ciciteguAvatar border
TS
cicitegu
Kalau Jalurnya Kayak Gini, Semuanya Pasti Suka Sepedaan!

Bisa dibilang jika sepeda merupakan alat transportasi konvensional yang paling efektif dan efisien. Karena bisa mempercepat perjalanan (daripada berjalan kaki ya kan), tidak menimbulkan polusi udara, dan bisa membuat tubuh kita bugar, karena menuntut kita untuk bergerak mengayuhnya.

Tapi sayangnya, industri transportasi saat ini udah berpaling dari sepeda karena mereka berfokus pada perkembangan mesin kendaraan lain yang dianggap lebih praktis. Alhasil, saat ini semakin sedikit pula fasilitas publik yang menyediakan ruang untuk bersepeda. Bagi beberapa orang, kan ngeri ya kalau berkendara menggunakan sepeda di tengah-tengah kendaraan besar dengan laju kencang.


Mungkin saat ini sepeda memang bukan dijadikan sebagai pilihan utama alat transportasi ya Gan Sis, meskipun nggak sedikit yang menjadikan kendaraan roda dua ini sebagai hobi. Seperti halnya yang dilakukan oleh BYCS, sebuah organisasi yang berfokus dengan sepeda dan hal-hal di sekitarnya. Mereka ingin membuat publik lebih tertarik dengan sepeda dan membuat Bicycle Architecture Biennale. Acara ini merupakan pameran desain bangunan dengan fasilitas sepeda yang canggih. Rancangan yang ditampilkan ini merupakan bentuk terobosan dari para arsitek dalam membangun kota dengan transportasi sepeda sebagai pusatnya. Gokil!

Tahun 2019 ini merupakan kali kedua digelarnya Bicycle Architecture Biennale. Mereka telah memilih 15 proyek dari 9 negara yang dianggap dapat menunjukkan solusi selain desain fungsional yang juga dapat membawa masyarakat pada gaya hidup yang lebih sehat, menciptakan komunitas inklusif, dan lingkungan yang lebih bersih. 11 dari 15 proyek tersebut udah dibangun Gan dan 4 lainnya masih ada dalam tahap konsep perencanaan.

Nah kalau Agan Sista penasaran, coba deh tengok beberapa foto  jalur sepeda yang ditampilkan dalam Bicycle Architecture Biennale ini. Asli keren, yakin deh jadi nggak mager sepedaan lagi!

Quote:


 

Gimana nih menurut Agan Sista? Ane sih seneng banget kalau sampai ada jalur beneran yang kayak gitu, apalagi kalau direalisasikan di Indonesia. Mantul banget tuh! Hobi nggak hobi sepeda pasti nggak nolak buat sepedaan kalau jalurnya keren-keren gini!


Spoiler for sumber:


ajahhawari
cobalivebeta2
cobalivebeta2 dan ajahhawari memberi reputasi
2
4K
29
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan