Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

Sambelterasi052Avatar border
TS
Sambelterasi052
Pernah Dengar Istilah Otopsi Psikolog? Apakah Ada Hubungannya Dengan Mayat
Foto: liputan6.com

Halo wahai penghuni forum Kaskus yang terhormat, bagaimana kabar Agan dan Sista? Tentu semua dalam keadaan sehat. Tulisan kali ini berhubungan dengan dunia medis yang dimana topik ini berhubungan dengan autopsi psikolog.

1. Apa itu Autopsi Psikolog?
Foto: detik.com

Otopsi Psikolog adalah proses penting yang diterapkan sebagai bagian dari penyelidikan suatu kasus, tujuan utamanya adalah untuk menemukan penyebabnya guna mengungkap fakta itu memang benar adanya terjadi.

Otopsi Psikolog termasuk jenis forensik teknis, yang digunakan untuk mengungkap penyebab bunuh diri atau untuk mengidentifikasi peristiwa kematian beserta penyebabnya. Dalam beberapa kasus, cara ini juga digunakan untuk melihat apakah kematian sebenarnya adalah bunuh diri atau tidak. Perlu digarisbawahi bahwa metode ini merupakan bersifat teknis yang relatif baru yang sudah diterapkan secara sistematis pada abad ke-21 hingga sekarang. Jadi intinya masih ada tindakan teknis dan identifikasi lainnya untuk memperkuat fakta sebenarnya.

2. Dari mana asal kata Autopsi Psikolog?
Foto: Tribunnews.com

Istilah ini yang pertama kali digunakan dalam penelitian kasus kematian seseorang yang diselidiki oleh pakar psikolog Shneidman dan Norman Farberow pada 1950-an. Shneidman adalah seorang pakar psikolog ahli di Amerika, ia bekerja sendiri dalam bidang kasus bunuh diri dan tanatologi atau yang mempelajari perubahan tubuh pada mayat.

3. Prosedur otopsi Psikologi
Foto: solopos.com

Prosedur yang dilakukan dalam otopsi psikolog adalah mengorek kembali kisah kehidupan dan kepribadian almarhum secara tidak langsung dengan cara bertanya kepada keluarga, krabat, sahabatnya. Tujuannya merupakan suatu proses dari penelitian untuk di analisis dan disimpulkan dengan praduga sementara, yang bertujuan untuk mengungkap kematian apakah ada yang membunuh atau memang bunuh diri

Penyelidikan hasil otopsi psikolog sementara, publik tidak diberikan akses lebih dalam untuk mengetahui semua proses penyelidikan karena bukti bisa terhapus secara tidak sengaja. Otopsi psikolog dilakukan dalam kerangka penelitian kriminal dan merupakan proses medis berpayung hukum. Hampir semua kasus menerapkannya ini jika kematian di curigai.

4. Alat Penelitian
Foto: detik.com

Pada dasarnya ada 3 jenis tahapan otopsi ini:
1. Tempat kejadian, mengumpulkan jejak dan informasi dengan mewawancarai orang-orang yang dekat dengan almarhum. Tempat kejadian awal merupakan informasi yang sangat penting untuk membuka tabir tentang kasus ini.

2. Pendeteksian seluruh bekas luka disekujur tubuh kemudian menyimpulkan luka satu persatu apakah karena benda tumpul atau benda tajam.

3. Melakukan wawancara dengan orang yang sering ngobrol atau curhat dengan almarhum, untuk dilakukan pengumpulan informasi tentang tekanan hidup almarhum. Tahap ini adalah salah satu prosedur paling kontroversial dalam otopsi psikolog.

Karena ini adalah termasuk salah satu proses yang sangat sulit untuk mengorek dan mengatasi prasangka orang-orang di sekitar almarhum. Jadi untuk bisa membongkar butuh kejujuran dari yang memberikan keterangan.

Ada berbagai jenis protokol untuk melakukan otopsi psikolog. Namun, yang paling umum digunakan dokter adalah model MAPI yang dikembangkan oleh Teresita García Pérez. Metode yang sangat praktis dan fungsionalnya yang dikembangkan oleh dokter Kuba Pérez. Singkatan MAPI mengacu pada empat judul utama yang dianalisis;

- Mental yang dapat dianalisis, seperti penalaran, kognisi, kecerdasan, ingatan, dan rahasia pribadi. Semua ini harus dipertanyakan kepada orang dekat almarhum, kemudian menarik kesimpulan dari jawaban dari orang yang diwawancarai. Jika ia pelakunya maka jawabannya biasanya akan terbata-bata dan cenderung menutupi kebenaran hatinya.
- Affective, Emosional almarhum juga diselidiki apakah kemungkinan ada gangguan emosional seperti depresi, tekanan batin. Cara ini juga berlaku untuk mengorek orang terdekat almarhum apakah ada rasa dendam kepada almarhum.
- Psikososial, Mencari tau kepribadiannya selama kehidupannya (orang yang bunuh diri atau pembunuhan), dan pandangan orang melihat kondisi dan sikapnya dengan orang-orang di sekitarnya. Sepertipada poin 1 dan 2 ini juga bisa digunakan untuk mengetahui Psikososial orang terdekat almarhum.
- Interpersonal, Penelitian dilakukan untuk menentukan gaya almarhum berkomunikasi dengan orang lain, tujuannya apakah ia berkarakter kasar, suka menghina atau sombong.

Menurut prosedurnya hal pertama yang harus dilakukan adalah melaksanakan penyelidikan di tempat kejadian, kemudian melakukan wawancara terstruktur dengan lebih dari 30 s.d 60 topik pertanyaan yang mengarah sebelum kematian almarhum.

Demikian tentang prosedur Otopsi psikolog, kurang lebih mohon maaf, karena saya hanya membaca dan kemudian menulis ulang dengan gaya bahasa yang mudah dipahami.

Referensi:
1. Psychological Autopsy: Definition, Steps & Ethics

2. What is a Psychological Autopsy?
Diubah oleh Sambelterasi052 10-11-2020 03:25
Daniswara92
n.h3
caerbannogrbbt
caerbannogrbbt dan 23 lainnya memberi reputasi
22
5.1K
47
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan