Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

Sleipnir9Avatar border
TS
Sleipnir9
Heboh Pria Bandung Bawa 'Sabu', Saat Dicicipi Polisi Ternyata Garam

Foto: tangkapan layar video viral

Bandung - Seorang pria kedapatan membawa bungkusan kecil diduga narkoba jenis sabu. Namun saat dicicipi polisi, ternyata bungkusan itu berisi garam.

Video terciduknya pemuda berato itu oleh tim Prabu Polrestabes Bandung bikin heboh dan beredar luas di media sosial. Dalam video itu petugas tengah menggeledah jaket kulit yang digunakan oleh seorang pemuda.

Petugas menemukan bungkusan kecil berisi serbuk putih yang awalnya dicurigai narkoba. Dalam dialognya, pemuda itu bersikukuh bahwa plastik tersebut berisi garam.

"Uyah ieu mah, demi Allah uyah om (garam ini, demi Allah garam om)," ucap pemuda itu berbahasa Sunda sebagaimana video yang dilihat detikcom pada Rabu (3/6/2020).

Salah seorang petugas lantas mengambil bungkusan tersebut. Guna membuktikan ucapan yang disebutkan oleh pemuda itu. Saat dicicipi, petugas menyebut serbuk itu asin.

"Asin," kata salah seorang petugas.

Katim 2 Prabu Polrestabes Bandung Ipda Asep Supendi membenarkan peristiwa tersebut. Menurutnya, kejadian itu terjadi saat tim melaksanakan patroli rutin di Jalan Peta, Kota Bandung, 16 Mei 2020. Saat itu, petugas menemukan ada pengendara sepeda motor yang tengah berboncengan tiga orang.

"Itu kita curigai dan kita berhentikan. Setelah diberhentikan, kita geledah secara fisik, maupun barang ternyata ada bungkusan itu yang menyerupai narkoba jenis sabu-sabu karena warnanya dan bungkusnya juga kecil," ucap Asep kepada detikcom.

Asep menuturkan pemuda itu memang mengaku serbuk dalam plastik kecil tersebut merupakan garam. Karena tidak percaya, petugas lalu meminta pemuda mencicipi, begitu juga dengan petugas.

"Saya pastikan lagi apa itu bener garam, saya suruh dia ambil. Terus saya juga minta buktiin sama anggota saya juga dijilat memang asin," tutur Asep.

sumber
meoomiuu
imsofix
kyukyunana
kyukyunana dan 8 lainnya memberi reputasi
7
3.6K
38
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan