Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

nyonya.bantengAvatar border
TS
nyonya.banteng
Jokowi Mau Bangun Tol 18X Panjang Pulau Jawa
Jokowi Mau Bangun Tol 18X Panjang Pulau Jawa, Kapan Selesai?






Pemerintahan Presiden Jokowi menyiapkan rencana pembangunan jaringan jalan tol hampir sepanjang 19.000 km atau tepatnya 18.850 km. Panjang tol ini setara kurang lebih 18 kali panjang Pulau Jawa.

Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian PUPR Hedy Rahadian buka-bukaan mengenai rencana tersebut. Dia menjelaskan dalam proses teknokratik, pihaknya diharuskan memiliki rencana umum untuk target jalan tol. Karenanya, total panjang itu memang menjadi target jaringan jalan bebas hambatan dalam jangka panjang.

"Jadi tujuan kita dalam jangka panjang ini adalah bagaimana kita menurunkan travel time. Karena kalau travel time turun, biaya logistik turun, jadi ini menunjukkan seberapa kompetitif jaringan jalan kita dalam mendukung sistem logistik," ungkapnya dalam konferensi pers, Selasa (20/10/20).

Dari analisisnya, sekarang ini travel time di Indonesia rata-rata berkisar di 2,3 - 2,5 jam per 100 km. Dalam jangka panjang, ia mematok target 1,5 jam per 100Km. Strategi untuk mencapai itu adalah salah satunya dengan menjadikan jalan bebas hambatan sebagai backbone, karena menurutnya jalan bebas hambatan ini menjadikan travel time direduksi cukup signifikan.

"Nah untuk mencapai 1,5 jam itu, dari kajian kita, kita dapatkan bahwa dalam jangka panjang, jalan tol itu dibutuhkan hampir 19 ribu km total jaringan jalan tol di Indonesia untuk mencapai travel time 1,5 jam per 100 km. Dalam jangka menengah kita membangun 2.724 km jalan tol di periode 2020-2024. Sehingga total jaringan jalan tol yang beroperasi 4.817 km. Ini jangka menengah. Untuk jangka panjangnya nanti kira-kira ultimatenya total 18.000 Km, hampir 19.000 km itu," imbuhnya.

Hanya saja, dia belum bisa memastikan kapan target tersebut bisa terealisasi. Hal ini tentu tergantung pada banyak hal terutama ketersediaan anggaran dan pengembangan wilayah.

"Karena kita tahu bahwa jalan bebas hambatan sebagai backbone itu sistem pembiayaan yang kita lakukan adalah melalui KPBU. Artinya investasinya dari swasta, karena kalau dari APBN tentu akan lebih lama lagi tercapainya. Jadi tergantung dari seberapa menarik untuk investasi, jadi banyak faktor. Jadi kapannya itu kita belum bisa definisikan," urainya.

"Bahkan setelah kita mencapai 1,5 jam per 100 km, kalau kita tidak mengikuti peningkatan kebutuhan itu bisa bertambah lagi. Jadi setelah tercapai, kalau kita do nothing, itu bisa jadi naik lg krn trafik itu tumbuh. Pengembangan wilayahnya juga tumbuh. Jadi kapannya tergantung pada banyak faktor," lanjutnya.

Ia berharap di akhir 2024 travel time di Indonesia bisa direduksi sekitar 1,9-2,1 jam per 100 Km.



Sumber



Muka gile bray .... Mantab betul emoticon-Jempol emoticon-2 Jempol emoticon-Wagelaseh
vizum78
nomorelies
Adieet
Adieet dan 4 lainnya memberi reputasi
1
1.6K
39
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan