Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

nanitrianiAvatar border
TS
nanitriani
5 Rekomandasi Film Romantis dan Sedih! Ada Favoritmu?
Berbicara tentang film, pasti banyak nih di sini yang suka nonton film, apalagi pas lagi gak ada kerjaan. Nah, kali ini, ane mau ngebahas film yang romantis dan tentunya menyayat hati. Cocok nih buat Gan/Sis yang masih remaja-remaja dan lagi masanya cinta-cintaan emoticon-Big Grinemoticon-Wink. Nah, langsung aja ya, ini dia 5 film yang romantis dan menyedihkan.


 1.     A Walk to Remember


Ada yang tahu film ini, Gan/Sis? Film ini dingkat dari sebuah novel dengan judul yang sama karya Nicholas Sparks, penulis hebat dari Amerika. Nah bagi Agan atau Sista yang suka film bergenre romantis dan suka yang baper-baperan, cocok nih buat ditonton. Film ini menceritakan tentang sepasang kekasih yang bernama Jamie dan Landon. Nah, pemeran Jamie ini Mandy Moore loh, itu loh penyanyi yang hits pada masanya. Jamie itu seorang wanita yang terbilang cupu, pintar, dan agamis. Ini sangat bertolak belakang dengan Landon. Di awal, film Landon itu bisa dibilang bad boy, termasuk kaum yang nakal di sekolah. Namun, singkat cerita, Landon itu kepincut sama Jamie karena bareng-bareng ikutan kegiatan drama di sekolah. Nah, suatu hari, Landon ngungkapin perasaannya tuh ke Jamie, tapi Jamie larang Landon buat jatuh cinta sama dia. Kenapa? karena dia sakit leukemia. Jadi Jamie gak mau bikin Landon menderita. Namun, seiring berjalannya waktu, mereka berjuang bersama, sampai akhirnya mereka menikah. Namun pada akhirnya Jamie meninggal dunia. Pokoknya film ini sedih banget, Gan! Ane gak bosen-bosen nonton ini.

2.     The Fault in Our Star

Kalau ini pasti udah pada tahu ya? Karena film ini gak terlalu dulu banget ya, masih tahun-tahun kemarin. Nah, bagi yang belum tahu, film ini menceritakan sepasang insan muda yang mengidap kanker, Hazel dan Augustus. Nah, sederhananya, Hazel mengidap kanker paru dan Augustus mengidap kanker tulang. Mereka bertemu di tempat komunitas penyandang kanker. Seiring berjalannya waktu, mereka semakin akrab dan akhirnya menjalin kasih. Mereka melakukan hal-hal yang seharusnya tidak dilakukan oleh orang penderita kanker, seperti pergi ke luar kota, berpiknik, dan lain-lain. Sebenarnya, Augustus hampir terlihat sehat karena kakinya sudah diamputasi alias bisa dikatakan yang ada kankernya telah dibuang. Sedangkan Hazel, yang kemana-mana membawa tabung oksigen, ya, masih menderita karena kankernya. Namun, tak terduga, suatu hari kanker kembali menyerang tubuh Augustus secepat kilat. Dan di akhir film, malah Augustus yang meninggal dunia.

3.     Dear John

Nah film ini juga diangkat dari novelnya Nicholas Sparks nih, penulis yang sama yang nulis A Walk to Remember. Film ini yang bikin ane nangis tersedu-sedu karena baper dan ngerasa sakit hati sendiri juga. Film ini menceritakan sepasang kekasih, John dan Savannah. John diperankan oleh si ganteng Channing Tatum loh Gan, dan Savannah diperankan oleh Amanda Seyfried. Jadi ceritanya gini, John itu seorang tentara yang sedang menikmati masa liburannya. Lalu, John yang sedang berada di pantai bertemu Savannah. Nah, singkat cerita, mereka pacaran. Namun, tidak dapat dipungkiri, John harus kembali lagi bertugas. Dan yang paling menyedihkannya tuh, John gak bisa menggunakan HP saat bertugas dan gak boleh juga ngasih tahu siapa pun tentang dia bertugas dimana. Bayangin aja, Gan, Savannah harus LDR-an sama kekasihnya yang tempatnya juga gak tahu dimana. Nah, untuk menghapus rasa rindunya, mereka saling kirim surat itu pun surat yang dikirim jalur udara, ya itu karena gak bisa ngasih tau John ada dimana. Nah surat itu isinya tentang cerita mereka sehari-hari, apa yang mereka alami, dan lain sebagainya, agar mereka mengetahui keadaan satu sama lain. Namun, seiring berjalannya waktu, surat dari Savannah gak kunjung datang. Hingga suatu ketika, akhirnya surat dari Savannah datang juga. Namun, isinya sangat mencengangkan, ternyata isi surat itu menyatakan bahwa Savannah harus menikah dengan tetangganya yang mengidap kanker. Jadi, tetangganya itu tuh udah nikah sebelumnya, tapi udah pisah, dan udah punya anak dan anaknya itu menderita autis. Dan si anaknya ini sangat akrab dengan Savannah. Jadi, kalau ayahnya sakit, anak penderita autis ini gak bakal ada yang ngurus. Dengan niat membantu, Savannah menikah dengan tetangganya. Pada waktu yang sama saat surat dari Savannah datang, John pun tertembak, tapi gak meninggal, Gan. Singkat cerita, di akhir film, Ayahnya John meninggal. Ayahnya itu sang kolektor koin antik. Setelah itu, John inisiatif untuk menjual koin peninggalan Ayahnya. Hasil penjualan koin tersebut disumbangkan kepada suami Savannah untuk pengobatannya, dan tentunya secara rahasia. Jadi, Savannah dan suaminya gak tahu siapa yang nyumbang uang sebanyak itu. Hebat ya Gan, John itu rela berkorban demi kebahagiaan wanita yang dicintainya. Bahkan sampai sumbangin uang buat suaminya. Dan terakhir, Savannah kirim surat lagi ke John, isi suratnya menceritakan bahwa katanya ada orang baik yang identitasnya disembunyikan yang menyumbangkan uang untuk pengobatan suamianya. Pokoknya film ini keren banget Gan. Apalagi untuk cewek-cewek nih, jamin baper. Apalagi si John itu diperankan si ganteng Channing Tatum.

4.     Never Said Goodbye

Nah kalau yang ini film yang datang dari Cina nih, Gan/Sis. Film ini menceritakan tentang seorang pemuda asal korea yang bernama Park Junho pergi merantau ke Shanghai. Nah, dan yang memerankan Park Junho ini juga oppa oppa korea juga loh aslinya, ya, si tampan Lee Jungi. Nah, singkat cerita, selama di Shanghai, Park Junho pacaran sama wanita Cina yang bernama Go Xiaoyou. Mereka hidup bersama dengan kehidupan yang sangat romantis. Pada suatu hari, Park Junho mau pergi ke Italia, katanya mau belajar opera. Nah, sedihnya, pacarnya gak diajak dan akhirnya mereka putus. Sampai suatu waktu, setelah beberapa saat Junho pergi ke Italia, dia dikabarkan meninggal karena terjatuh saat mendaki gunung. Otomatis Xiaoyou terpuruk dan sangat terpukul dan memutuskan untuk gak datang ke Italia untuk menghadiri pemakaman sang mantan kekasih. Dan ternyata nih Gan/Sis, semuanya bohong. Junho itu ke Italia hanya sebentar dan hanya berkunjung ke kakaknya saja. Tak lama setelah itu, dia balik lagi ke Cina dan tinggal di lantai atas kamar Xiaoyou, ya semacam kontrakan gitu lah ya Gan. Dan tujuan dia bersembunyi dan pura-pura meninggal itu karena dia mengidap kanker otak, jadi dia gak mau kekasihnya sedih mikirin dia. Jadi, selama itu tuh Junho memerhatikan Xiaouyou yang frustasi setiap hari, nangis-nangis di kamarnya, lempar-lempar barang peninggalan Junho, dan sebagainya. Semuanya Junho tahu. Yak arena dia memerhatikan Xiaoyou dari kamarnya. Dan di akhir cerita, Junho meninggal dan dimakamkan di Italia. Dan akhirnya, Xiaoyou memutuskan untuk pergi ke Italia untuk mengunjungi makam Junho. Sedih sih Gan, film ini lebih banyak menceritakan sisi kesedihan Xiaoyou saat dia ditinggalkan sang kekasih. Akting ceweknya keren banget lah Gan, akting kayak yang mentalnya keganggu gitu. Dianjurkan nih buat Gan/Sis yang suka film-film sedih.

5.     Koizora (Sky of Love)

Dan yang terakhir, film yang datang dari Jepang nih Gan. Ini hampir sama dengan film yang sebelumnya. Film ini menceritakan sepasang anak SMA yang istilahnya salah gaul. Namanya Mika dan Hiro. Mika itu cewek yang polos dan baik, sedangkan Hiro sebaliknya, ya kalangan kaum nakal lah. Sampai suatu ketika, Hiro itu suka sama Mika dan akhirnya mereka pacaran. Tapi, pacaran mereka udah kelewat batas. Mereka melakukan hal yang seharusnya tidak dilakukan, apalagi sama anak SMA. Akibatnya, Mika si cewek lugu dan polos ini hamil, padahal mereka belum lulus sekolah. Tapi untungnya Hiro mau tanggung jawab dan berniat untuk putus sekolah dan bekerja. Namun, sebelum itu, Mika keguguran. Jadi mereka lanjut sekolah lagi nih. Sampai suatu waktu, Hiro tiba-tiba menghilang dan ninggalin Mika tanpa kabar. Dia gak pernah lagi datang ke sekolah dan pokoknya ngilang dalam waktu yang sangat lama, bahkan sampai Mika lulus dari sekolah. Suatu hari, tak disangka, Mika ketemu temannya Hiro, dan temannya itu ngadu bawa Hiro itu sakit. Akhrinya Mika mengunjungi Hiro nih dan mereka bersama lagi. Mika memutuskan buat nemenin dan jaga Hiro yang lagi sakit. Di akhir cerita, meski gak formal, mereka menikah tanpa ada keluarga, hanya mereka berdua. Mereka sangat bahagia untuk beberapa saat sebelum akhirnya Hiro meninggal dunia. 
 
Itu dia Gan/Sis film romantis dan menyedihkan. Selamat untuk mencoba kepo dan akhirnya memutuskan untuk nonton film yang ane rekomendasiin. Oh iya, dan kalau setelah menonton dan ternyata filmnya tidak sesuai harapan, berarti kita beda selera. Dan, jangan lupa untuk menghargai si pembuat film yang telah berkarya. Terima kasih. 


Terakhir, ada kutipan manis nih Gan/Sis dari film-film di atas






Selamat Menonton
emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan

Sumber Gambar:
Google Images
Diubah oleh nanitriani 29-05-2019 22:39
ngejleb
anasabila
anasabila dan ngejleb memberi reputasi
2
3.2K
23
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan