oleh lonelylontong 15-03-2021 05:12
RyuDan2255
RyuDan2255 memberi reputasi
1
1.4K
15
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan