Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

iissuwandiAvatar border
TS
iissuwandi
Viral Aksi Heroik Kapolsek Cempa Bersujud demi Menyelamatkan Penambang Liar


Assalamualaikum

Halo Agan dan Sista, semoga selalu semangat menjalani hari, jangan lupa bahagia dan bersyukur atas segala nikmat yang telah diraih. Terima kasih sudah sudi mampir di thread ane.

Pandangan masyarakat awam terhadap sosok polisi masih banyak kesan negatif-nya dibanding positif-nya. Ambil contoh, masalah tilang menilang. Ane punya pengalaman soalnya. Kalo diceritain bikin emosi. Skip.

Baru-baru ini beredar sebuah video yang memperliatkan aksi heroik Iptu Akbar, Kapolsek Cempa, Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan. Ia rela bersujud memohon kepada warga yang sudah tersulut emosi untuk tidak melakukan tindakan anarkis. Di mana di sebelahnya tergeletak seorang pekerja tambang yang sudah terkulai tak berdaya. Dengan bersujud dan mengatupka kedua telapak tangannya, ia terus memohon agar massa tidak melanjutkan aksinya.

Aksi ini merupakan luapan kekesalan warga terhadap aksi penambangan ilegal yang dilakukan penambang liar. Pada saat itu warga melakukan aksi demo menolak tambang ilegal, suasana memanas karena warga mulai tersulut emosinya. Warga mulai mengejar para penambang liar, membuat para penambang kocar-kacir. Seorang penambang terjatuh dan dihakimi warga, saat warga ingin menebas korban, Iptu Akbar bersujud memohon agar warga mengurungkan niatnya. Warga pun terlihat mulai bisa mengendalikan diri. Terlihat warga masih menggenggam golok dan kayu.
Spoiler for Video youtube:


Sosok Iptu Akbar memang sudah disegani warga setempat, sosoknya dikenal ramah dan suka menolong. Warga pun menaruh hormat kepadanya. Atas aksinya ini, Iptu Akbar akan mendapatkan penghargaan karena keberaniannya. Semoga aksi heroik Iptu Akbar bisa menjadi contoh yang baik bagi semua.

Patut dicontoh, ni, GanSist. Emosi memang membutakan hati, ya, GanSist. Orang-orang sanggup melakukan tindakan keji di luar nalar. Apalagi kalo sudah berurusan dengan massa yang tersulut emosi, enggak kebayang ane. Ane salut dengan keberanian Iptu Akbar, enggak bisa ngebayangin ane, bisa-bisa nyawa mereka berdua melayang. Semoga aksi main hakim sendiri, segala bentuk aksi anarkis di muka bumi segera lenyap.

Ane pamit undur diri, sampai ketemu di thread ane selanjutnya. Mohon maaf jika ada salah kata, benar di mata ane belum tentu benar di mata orang lain. Jangan lupa jejak cendol dan rate-nya. Jika berkenan monggo di-follow akun ane. Terima kasih, salam hangat, dan selamat beraktifitas.


Sumber gambar : Google
Referensi : Klik

uliyatis
darmawati040
sebelahblog
sebelahblog dan 4 lainnya memberi reputasi
5
1.2K
21
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan