Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

alfath.officialAvatar border
TS
alfath.official
Kisah Eyang Habibie yang Menginspirasi Kita Semua
Spoiler for :


Gambar

11 September 2019 adalah hari berduka se-Indonesia sebab wafatnya salah satu tokoh nasionalis yang telah mengharumkan nama Indonesia dengan prestasi dan jasanya terhadap negara.

Bacharuddin Jusuf Habibie, Presiden RI ketiga, atau kita biasa memanggilnya Eyang.

Eyang lahir di Parepare, Sulawesi Selatan pada tanggal 25 Juni 1936, dari ayah Abdul Jalil Habibie, petani yang berasal dari Gorontalo, dan ibu ningrat dari Yogyakarta, R. A. Tuti Marini Puspowardojo.

Eyang pernah kuliah di Institut Teknologi Bandung jurusan teknik Mesin selama enam bulan, sebelum akhirnya berangkat ke Belanda untuk belajar penerbangan dan kedirgantaraan di Technische Hogeschool Delft (Universitas Teknologi Delft). Namun, itu pun tidak bertahan lama. Ketika terjadi sengketa politik Papua Barat, antara Belanda dan Indonesia, karena alasan tersebut ia terpaksa melanjutkan studinya di Technische Hochschule Aachen (RWTH Aachen University) di Aachen, Jerman pada 1955 dengan dibiayai oleh ibunya.

Meski situasi cukup pelik pada masa itu, tak mematahkan semangat Eyang untuk terus menimba ilmu. Ia menghabiskan masa 10 tahun untuk menyelesaikan S1 hingga S3 dan menerima gelar insinyur dengan gelar Diplom-Ingenieur.
Tak selesai sampai di sana, Eyang masih melanjutkan studinya di Jerman sebagai asisten peneliti di bawah Hans Ebner di Lehrstuhl und Institut für Leichtbau, RWTH Aachen, untuk melakukan penelitian untuk gelar doktornya.



Kembali ke Tanah Kelahiran

Berita kesuksesan dan kepintaran Eyang di Jerman sampai pula ke indonesia. Pada tahun 1974 Eyang di panggil pulang ke Indonesia oleh Presiden Soeharto demi meningkatkan industrialisasi dan membangun negara.

Eyang diberi jabatan asisten khusus untuk Ibnu Sutowo, CEO perusahaan minyak negara Pertamina. Namun, 2 tahun kemudian, pada 1976, Eyang diangkat menjadi Chief Executive Officer dari perusahaan baru milik negara yang bernama Industri Pesawat Terbang Nusantara (IPTN). Kemudian pada tahun 1978, Eyang diangkat sebagai Menteri Riset dan Teknologi.

Bersama Eyang, IPTN berkembang pesat dalam pembuatan helikopter dan pesawat penumpang kecil. Pada 1991, Habibie mengawasi 10 industri milik negara termasuk pembangunan kapal dan kereta, baja, senjata, komunikasi, dan energi.

Eyang mempunyai teknik pendekatan tersendiri yang disebut "Mulai di Akhir dan Akhir di Awal". Dalam metode ini, elemen-elemen seperti penelitian dasar menjadi hal terakhir yang menjadi fokus, sementara pembuatan pesawat yang sebenarnya ditempatkan sebagai tujuan pertama.

Cukup banyak produksi pesawat pada masa itu di bawah kepemimpinan Eyang. Termasuk helikopter Puma dan pesawat CASA yang memelopori sebuah pesawat penumpang kecil, N-250 Gatokaca, pada 1995, tetapi sayangnya proyek itu gagal secara komersial.

Dan puncak perjalanannya untuk bangsa adalah di angkatnya Eyang menjadi Wakil Presiden RI dan selanjutnya menggantikan Presiden Soeharto, naik dari posisi wakil presiden RI setelah pada 21 Mei 1998.



Eyang Habibie adalah salah satu tokoh besar dalam sejarah Indonesia. Nama beliau patut di puji dan terus dikenang sepanjang masa. Beliau adalah sosok suami yang baik, anak bangsa yang berprestasi, dan pemimpin yang dihormati.

Di samping semua itu, kita dapat melihat dirinya adalah sosok pria sederhana yang menjunjung tinggi moral dan kebersamaan. Meski prestasi dan ilmunya tinggi, tetapi Eyang selalu rendah hati. Eyang menghormati siapapun tak pandang bulu. Dia lah pria sejati, pria yang patut kita teladani.

Meski kini beliau telah kembali kepada Tuhan, akan tetapi beliau tidak hilang, beliau ada di antara kita, menginspirasi kita melalui pesan dalam perjalanan hidupnya.

Selamat jalan, Eyang! Jasamu akan selalu kami kenang.

****

Quote:



Gambar


Sumber 1
Sumber 2
Sumber 3
Diubah oleh alfath.official 01-10-2019 12:17
ceuhetty
sebelahblog
zafinsyurga
zafinsyurga dan 8 lainnya memberi reputasi
9
665
18
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan