Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

zayyan123Avatar border
TS
zayyan123
4 Karakter Karyawan yang Akan Kamu Temui di Tempat Kerja Baru
Buat kamu yang baru terjun didunia kerja pasti kan menanyakan bagaimana ya saya nanti kalau sudah kerja saya bisa engga ya bergaul sama karyawan disana, orang disana galak engga ya? Sebenarnya setiap manusia pasti mempunyai karakter tersendiri, entah dia terlihat galak mukanya tetapi hatinya lembut.


Pasti banyak pertanyaan-pertanyaan yang muncul di kepala kamu saat itu. Yang terpenting kerja itu bukanlah hal yang harus kamu takuti, kamu perlu menghadapi setiap tantangannya sebagai pengalaman.

Jadi jangan terlalu memikirkan orang-orang di sekitarmu, terlebih yang terpenting kamu harus terus berusaha untuk bisa memberikan hasil yang terbaik untuk perusahaanmu.

Kali ini laptopsiipat akan mencoba memberikan informasi mengenai karakter karyawan yang akan kamu temui di tempat kerja. Selengkapnya simak berikut ini.


4 Karakter Karyawan yang Akan Bakal Kamu Temukan di Tempat Kerja Baru


1.    Karyawan yang terlihat galak, tetapi hatinya lembut


Sepeti yang saya jelaskan diatas bahwa karakter manusia itu berbeda-beda entah dia dari tampilan wajahnya terlihat galak tetapi engga taunya dia sangat ramah.

Jadi jangan menilai orang dari segi penampilan fisiknya saja. Jangan takut untuk menyapa dulu, ya minimal beri senyum pada setiap orang yang akan kamu temui di tempat kerja, lihat bagaimana respon mereka. Barulah kamu bisa menilai sedikit dari itu.



BACA JUGA : 5 Alasan Kenapa Cewek Lebih Mahir Berbisnis Ketimbang Cowok


 
2.    Karyawan yang gak sabaran ngajarin orang baru


Sabar itu pasti ada batasnya. Apalagi kalau kita sebagai orang baru tentunya kita harus berusaha agar cepat paham dengan tanggung jawab pekerjaan kita. Perlu waktu untuk bisa memahami setiap halnya dan beradaptasi dengan situasi pekerjaan.

Sebagai senior merekapun bertanggung jawab untuk mengajarkan kita dengan sabar. Kadang ada saja orang yang terlalu memaksakan kita agar cepat memahami hal itu dalam waktu singkat.

Jadi untuk itu kamu harus berusaha lebih dan bersabar ya, agar memberikan bukti kerja keras yang memuaskan.

BACA JUGA : 5 Syarat Ini Harus Dimiliki Kalau Mau Jadi Freelancer Sukses

 
3.    Karyawan yang suka banyak memerintah (over ngeboss)


Untuk karakter karyawan ini sering sekali ditemui di Kantor, Bikin kesel hati. Kadang ada aja yang berasa senior dan nge-bully juniornya. Suka memerintah meskipun dia bukan atasan sesungguhnya. Orang kaya gini yang bikin hati kita kesel ya.

Untuk itu kita harus sabar ngadepinnya. Gak usah buang-buang tenaga berlebihan buat ngaladenin orang kaya gini ya guys.

BACA JUGA : 5 Tanda Kalau Kamu adalah Karyawan yang Bertanggung Jawab

 
4.    Karyawan yang hobi gosip


Nih karakter yang satu ini pasti sering kita jumpai di kantor, apalagi buat orang yang sirik terhadap pekerjaan orang lain pasti suka ngomongin orang dibelakang ya.

Untuk itu buat kamu yang sedang di gosip harap bersabar, anggap saja dia itu sirik sama kamu gara-gara kamu sudah diatas mereka.


BACA JUGA : Ternyata Ini 5 Hal Penyebab Karyawan Tidak Betah di Kantor

Akhir Kata


Nah itu dia 4 Karakter Karyawan yang Akan Kamu Temui di Tempat Kerja Baru, jadi menurut kalian gimana, apakah yang saya jelaskan diatas benar atau tidak?.
Semoga dengan adanya artikel ini dapat bermanfaat kepada kalian semua, khususnya buat pembaca setia Laptop Si Ipat.

Apabila kamu suka dengan artikel ini kalian dapat share ke teman-teman kalian dan jangan lupa untuk tinggalkan komentar ya terima kasih



SUMBER : http://www.laptopsiipat.com/2018/07/...pat-kerja.html
0
683
4
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan