whitehatsAvatar border
TS
whitehats
Benarkah Senam Kegel dapat Membuat Pria Kuat Saat Berhubungan Intim?
Manfaat Senam Kegel untuk Pria


Tak sedikit pria yang memiliki masalah pada saat berhubungan intim dengan pasangannya, salah satunya adalah soal durasi yang tak bertahan lama. Ada banyak jalan pula yang mungkin ditempuh oleh pria demi bisa memuaskan hasrat seksual diri sendiri maupun untuk sang pasangan. Mulai dari konsumsi obat kuat pria, hingga dengan mencukupkan waktu tidur dan olahraga secara rutin. Berbicara tentang olahraga, dari beberapa sumber yang ane baca mengulas tentang Senam Kegel  yang dikabarkan memiliki sederet manfaat, salah satunya adalah mampu membuat pria perkasa saat di ranjang.


Sumber gambar Pinterest

Senam Kegel Apa Sih?
Senam Kegel sendiri merupakan latihan (exercise) dasar panggul, dimana latihan ini melibatkan kontraksi dan relaksasi otot-otot yang bagian dari dasar panggul dan dilakukan secara berulang kali. Adapun tujuan dari melakukan senam kegel adalah guna membuat kuta otot dasar panggul, dimana otot-otot tersebut memiliki sederet fungsi dalam tubuh kita. 

Cara Lakukan Senam Kegel
Senam kegel bisa Agan lakukan sendiri, baik itu sebelum tidur ataupun di waktu senggang aktivitas harian kalian. Namun sejauh pengalaman TS, paling demen melakukan latihan ini pada saat sebelum tidur. Ada beberapa hal yang wajib diperhatikan sebelum berlatih kegel, yakni sebagai berikut :

1. Temukan Otot Panggul Bagian Bawah 
Bersumber dari laman Alodokter, ada cara mudah untuk temukan otot panggul bagian bawah yang bakal kita latih. Dapat dicoba ketika lagi buang air kecil, silahkan coba untuk hentikan atau perlambat aliran urine. Nah, bisa sudah bisa rasakan artinya otot tersebut adalah otot panggul bawah kamu Gan!. Jadi, dengan begitu kalian bisa tau otot mana yang bakalan dilatih dan bisa ngerasain kontraksinya.

2. Perhatikan Teknik Latihan
Cobalah latihan dengan posisi berbaring, kencangkan otot panggul, kemudian coba tahan kontraksinya selama beberapa (3) detik. Kemudian istirahatkan selam (3) detik juga, dan lalu kencangkan lagi otot panggul dengan durasi waktu yang sama. Latihlah gerakan tersebut secara berulang sampai dengan beberapa kali. Ketika udah terbiasa dan otot-otot mulai berasa lebih kuat, bisa dicoba senam kegel pria dengan posisi duduk, berdiri, maupun sambil berjalan.

3. Fokus dan Latih Secara Rutin
Agar exercise bisa dapatkan hasil maksimal, pastikan untuk fokus dengan latihan memperkuat otot panggul bawah. Kemudian untuk latihan ini bisa dicoba dengan lakukan senam kegel pria secara rutin, 1-2 kali dalam sehari. 

Apa Hubungan Senam Kegel dengan Performa Pria di atas Ranjang?
Selidik punya selidik, ternyata latihan menguatkan otot bulbocavernosus  ini yang berfungsi guna pertahankan aliran darah ke penis selama ereksi dan memompa ketika ejakulasi. Dan melatih otot ini dengan senam kegel bisa bikin atasi disfungsi seksual dan ejakulasi dini. 

Lalu, bagaimana pendapat kalian gan, sudah ada yang pernah coba praktekin senam kegel?. Hayuk, bagi yang sudah pernah coba boleh dong share dimari bagaimana effect atau manfaat yang lo rasakan setelah lakukan senam kegel. Isi di kolom komentar yah Gan... :nulisah


Spoiler for Sumber Referensi Thread:


Diubah oleh whitehats 14-02-2021 02:58
duapuluh.satu
tien212700
tien212700 dan duapuluh.satu memberi reputasi
2
5K
26
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan