kakek.cawapresAvatar border
TS
kakek.cawapres
Selfie Injak Hiu, Tiga Polisi DIY Diperiksa
Selfie Injak Hiu, Tiga Polisi DIY Diperiksa


Yogyakarta, Gatra.com - Tiga anggota Kepolisian Daerah Istimewa Yogyakarta diperiksa karena berswafoto dengan menginjak bangkai hiu yang terdampar di Pantai Parangkusumo, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Foto tiga polisi itu diunggah ke media sosial dan menuai kecaman. 

 

Kabid Humas Polda DIY AKBP Yuliyanto mengatakan, jajaran Provos Polda DIY telah memeriksa tiga bintara tersebut.

"Provos sedang mendalami jenis hukuman apa yang pantas diberikan. Anggota tersebut juga sudah menyesal karena perilakunya," kata Yuliyanto dalam pesan singkatnya kepada wartawan, Selasa (28/8).

Menurut dia, proses otopsi atau pengambilan sampel darah ikan tersebut serta proses penguburan hiu telah dilaksanakan oleh Polisi Air Polda DIY.

Kejadian selfie dengan hiu ini telah memantik protes sejumlah pihak. Lembaga Forum Edukasi Satwa dan Tumbuhan (Forest) menyatakan prihatin atas tindakan itu.

"Dalam pandangan kami apa yang dilakukan ketiga orang berpakaian polisi tersebut sangat tidak etis dan menyakiti hati para pecinta satwa," kata Divisi Advokasi Forest Hanif Kurniawan dalam rilisnya.

Menurutnya, hal tersebut juga mencerminkan tidak adanya sikap menghargai apalagi mencintai satwa kebanggaan Indonesia yang dilindungi, seperti hiu tutul. 

"Lebih parah lagi apabila ketiga orang berpakaian polisi tersebut merupakan anggota resmi Polri," katanya.

Sebelumnya, seekor hiu tutul atau hiu paus (Rhincodon typus) terdampar di Pantai Parangkusumo, Bantul, DIY, pada Senin (27/8).

Hiu ini merupakan satwa yang dilindungi secara khusus sesuai Keputusan Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia Nomor 18/KEPMEN-KP/2013 tentang Penetapan Status Perlindungan Penuh Ikan Hiu Paus (Rhincodon typus).

Reporter : Arif Koes
Editor : Mukhlison

https://www.gatra.com/rubrik/nasiona...-DIY-Diperiksa





Tolonglah itu bukan object seni yang pantas diupload ke media sosial apalagi pakai seragam kedinasan.

Citra2 seperti ini menunjukan tingkat kewarasan dan kedewasaan yang kurang.

Bagaimana sebenarnya prosesi rekruitmen bs jadi gambaran hasilnya seperti itu.

Kakek mau ketawa tapi miris prihatin entah seperti apa mereka dan banyak yang seperti mereka akan mengajarkan apa kepada anak turunnya.

PRIHATIN emoticon-Turut Berduka
-1
4.9K
62
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan