Mutimumut11Avatar border
TS
Mutimumut11
[COC Travellers] Nyulo, Tradisi Warga Pesisir Belitong Yang Jadi “Wisata Malam”

   Source : Here

Hai warga kaskuser, gimana nih? Udah mau tahun baru loh, udah atur jadwal belum buat liburan akhir tahun? Bagi agan sista yang mau liburan, tetap hati-hati, patuhi protokol kesehatan dengan memakai masker dan sedia hand sanitizer yah. Mungkin tahun baru kali ini bakal berbeda dikarenakan pandemi Covid-19 yang telah setahun melanda. Semoga kita semua tetap diberi kesehatan biar tetap semangat menjelang awal 2021 ini.

Nah, biar lebih semangat lagi TS mau bercerita tentang pantai yang memang selalu jadi andalan ane apalagi sejak pandemi Covid-19 melanda. Kenapa pantai? Ya, tentunya karena wisata outdoor akan menjadi opsi yang lebih aman untuk kita agar lebih mudah menerapkan social distancing.

Nyulo, merupakan kegiatan mencari udang di malam hari yang banyak dilakukan oleh masyarakat pesisir pantai Belitung. Udang yang mereka dapat nantinya bisa dikonsumsi untuk lauk sehari-hari. Uniknya di keluarga ane, tradisi mencari udang a.k.a nyulo ini menjadi sebuah kegiatan yang menyenangkan cenderung ke arah rekreasi. Kebanyakan dari anggota keluarga termasuk ane menjadikan nyulo ini sebuah hobi yang menghasilkan.


Source : Here

Tentu saja, setelah penat dengan kebisingan kota dan deadline pekerjaan yang super padat. Menyepi di pantai akan menjadi hal yang menyenangkan sebagai healing buat recharge energi. Alat tempur yang disiapkan pun cukup sederhana yaitu senter kepala, serok jaring, dan keranjang. Caranya pun cukup mudah, datanglah ketika air laut surut dan gunakan senter untuk melihat mata udang yang bercahaya merah saat tersorot lampu senter. Tangkap udang dengan cara menyerok dengan serok jaring dan simpan ke dalam keranjang yang ukurannya cukup tinggi (kurang lebih setinggi galon air) agar udangnya tidak melompat keluar.


Source : Here

Tutorial selesai, agan sista sudah bisa segera berburu udang buat lauk besok.

Nyulo menjadi wisata bagi ane dan keluarga yang mungkin ini sebenarnya masih belum terpikirkan oleh pemerintah daerah ane buat dijadikan pariwisata untuk menarik minat wisatawan asing. Seperti acara karapan sapi atau sejenisnya, nyulo bisa banget jadi event andalan di bulan-bulan laut surut dan angin sedang tenang di malam hari.

Nyulo juga menjadi alternatif wisata bebas Covid-19 karena bersifat outdoor, teknik mencari udang yang mengharuskan setiap orang menjaga jarak agar udang-udang tidak kabur secara tidak langsung sudah menerapkan social distancing, serta meminimalisir porsi berbicara karena fokus mencari udang. Funfact, kebanyakan orang yang nyulo suka lupa udah jalan kaki di tengah laut sejauh mana dan pulang baru berasa pegal-pegalnya.


Source : Here

Jadi gitu agan sista, berhubung daerah ane didominasi pantai maka banyak banget kegiatan unik yang bisa dilakukan. Menyenangkan, hemat budget, dan menghasilkan. Bahkan di era pandemic Covid-19 menjadi alternatif utama buat masyarakat Belitung.  

Selain itu, ane juga adalah seorang Old School yang senang dengan hal berbau budaya dan adat istiadat. Harapan ane lewat Thread ini, semoga tradisi khas orang pesisir yang dinamakan nyulo ini bisa kembali eksis dan menjadi nilai jual pariwisata yang khas untuk memperkenalkan Indonesia yang identik dengan negara kepulauan kepada dunia.

I Love Pantai, I Love Belitung, I Love Indonesia !emoticon-I Love Indonesia




Sumber Cerita : Pengalaman Pribadi
senjakita09
agungdar2494
jokoariyanto
jokoariyanto dan 29 lainnya memberi reputasi
30
3.6K
121
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan