dalledalmintoAvatar border
TS
dalledalminto
Mengenal Nama-nama Menu Makanan di Warung Bakmi Jawa



ini

Gansis, ada yang pernah berkunjung ke Jogja? Gimana kesan-kesannya, biasa-biasa aja, normal-normal aja, atau istimewa?

DIY, Daerah Istimewa Yogyakarta semoga mampu memberikan kesan yang selalu istimewa, bagi pengunjung, wisatawan ataupun warganya.

TS kali ini membahas tentang istimewanya pelihal kuliner yang ada. Tak bisa dipungkiri lagi kan, betapa kuliner Jogja sudah terkenal se-Nusantara, sebut aja gudeg, sate klatak, dll.

Jika gansis, kelaparan di Jogja pas tengah malem, tentu akan sangat mudah menemukan tempat makan, ada angkringan, ada warung bakmi Jawa.

Gansis pernah dengar atau baca plakat bakmi Jawa di pinggir jalan? Baiklah, nggak usah berlama-lama, ane bahas Warung bakmi Jawa dan menu-menu yang ada di dalamnya.

Pertama-tama TS juga heran kenapa dinamakan warung bakmi Jawa? Mungkin penjualnya asli orang Jawa kali bukan cina? Atau barangkali gansis ada yang tau, silakan diinfokan di komentar, ya!

Adapun menu-menu yang ada di warung bakmi Jawa sbb:

1. Nasi goreng



Mungkin udah sering makan dan sudah sering bikin menu di rumah. Nasi dioseng dengan bumbu-bumbu, bawang merah, bawang putih, miri, mrica, cabe, diuleg lalu dioseng-oseng plus sedikit kecap manis.

2. Sego godog



Sekilas bentuknya seperti soto tetapi cara masaknya sedikit berbeda. Nasi dimasak bersamaan sayur-sayuran, loncang, sledri, kubis, dll. Kemudian dikasih kuah. Rasanya seger, dan pedas tergantung selera.

3. Magelangan



Jadi teringat kota Magelang kan, gansis? Magelangan sejenis nasi goreng, namun ada sedikit perbedanya yaitu ada tambahan mi/bakmi, bihun di dalam menu tersebut. Nasi goreng plus bakmi goreng dicampur, begitu kira-kiranya.

4. Bakmi goreng


Bagi gansis menu ini juga udah biasa dengar pun lihat. Bakmi atau mi dioseng dengan sayuran dan ditambah denhan bumbu-bumbu, bisa pedas dan tidak pedas tergantung selera.

5. Bakmi godog



Mungkin gansis juga sering mencicipi menu ini. Bakmi/mi yang dimasak dengan kuah lalu dicampur dengan sayur-sayuran. Makan saat masih panas bikin gobyos, dijamin bikin huhah, huhah.

6. Teh jahe

Minuman yang disajikan dengan dua gelas yakni gelas besar/cangklong untuk air teh plus gula batu dan gelas kecil (biasa berbahan logam) yang isinya seduhan seruas jahe. Jika ingin minum gansis bisa meraciknya sendiri. Tergantung selera kepedasan sari jahenya

7. Teh panas

Penyajiannya pun dengan dua gelas. Gelas besar isinya air teh plus gula batu dan gelas kecil isinya teh tubruk. Gelas kecil untuk mengatur selera kekentalan teh dari pelanggan.

Dan, mungkin banyak versi menu dalam penyajian yang ditawarkan dalam warung Jawa. Menunya pun berbeda-beda pula. Ada yang bakminya memakai jenis mi lethek. Mi lethek bentuknya mi-nya tidak putih tapi lethek alias buram kecoklatan, tapi rasanya tak kalah dengan mi putih lho, gansis.

Sumber, opini pribadi
Ilustrasi, dokumen pribadi

iissuwandi
tien212700
betiatina
betiatina dan 8 lainnya memberi reputasi
9
2.1K
39
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan