Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

bangb0Avatar border
TS
bangb0
Sisi Positif Hantu Endemik Indonesia
Quote:


Kali ini akan ane bagikan asal usul hantu endemik Indonesia beserta cerita absurd tapi positif yang dapat dipetik dibalik keseraman para hantu.

Simak ceritanya gansis.



Hantu kerap menjadi perbincangan di daerah manapun, tak terkecuali di Indonesia. Dan uniknya lagi, indonesia merupakan negara yang benar benar kaya gansis.

Tak hanya kekayaan alam maupun budayanya, indonesia juga memiliki berbagai macam jenis hantu.

Seperti pocong, wewe gombel, suster ngesot, kuntilanak dan yang lainnya.
Akan tetapi, beragamnya jenis hantu di Indonesia tidaklah menjadikan negara Indonesia menjadi negara yang seram gansis.

Justru dengan aneka beragamnya perhantuan di Indonesia menjadikan masyarakat di dalam negara ini semakin pandai dalam bertindak.

Bagaimana tidak? Berikut saya jelaskan sejarah perhantuan di indonesia dan sisi positif adanya hantu di indonesia.


Quote:



Jenis hantu ini merupakan hantu yang sangat populer di kalangan masyarakat, dan bisa dibilang hits.

Banyak versi soal darimana hantu pocong ini berasal. Seperti, cerita masyarakat yang beranggapan bahwa pocong berasal dari orang meninggal yang gentayangan, dimana tali jenazahnya tidak dilepas.

Ada juga yang bilang pocong berasal dari jin yang menjelma sebagai orang yang meninggal dan berbentuk pocong.
Dan biasanya pocong ini sering eksis di daerah yang banyak ditumbuhi pohon pisang.

Akan tetapi, satu HAL POSITIFyang dapat kita petik dari pocong ini. Yakni, dia merupakan hantu yang tak pernah ganti kostum atau pakaian. Mengajarkan kepada masyarakat bahwa hidup tidak perlu dikelilingi oleh kemewahan. Cukup sederhana dan bersahaja.


Quote:



Kabarnya, jenglot ini awalnya adalah seorang petapa yang menginginkan kehidupan yang abadi, lalu ia membeku dan menjadi kecil mirip boneka.

Konon, jenglot banyak dimiliki oleh dukun. Dan meskipun bentuknya mirip boneka dan kecil, rambut dan kuku jenglot dapat memanjang. Adapun kabar yang beredar , jenglot dapat meminum darah.

Begitulah versi dari cerita hantu jenglot. Meskipun terlihat menyeramkan, namun satu hal yang dapat dipetik dari jenglot ini adalah bahwa tidak ada mahluk hidup yang bersifat kekal, bahwasanya semua akan kembali kepada tuhan yang maha kuasa.


Quote:



Hantu yang satu ini konon berjenis kelamin perempuan. Suka mengambil anak kecil atau mengganggu wanita yang baru saja melahirkan.

Menurut cerita yang beredar, dikabarkan kuntilanak berasal dari seorang wanita yang meninggal pada saat melahirkan.
Kuntilanak menjadi gentayangan dan mencari cari dimana anaknya.

Kuntilanak juga identik dengan suara cekikikan atau tertawanya yang khas. Dan biasanya eksis di area pepohonan besar dan rindang.

Menyeramkan banget sosok hantu yang satu ini. Bagaimana tidak, jika kita lewat di suatu tempat, misalkan tempat yang gelap dan ditumbuhi pohon yang besar kemudian ada suara cekikikan namun tidak ada orang sama sekali.

Namun, kuntilanak mengajarkan kepada kita, bahwasanya meskipun kita tertimpa musibah apapun itu, jangan lupa tertawa.
Sesungguhnya tertawa dapat menghilangkan 1 masalah.


Quote:




Hantu yang satu ini berawal dari mitos pada jaman dahulu.

Dimana, masyarakat jaman dahulu menciptakan cerita tentang wewe gombel yang gemar menculik anak kecil, tujuannya adalah hanya untuk menakut nakuti anak mereka agar tidak keluar pada saat malam hari.

Wewe gombel digambarkan adalah seorang nenek berambut panjang dengan payudara panjang pula.

Wewe gombel dikisahkan berasal dari bukit Gombel di daerah Jateng, konon disana banyak orang mati pada jaman penjajahan.

Yang namanya hantu baik nyata ataupun mitos, tetap saja menyeramkan.
Tetapi, dari cerita si wewe gombel, dapat kita petik satu kata dari namanya.

Meskipun dia sudah tua dan nenek nenek, wewe gombel tidak pernah sekalipun menjadi gembel. Teruslah berusaha para jiwa jiwa muda, jangan kalah sama si wewe.


Quote:



Sosok satu ini identik dengan sebuah permainan menggunakan batok kelapa dan 2 buah kayu yang dibentuk mirip boneka manusia. Dan juga identik dengan kata kata datang tak di undang, pulang tak di antar.

Permainan hantu ini juga sudah ada lama di Indonesia.
Yang digunakan untuk memanggil mahluk gaib dan dimasukkan ke dalam boneka tersebut, dan biasanya pada satu tangan jelangkung terdapat alat tulis yang berguna sebagai sarana untuk menanyakan sesuatu yang nantinya akan ditanyakan pada saat permainan berlangsung.

Dari cerita si jelangkung dapat kita petik satu pelajaran positif, yakni dibalik kata kata datang tak di undang, pulang tak di antar.

Artinya, sebagai manusia kita wajib datang dan menjalin silaturahmi dengan siapapun tanpa harus di undang.
Dan begitu juga pada kata pulang tak diantar, artinya janganlah kita sering menyusahkan orang lain.


Quote:



Hantu si mungil ini amatlah meresahkan, bagaimana tidak?
Sosok kali ini sangatlah gemar mencuri uang.

Dalam cerita yang beredar di masyarakat, tuyul ini berasal dari anak yang terlahir akibat keguguran dan menjadi tuyul.

Namun, ada juga yang mengatakan bahwa si mungil ini merupakan sosok jin yang sudah ada sejak lampau. Dan sering digunakan oleh orang orang yang tidak bertanggung jawab sebagai alat untuk pesugihan.

Meskipun tuyul ini identik dengan kecil dan gemar mencuri uang, tetapi cobalah berfikir dari sisi lain.

Dia boleh masih kecil, tetapi dia sudah bisa menghasilkan uang.
Akan tetapi kita tidak boleh menirunya dengan mencuri, carilah uang dengan keringat yang halal.



Sekian cerita hantu kali ini, semoga kita dapat memetik pelajaran dan manfaatnya.
Aamiin..

Dan pesan untuk kali ini, Terkadang hantu memang menyeramkan, tetapi kita sebagai umat yang beragama hendaklah jangan takut dengan adanya hantu hantu tersebut.

Dan sesungguhnya kita hanya boleh takut dan tunduk pada sang Maha Pencipta. Sekian cerita kali ini, selamat berjumpa lagi pada thread selanjutnya.

Quote:
Diubah oleh bangb0 21-07-2019 08:36
0
3.2K
22
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan