Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

wowonwaeAvatar border
TS
wowonwae
[B]NYAI SALMAH, PENGGEMBALA BEBEK SILUMAN[/B]




Spoiler for cuplikan kisah:




Halo agan-agan kaskuser penggemar cerita misteri, penasaran setelah membaca judul dan sepenggalan cerita di atas ? Bentar ya..., ijinkan ane berceloteh barang semenit-dua menit.

Ini kisah secara nggak sengaja ane dapet dari obrolan santai bersama Kang Mamat di kampungnya yang kerap jadi tumpangan ane sepulang dari mendaki gunung. Sebenernya nggak cuman satu-dua kisah misteri yang dia ceritakan. Desa Pengging, kampung Kang Mamat yang berbatasan dengan lahan hutan lepas milik PTPN (PT Perkebunan Nusantara) ini ternyata menyimpan segudang kisah misteri. Tapi kisah Nyai Salmah inilah yang paling keren menurut ane, lain daripada yang lain. Hampir setiap pendatang baru yang tinggal menetap di kampung sini pasti ditemui Nyai Salmah. Kalau ane sih paling cuma numpang tidur semalem, sementara masih aman.

Nyai Salmah bukan hantu yang begitu saja muncul, ada sejarahnya gan. Nggak kurang-kurang penduduk kampung Kang Mamat ngadain ritual supaya hantu itu jangan nongol lagi, tapi sia-sia belaka. Akhirnya ya sudah, dianggaplah saja sebagai salah satu penjaga kampung. Nah, lho...! Ane aja bingung mahaminya. Mungkin semacam Hansip gitu kali ya ?! Mangkanya Ane ngerasa wajib mbagiin ini kisah ke agan-agan penggemar cerita horror yang penuh misteri.

Ane sengaja kemas dalam bentuk cerpen fiksi, ditambah-tambahin dikit biar lebih nikmat dibacanya. Semua nama ane samarkan, kesian ntar kampung Kang Mamat kalau kesohor horror. Rileks aja ngebacanya, pikirannya nggak usah kemana-mana, iman jangan ampe goyah.

Let's cekidot !




Cangkruk adalah semacam gazebo, bisa terbuat dari kayu atau bambu. Bangunan rumah panggung yang hanya punya satu ruangan, tanpa pintu dan jendela. Biasa jadi tempat berkumpul beberapa orang buat saling berbincang secara langsung person to person. Perbincangan non formil dengan topik bebas sekenanya. Sebab itulah kemudian istilah cangkruk-an sering dipakai untuk menyebut kegiatan berkumpul dan saling berbincang semacam itu. Meskipun tidak bertempat di cangkruk. Nah, di cangkruk pos ronda dekat rumah Kang Mamat itulah kejadian misterius yang dikisahkannya itu terjadi 2 tahun yang lalu.



Quote:




Sebetulnya malam itu Andoko malas pergi nge-ronda, pekerjaan seharian tadi tak seperti biasanya. Tanpa sadar, hampir 2 ton kalau ditotal barang-barang yang meski dia turunkan tadi dari kontainer truk ekspedisi. Berkarton-karton susu bubuk kemasan harus segera mengisi stok gudang malam itu juga. Bersama ketiga rekannya dia menurunkannya dari truk, mengangkut ke dalam gudang dan menyusunnya di atas pallet kayu sesuai SOP (Standard Operating Prosedure) perusahaan distributor tempatnya bekerja. Jika bukan karena Lastri, istrinya, yang tak henti-henti mengingatkan tentang jadwalnya ngeronda malam itu, Andoko tentu lebih memilih terhempas - berbaring di atas spring bed yang baru dibelinya sebulan lalu. Melepas penat setelah seharian bekerja keras.

"Gek ndang siram mas(Cepetan mandi mas), terus makan ! Kamu jatah nge-ronda lho malam ini. Tadi sore Pak Malik pesen agar ngingetin kamu sewaktu berpapasan di jalan", kata Lastri begitu Andoko masuk rumah sepulang kerja. Baru pulang aja udah diingetin.

Usai mandi dan berganti pakaian, Andoko langsung menghampiri meja makan dan menyantap makanan yang dihidangkan istrinya dengan lahap. Sedari masih dalam perjalanan pulang tadi, perutnya memang udah keroncongan. Tak lebih dari 5 menit, sepiring nasi porsi jumbo berikut lauknya telah habis disikat. Jadilah perutnya terasa mengembang sebab kekenyangan. Lastri mendekat, menyuguhkan teh hangat lalu duduk di samping sambil menatap penuh suaminya. Andok cuek aja, segera diambilnya segelas teh hangat itu dan menyeruputnya. Empat kali seruputan sudah cukup membuat badannya tambah terasa hangat. Sikap duduknya semakin melorot, punggungnya ditegakkan bersandar di kursi. Gantian rasa kantuk menghampirinya, Lastri masih tetep dicuekin.

"Mas !" kata Lastri setengah berteriak sambil menepuk lengan suaminya. Yang dipanggil kaget dan segera membalas tatapan istrinya yang sedari tadi tak digubris.

"Aku arep turu dhisek waelah (aku mau tidur dulu ajalah) Las, ngantuk banget rasanya", kata Andoko menanggapi pukulan dan teriakan pelan istrinya tadi.

"Eit ! Nggak boleh !" teriak Lastri sambil memegangi lengan suaminya dengan kedua tangannya.

Dicegahnya niat Andoko yang hendak beranjak dari kursinya. Hari ini memang dia pulang kerja terlalu larut, mendekati waktu jadwal meronda. Tak mungkin istrinya memberikan waktu jeda buat beristirahat. Lebih-lebih tadi dititipin pesen sama Pak Malik, orang yang paling disegenin Lastri di kampungnya.

Andoko pun terpaksa mengurungkan niatnya, kembali terduduk lunglai. Sepuluh tahun sudah dia menghabiskan hidupnya bersama Lastri. Paham betul dia dengan watak istrinya yang keras dan pembawaan cerewetnya. Sekali lagi Lastri mengingatkannya pada jadwal nge-ronda malam ini. Diulanginya lagi cerita tentang berpapasannya tadi di jalan dengan Pak Malik. Lalu berganti dengan cerita lain yang dialaminya seharian tadi. Jadilah kemudian Andoko semacam pendengar setia "Lastri's Podcast" dengan konten reality show-nya. Dengan selingan iklan jadwal nge-ronda malam ini. Tiap kali meleng, Lastri menepuk pundaknya hingga kembali tersadar. Melengnya Andoko bukan karena apa, lebih banyak nggak pentingnya ocehan Lastri dibanding yang penting. Maklumlah, emak-emak gaul. Tapi itulah istrinya, wanita yang dipilihnya sepuluh tahun yang lalu buat jadi pendamping hidup. Dia sadar betul atas segala konsekuensinya. Meski pendidikannya nggak tinggi-tinggi amat, tapi kalau soal budi pekerti dia kenyang betul sebab kakeknya dulu termasuk seorang tokoh masyarakat. Dan dia adalah cucu kesayangan kakeknya, jadi kenyang akan wejangan (nasehat) beliau.

Momen semacam ini sudah jadi sego-jangan (kebiasaan) dalam rumah tangga Andoko bersama Lastri bertahun-tahun lamanya. Momen yang selalu berakhir dengan ketegasan Andoko mengakhiri paksa "Lastri's Podcast" dengan meninggalkan istrinya sebab sesuatu hal. Kali ini sih sudah jelas dan pasti, diputuskannya untuk segera berangkat nge-ronda aja. Apalagi sudah terlewat beberapa menit waktu dari jam menurut jadwal. Toh di cangkruk juga bisa tiduran dulu, begitu pikirnya. Lastri tersenyum ketika ocehannya dipotong pamit suaminya. Segera beranjak ke kamar dia, mengambilkan senter, sarung dan jaket yang sedari suaminya belum pulang udah disiapin.

"Wis, aku budhal dhisik (aku berangkat dulu) Las !" pamit Andoko setelah menerima seperangkat alat ronda dan menyeruput habis tehnya.

"Semua jendela dan pintu jangan lupa dikontrol lagi !"

"Beres mas !"
"Eh, mas ! Sekalian tanyain ke Kang Jono, mixer ku yang dipinjem istrinya udah masih kepake apa nggak. Udah sebulan belum di...."

"Ah kowe iki (ah, kamu ini) ! Berkali-kali dibilangin, urusan laki-laki sama perempuan itu jangan dicampur-aduk !" potong Andoko dengan nada tegas.

Lastri terdiam, sadar kalau permintaan semacam itu dianggap kelewatan bagi suaminya. Dia lupa. Keceplosan !

Singkat cerita, sampailah Andoko di cangkruk yang disepakati untuk difungsikan juga sebagai pos ronda, selain buat cangkrukan para petani di terang hari. Jam 10 lewat 12 menit menurut angka yang tertera di hand phone Andoko. Masih sepi belum ada orang. Sebuah kebetulan buatnya yang memang udah menahan kantuk sedari tadi. Segera dilepasnya sandal, lalu naik ke atas cangkruk. Sarung dibuka dari lipatan lalu dipakai buat menutup kakinya. Direbahkan tubuhnya terlentang dengan alas kepala kedua telapak tangannya yang saling dipertautkan. Diputar separuh badannya ke kiri hingga berbunyi antar sambungan tulang punggungnya. Diulanginya lagi ke arah sebaliknya, lalu kembali terlentang. Tertidur lelap dia kemudian, tak sampai hitungan dua menit.



Quote:




Lanjutan cerita :
Part 2-Pikiran Positif
Part 3-Sebuah Pertanda
Part 4-Kolong Cangkruk
Part 5-Saling Pandang
Part 6-Searah Jarum Jam
Part 7-De Javu
Part 8-Sulit Dijelaskan
Part 9-Terbujur Lunglai
Part 10-Kembalinya Kesadaran
Part 11-Wong Apik
Part 12-Tanpa Sambungan
Diubah oleh wowonwae 01-01-2021 22:08
lumut66
mincli69
namakuve
namakuve dan 30 lainnya memberi reputasi
31
8.1K
88
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan