Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

TaraAnggaraAvatar border
TS
TaraAnggara
5 Artis Dunia Ini Donasikan Hartanya Untuk Melawan Virus Corona, Ada yang Sampai 3 M!
sumber gambar

Agan dan Sista, seperti kita tahu saat ini dunia sedang berjuang menghadapi virus Corona. Virus yang berasal dari Wuhan Cina ini telah menelan ribuan korban jiwa dari seluruh dunia termasuk Indonesia. Penularan virus Corona yang begitu mudah memang membuat korbannnya bertambah dengan cepat setiap harinya.

Sayangnya dalam kondisi sulit seperti ini ada beberapa pihak yang justru memanfaatkanya untuk meraih keuntungan dengan menimbun kebutuhan pokok dan juga masker. Selain itu ada juga masyarakat yang membeli kebutuhan sehari-hari dalam jumlah besar sebagai stok di rumah. Alhasil pasokan di pasaran pun berkurang dan berimbas pada kenaikan harga. Jika sudah seperti ini yang jadi korban tentu masyarakat dari kolongan menengah kebawah.

Namun seperti hukum alam, selalu ada dua hal yang saling berlawanan di dunia ini. Saat ada sebagian orang begitu egois mementingkan diri sendiri, ada sebagian orang yang peduli dengan menyumbangkan hartanya untuk keperluan melawan virus Corona. Mereka bukan hanya dari kalangan masyarakat biasa, tapi juga dari para selebriti dunia.

Lalu, Siapa Sajakah Selebriti Dunia yang Menyumbangkan Hartanya Untuk Melawan Virus Corona? Ini dia ulasannya!

1. Lee Min Hoo


sumber gambar

Di urutan pertama ada Lee Min Hoo.

Buat kalian penggemar drakor seperti saya pasti tidak asing dengan sosoknya kan? Tidak tanggung-tanggung, aktor yang terkenal berkat perannya di drama berjudul Boys Before Flower ini menyumbangkan hartanya sebesar 300 juta won atau setara dengan Rp 3 Miliar. Waow, jumlah yang sangat fantastis ya Gansist?

2. Hyun Bin

Sumber gambar

Masih berasal dari Negeri Ginseng. Aktor tampan Hyun Bin yang berperan sebagai kapten Ri dalam serial berjudul Crash Landing On You juga menyumbangkan hartanya sebesar 100 juta won atau setara Rp 2,3 miliar. Sumbangan tersebut digunakan untuk pencegahan dan penanggulangan Covid-19 di Korea Selatan.

3. Son Ye Jin

sumber gambar


Tidak ingin kalah dengan lawan mainnya Son Ye Jin juga mendonasikan hartanya sebesar 100 juta won atau sekitar Rp 1, 1 miliar guna melawan virus Corona. Son Ye Jin adalah lawan main Hyun Bin dalam serial Landing Crash On You.

Wah, tampaknya selain tampan dan cantik para selebriti Korea juga punya kepedulian yang tinggi dengan keadaan sekitar mereka ya Gansist?

4. Justin Bieber

sumber gambar

Di urutan ke-4 ada artis Hollywood yang juga ikut menyumbangkan hartanya untuk anak-anak positif Corona di Beijing. Dia adalah Justin Bieber. Justin menyumbangkan hartanya sebesar 29. 000 atau sekitar 439 juta melalui Beijing Chunmio Charity Foundation.

5. Lady Gaga

sumber gambar

Masih dari dunia Hollywood, Lady Gaga rela menyumbangkan 20% penghasilannya selama sepekan melalui food Bank di Los Angeles dan New York. Donasi dari Lady Gaga digunakan untuk membeli bahan makanan yang kemudian diberikan kepada para korban positif virus Corona yang kurang mampu di negara tersebut.



Gansist, 5 sosok yang saya sebutkan di atas adalah segelintir selebriti dunia yang rela mendonasikan uang pribadinya untuk kepentingan bersama dalam menghadapi pandemi virus Corona. Tentunya masih banyak selebriti lain yang melakukan hal serupa dengan mereka. Kepedulian para selebriti tersebut tentunya adalah hal yang patut dicontoh.

Jikalaupun kita tidak mampu menyumbangkan harta seperti mereka setidaknya mari kita sumbangkan doa agar musibah ini segera berakhir. Selain itu kita juga bisa ikut mencegah penyebaran virus mematikan ini dengan tetap berdiam diri di rumah, dan hindari bepergian ke tempat keramaian kecuali untuk keperluan mendesak. Semoga ada hikmah dibalik kejadian ini. Aamiin.





Sumber 1


Sumber 2



Tara Anggara
Cilacap, 22 Maret 2020












4iinch
infinitesoul
081364246972
081364246972 dan 6 lainnya memberi reputasi
7
1.6K
25
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan