Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

aghniaputriAvatar border
TS
aghniaputri
4 Jenis Tanaman Hias yang Diklaim Membawa Keberuntungan di Rumah


Tanaman hias pada dasarnya memang dijadikan sebagai jenis tanaman yang kerap kali digunakan untuk mempercantik dan memperindah rumah, terutama di bagian halaman depan rumah. Tak hanya itu, ternyata tanaman hias juga bisa jadi penghilang stress dan memberikan udara segar di rumah Anda.

Dari sekian banyaknya jenis tanaman hias yang ada, beberapa diantaranya diklaim bisa membawa keberuntungan bagi pemiliknya. Di bawah ini akan kami informasikan kepada Anda beberapa jenis tanaman hias yang bawa keberuntungan bisa Anda tanam di rumah. Yuk, di simak ulasannya!

4 Jenis Tanaman Hias yang Diklaim Membawa Keberuntungan di Rumah

Tanaman bunga kertas : Bougainvillea


Jenis tanaman hias yang pertama ini diklaim bisa membuat keluarga Anda bahagia. Cocok sekali dijadikan sebagai hadiah untuk teman Anda yang baru menikah atau pun memiliki keluarganya sendiri. Tanaman hias tersebut disebut mendapat nama dari bentuk bunganya yang sangat tipis, mirip kertas.

Sri rejeki : Agalonema


Jika dilihat dari namanya, Anda pasti sudah bisa menebak jika jenis tanaman hias tersebut bisa bawa keberuntungan. Sri rejeki mempunyai daun bercorak hijau yang ebrlainan dari yang agak terang sampai guratan hijau tua yang tampak begitu jelas. Dipercaya bahwa semakin jelas warna yang muncul, maka akan semakin banyak pula keberuntungan yang bakal didapat pemiliknya.

Tanaman karet : Rubber plant


Tanaman hias berikut ini memiliki ciri khas daunnya yang berbentuk bulat di bagian ujung. Tanaman hias tersebut terdiri atas berbagai ukuran, dan tak butuh banyak perawatan. Jadi, tanaman hias ini cocok untuk Anda yang memiliki kesibukan tinggi.

Tanaman jade : Crassula ovata


Terakhir ada tanaman hias yang memiliki nama jade atau crassula ovata. Tanaman hias tersebut memiliki efek positif untuk kekayaan dan juga kesejahteraan bagi pemiliknya. Tak heran jika pada akhirnya ada banyak yang menjadikan tanaman tersebut sebagai hadiah bagi mereka yang habis pindahan.

Itulah 4 jenis tanaman hias yang diklaim membawa keberuntungan di rumah. 


dhinyzfrn
setionolutfi
tata604
tata604 dan 5 lainnya memberi reputasi
6
7.9K
21
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan