Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

dahyun98Avatar border
TS
dahyun98
Banyak Gaya Saat Praktek Salat! Celana Bocah Ini Sampai Robek! Ibunya Auto Ngakak!



Assalamualaikum



Welcome To My Thread

Hay, hay, Agan-Sista. Sahur! Sahur! Haha emoticon-Leh Ugaudah pada bangun atau malah baru mulai rehat, nih, GanSist? Apa pun itu, buat yang masih melek, yuk, sini, baca-baca thread ane saja. Hitung-hitung nunggu waktu sahur, GanSist.

Masih perihal dampak dari corona virus, sih. GanSist tidak bosan, kan, baca berita yang tidak lepas dari dua kata di atas? Bosan atau tidak, dunia memang sedang disibukkan soal wabah mematikan ini. So, nggak di mana-mana, selalu yang disiarkan, ya, seputar covid-19 yang telah menewaskan puluhan ribu orang di berbagai negara.

Covid-19 juga memaksa kita semua untuk tetap di rumah. Memaksa banyak orang untuk merelakan pekerjaan mereka. Memaksa banyak orang untuk tidak menikmati indahnya tempat-tempat wisata. Memaksa anak-anak sekolah untuk belajar di rumah saja. Memaksa mahasiswa-mahasiswi melakukan kuliah online, meski sebagian dari mereka kemungkinan sulit melakukannya.

Dan, yang paling merasa dibuat stres, ialah, para ibu-ibu yang anak-anaknya masih duduk di bangku sekolah dasar. Mereka harus ikut andil dalam membantu anak-anak mereka mengerjakan soal alias tugas dari sekolah.

Tidak hanya pelajaran seperti, matematika, bahasa Indonesia, dan pelajaran umum lainnya, melainkan juga ujian praktek. Seperti, salat misalnya. Nah, baru-baru ini, sebuah vidio yang memerlihatkan seorang anak yang sedang melakukan praktek salat, viral di jagat maya.

Dalam vidio, anak itu berdiri di samping agak belakang ayahnya yang menjadi imam. Sementara di belakang bocah tersebut, tampak seorang perempuan cantik. Beliau tentu saja ibu si bocah. Awal-awal, bocah itu terlihat biasa saja, sebelum akhirnya bertingkah konyol.

Ia melakukan gerakan yang membuat celananya bermasalah. Padahal, ayah dan ibunya sedang dalam keadaan salat. Bukannya ikut salat dengan benar, si bocah sibuk sendiri dengan gerakan-gerakannya. Di mana, celana berwarna putih yang ia kenakan, robek.

Tidak sampai di situ, si bocah menoleh dan menatap ibunya dengan wajah yang lucu. Sang ibu lantas tertawa. Tidak tahan melihat kelakuan anaknya. Bocah tersebut menatap ayahnya yang masih khusu' dalam salat, sambil berkata, celananya robek. Sementata ibunya, menyentuh dan sedikit mendorong kepala anaknya.

Pada penasaran, kan, dengan vidio kocak si bocah ini? Okey, cekidot, GanSiat.


Quote:



Ada-ada saja, ya, si bocah. Lagi praktek salat, malah meniru aksi power rangers. Parahnya, sampai celana robek dan bikin ibunya tak sanggup menahan tawa. Untung saja tidak sedang salat sungguhan.

Kasian ibunya, salatnya dibikin batal. Hm, Siapa, nih, yang masa kecilnya pernah seperti bocah di atas? Sepertinya banyak, ya. Kalau ane sendiri, sih, saat salat ke mesjid bersama ayah, biasanya baca ayat pendek dengan suara,

Quote:


Jujur, ini memalukan, tapi bagaimana, seperti itulah kelakuan ane saat salat di masa kecil dulu. Belum hafal surah An-nnas. Jadi bacanya cuma
Quote:
seperti yang terdengar dari orang-orang. Selain wasawisu, ane paling kencang saat bilang aamiin. emoticon-Ngakak

Bagaimana dengan, GanSist? Hal konyol apa yang pernah dilakukan ketika salat di masa kecil dulu? Adakah yang sibuk melirik wajah orang-orang yang sedang rukuk? Atau hanya sibuk berjalan di depan orang yang sedang khusu' melaksanakan salat?

Silakan berbagi kisal konyol GanSist di kolom koment. Kita bernostalgia bareng. Apalagi sekarang sudah masuk bulan ramadan, biasanya setiap pergi taraweh, ada banyak hal gokil yang dilakukan di masjid.

Sayangnya, tahun ini kita tidak bisa menikmati serunya pergi taraweh. Ane sedih banget jadinya. Corona merenggut banyak hal. Tidak hanya nyawa manusia, melainkan juga kesempatan-kesempatan baik.

Semoga bumi kita segera pulih, dan bisa kembali beraktifitas dengan normal. Aamiin.

Sekian thread dari ane. Semoga terhibur.


Wassalam


Penulis: @dahyun98
Referensi: di sini


Laju, 24 April 2020
sebelahblog
deal71
tien212700
tien212700 dan 35 lainnya memberi reputasi
36
1.9K
18
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan